Suara.com - BTS adalah definisi sesungguhnya dari muda dan kaya. Delapan tahun berkarier di industri musik, RM dan kawan-kawan telah mengumpulkan pundi-pundi uang yang lebih dari cukup untuk dibelikan rumah mewah.
Saat ini BTS memang masih tinggal bersama di dorm atau asrama. Namun mereka juga membeli rumah dan apartemen secara pribadi. Ada beberapa member yang sengaja berinvestasi dengan membeli lebih dari satu unit apartemen lho.
Jungkook, misalnya, baru-baru ini dilaporkan telah menghibahkan salah satu unit apartemen miliknya pada sang kakak laki-laki. Nah, kalau kamu penasaran seperti apa potret rumah member BTS, yuk kepoin!
1. Asrama BTS di Hannam the Hill
Sebelum mengintip rumah member BTS, kamu wajib tahu asrama mereka saat ini. BTS telah tinggal di Hannam the Hill sejak 2017. Hannam the Hill adalah apartemen termahal di Korea Selatan dari 2015 hingga 2020, menurut Kementerian Pertanahan, Infrastruktur, dan Transportasi Korea Selatan.
Para member BTS tinggal flat 2.150 kaki persegi. BTS juga merekam video musik untuk Life Goes On di sana. Banyak seleb Korea yang tinggal di kompleks apartemen ini karena sistem keamanannya yang ketat.
2. Jin Punya Apartemen di Hannam The Hills
Pada 2018, Jin BTS membeli sebuah apartemen mewah dengan biaya USD 1,78 juta (sekitar Rp 25 miliar). Unit yang dibelinya ini terletak di area Hannam The Hills, tempat yang sama di mana BTS tinggal bersama.
Dengan berlalunya waktu, akuisisi Jin meningkatkan harganya secara dramatis, sehingga sekarang diperkirakan bernilai sekitar USD 3,4 juta (sekitar Rp 48 miliar). Karena Jin tinggal bersama BTS di asrama, ia memberikan properti ini sebagai hadiah kepada orangtuanya.
Baca Juga: Cetak Sejarah, BTS Masuk Daftar 500 Lagu Terbaik Sepanjang Sejarah Majalah Rolling Stone
3. RM dan Jimin Pemilik Apartemen di Nine One Hannam
RM dan Jimin adalah pemilik unit apartemen di Nine One Hannam yang saat ini dinobatkan sebagai kompleks apartemen termahal di Seoul dan dijuluki Beverly Hills of Korea. Apartemen ini terletak di dekat Sungai Han dan gunung Namsan, dua dari lanskap terkenal di Seoul.
Apartemen dilengkapi dengan sistem dan fasilitas keamanan verifikasi empat langkah seperti ruang pesta, lapangan golf, kolam renang, dan ruang makan mewah dengan sarapan yang disajikan oleh koki hotel. Kompleks hunian ini memiliki banyak hal untuk ditawarkan untuk selebriti.
RM dan Jimin membeli unit di sana pada Maret 2021, masing-masing menghabiskan sekitar USD 5,7 juta (sekitar Rp 81 miliar) dan USD 5,3 juta (sekitar Rp 75 miliar) secara tunai. Jika berniat untuk tinggal di flat, mereka akan menjadi tetangga bintang papan atas lainnya seperti G-Dragon dan Jun Ji Hyun.
4. Apartemen J-Hope dan Jungkook di Seoul Forest Trimage
Dikenal sebagai kota selebriti, Seoul Forest Trimage adalah rumah bagi banyak idol, termasuk Sunny Girls' Generation, Yura Girl's Day dan Kim Jaejoong JYJ. J-Hope bergabung dalam daftar ketika ia membeli properti di sana pada 2016. Ia bahkan membeli unit lain di sana segera setelah itu.
Berita Terkait
-
5 Fakta Menarik RM BTS di Pidato APEC 2025, dari "Bibimbap" hingga Diplomasi Global
-
Penantian ARMY Berakhir! BTS Dikabarkan Comeback Lewat Album Baru dan Tur Dunia Tahun Depan
-
Gaet J-Hope BTS, Le Sserafim Tampil Nyentrik di Single Terbaru 'Spaghetti'
-
BTS dan Kontroversi Wajib Militer Korea: Sistem Pengecualian yang Tak Adil
-
Telkomsel Siapkan Paket Data Khusus MotoGP Mandalika 2025, 300 BTS Dioperasikan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika