Suara.com - Unggahan Zaskia Adya Mecca sempat menghebohkan publik gara-gara dikira ribut dengan Hanung Bramantyo. Pasalnya, ibu lima anak tersebut curhat karena lelah menghadapi orang yang tak bisa berbagi.
Rupanya, unggahan tersebut ditujukan untuk anaknya. Ia pun mengaku malu curhatan di closefriend-nya bocor.
"Aku agak malu juga jadi heboh, karena aku sebenernya cuma bahas masalah sharing anak-anak, anak-anak tuh kayak nggak mau sharing gadget, sharing mainan, aku pusing sampai dibawa healing ini," ungkap Zaskia Adya Mecca di Instagram Story dikutip Minggu (20/2/2022).
Istri Hanung Bramantyo itu pun mengaku bukan tipe yang curhat di media sosial. Ia menyebut kalau masalahnya serius, tidak akan diungkap di Instagram.
"Please ya kalau masalahnya serius aku curhat sama kalian secara nyata nggak lewat Instagram stories, sumpah nggak ada apa-apa," terangnya.
Zaskia Adya Mecca juga pusing lantaran banyak yang bertanya keadaannya. Ia pun penasaran siapa yang membocorkan hal itu ke publik.
"Sumpah ini makin nggak terkendali karena dari kemarin banyak yang nanyain, karena di antara mereka ada yg cepu nih, ayo ngaku siapa, closefriend Kia cuma 8 orang loh," tutur Zaskia Adya Mecca.
Zaskia Adya Mecca lantas menyorot lima orang temannya di sana. Tapi mereka tidak mengaku.
"Sumpah bukan kita loh, siapa lagi tuh closefriend-nya," celetuk salah satu temannya.
Baca Juga: Curhatan Pertengkarannya Viral, Zaskia Adya Mecca Langsung Ditanyai sang Ibu
Sebagai informasi, Zaskia Adya Mecca mendadak jadi perbincangan gegara curhatannya di close friend Instagram beredar luas. Tangkapan layar curhatan aktris 34 tahun itu nampak diunggah kembali oleh akun IG @lambe_turah.
Dalam curhatan tersebut, dia mengaku lelah menghadapi pertengkaran setiap hari.
"Tiap hari looooh berantem. Capek asli! Ga ngerti gimana lagi ngadepinnya. Semoga suatu saat dia bisa paham yang namanya 'sharing' tu gimana," tulis Zaskia Adya Mecca.
Berita Terkait
-
Rok Sekolah Ditegur Guru, Zaskia Adya Mecca Ungkap Rasanya Punya Anak Remaja
-
Anak Pakai Rok Terlalu Pendek di Sekolah, Zaskia Adya Mecca Kena Tegur Guru
-
Zaskia Adya Mecca Gelisah Lihat Wajah Penanya dalam Kajian Agama Disorot: Sama Saja Membuka Aib!
-
Terungkap Alasan Zaskia Adya Mecca Tak Unggah Foto TNI yang Pukul Karyawannya
-
Kondisi Terkini Kala dan Faisal, Zaskia Adya Mecca Kawal Terus Insiden dengan Oknum TNI
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
4 Fakta Menarik Film Esok Tanpa Ibu, Ketika Teknologi Digunakan untuk Menghapus Duka
-
Konser Ungu di Yogyakarta Penuh dengan 1.400 Penonton, Ada yang Datang dari Malaysia
-
Percy Jackson and the Olympians Season 2: Misi Penyelamatan Besar dengan Petualangan Menegangkan
-
5 Kronologi Dugaan Perselingkuhan Inara Rusli, Dulu Diselingkuhi Kini Dilaporkan ke Polisi
-
Review Film Legenda Kelam Malin Kundang: Plot Twist Gila Bikin Melongo
-
Ibu Virgoun Menangis, Khawatir Mental Cucu Usai Inara Rusli Dilaporkan Terkait Kasus Selingkuh
-
8 Daftar Film Indonesia Tayang Desember 2025, Ada Timur Hingga Janur Ireng
-
Tak Hanya Selingkuh dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Sebut Suaminya Juga Berbuat Zina
-
Aksi Surya Insomnia Tambal Jalan Aspal Viral, Andre Taulany Beri Respons Kocak
-
Isu Selingkuh dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Menyesal Korbankan Cita-Cita Demi Insanul Fahmi