Suara.com - Girl group STAYC menjadi salah satu girl group generasi 4 yang meraih popularitas tinggi. Debut dengan lagu 'So Bad' di tahun 2020, sukses membuat STAYC jadi perhatian KPopers.
Setelah merilis lagu 'ASAP' dan 'Sterotype' di tahun 2021, STAYC akhirnya mengawali comeback di tahun 2022 dengan mini album baru bertajuk 'YOUNG-LUV.COM'.
Lagu berjudul 'RUN2U' terpilih menjadi lagu utama di album 'YOUNG-LUV.COM'. Video klip 'RUN2U' dirilis pada Senin (21/02/22) pukul 18.00 KST.
Sebelum dirilis, STAYC mengadakan showcase secara tertutup yang disiarkan secara live pada pukul 14.00 KST. Keenam member STAYC sangat ceria saat menyapa awak media.
Selain menampilkan lagu 'RUN2U' untuk pertama kalinya secara live, acara tersebut juga menghadirkan sesi tanya jawab. Yang paling membuat penasaran adalah konsep yang diusung grup asuhan HIGH UP Entertainment tersebut dalam lagu 'RUN2U'.
Sumin, sang leader blak-blakan merasakan tekanan saat merilis lagu comeback mereka. Tapi dalam album terbaru kali ini, Sumin dan member lain merasa lebih percaya diri karena bisa menampilkan konsep sesungguhnya yang diusung oleh STAYC.
"Kami merasakan tekanan sangat besar dan gugup saat merilis lagu 'ASAP' dan 'Stereotype'. Tapi di album kali ini kami lebih percaya diri karena (album baru) cocok dengan gaya kami," kata Sumin dalam showcase lewat media daring.
Sementara itu, sang main vocal, Sieun mengatakan jika album-album sebelumnya menjadi pengantar untuk menunjukan konsep grup STAYC mulai dari high-teen hingga konsep terbaru yang lebih dewasa.
"Publik begitu menyadari bahwa apa yang sudah kami tunjukkan selama ini belum seberapa. Hal itu menjadi fokus utama kami dan konsep (album baru) lebih dewasa dan intens tanpa harus menghilangkan konsep teen-fresh kami," kata Sieun.
Baca Juga: Gunakan Sepatu Kets sebagai Korset, Yoon STAYC Buat Takjub Netizen
STAYC beranggotakan 6 member yakni Sieun, Isa, Seeun, Sumin, Yoon dan J. Semua member STAYC dikenal memiliki kemampuan vokal yang luar biasa. Bahkan semua member bisa bernyanyi dengan baik saat live.
Berita Terkait
-
Low Effort Look: 4 Daily Style Modis ala Isa STAYC yang Bisa Kamu Tiru!
-
STAYC Ubah Kekurangan Jadi Senjata Andalan di Lagu Comeback Bertajuk I Want It
-
4 Mix and Match Stylish ala J STAYC, Buat yang Mau Tampil Effortless
-
STAYC Getarkan Jakarta, Awali Tur Dunia 2025 dengan Energi Penuh Gairah
-
4 Padu Padan OOTD Kasual Playful ala Sumin STAYC, Cocok Buat Anak Muda!
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Tutorial Beli 2 Tiket Film Esok Tanpa Ibu tapi Bayar Satu Saja di Cinema XXI
-
Di Tengah Drama Keluarga, Victoria Beckham Dianugerahi Gelar dari Kementerian Kebudayaan Prancis
-
Kabar Duka: Tika Mega Lestari Istri Pesulap Merah Meninggal Dunia
-
Kalau Waktu Bisa Diulang, Jule Ogah Nikah Muda: Nikmati Dulu Masa Muda
-
Muncul Tanpa Hijab, Julia Prastini Akui Diceraikan Na Daehoon karena Perbuatannya
-
Pasukan 1000 Janda, Kisah Para Perempuan Perkasa Indonesia Bakal Segera Hadir
-
Orangtua Waspada, Dinar Candy Edukasi Narkoba Jenis Baru: Bentuknya Mirip Balon Ulang Tahun
-
Alasan Polisi Tetap Periksa CCTV dan Reza Arap di Kasus Kematian Lula Lahfah
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati