Suara.com - Akhirnya girl group baru JYP Entertainment debut. Group yang diberi nama NMIXX itu debut pada hari Selasa (22/02/22) dengan single album 'AD MARE'.
JYP memilih lagu 'O.O' sebagai lagu utama album tersebut. MV 'O.O' juga telah dirilis.
Para KPopers langsung gaduh di media sosial. Cuplikan video klip lagu 'O.O' membanjiri Twitter dan Instagram.
Konsep yang diusung NMIXX dalam debut mereka sangatlah unik. Di awal lagu, para member memancarkan aura girl crush yang kuat.
Tapi setelah sampai di tengah lagu, video klip berubah jadi penuh warna. Ketujuh member juga tampil mengenakan dress warna-warni.
Saat kabar debutnya NMIXX diunggah di akun IG @panncafe, para netizen memuji MV lagu 'O.O'. Bahkan kecantikan member NMIXX tak luput dari pujian.
"Cantik semua membernya, nemu dmn sih JYP cewek2 cantik gini?" tulis netizen. "Baguuuus bgt MV nya, Lily cantik bgt," sahut lainnya.
Sementara itu, para netizen lain sibuk mengomentari musik dari lagu 'O.O'. Banyak yang mengatakan jika lagu tersebut sulit dihafalkan dan membingungkan karena dianggap terlalu banyak mixing.
"MV nya bagus banget, tapi kalo lagunya aku skip dulu deh #nohate," tulis netizen. "MV bagus, member cantik, tapi kenapa lagunya biasa aja ya. Maaf," sahut lainnya.
Baca Juga: Bae NMIXX Terkonfirmasi Positif Covid-19, JYP Umumkan Debut Showcase Ditunda!
NMIXX memiliki 7 member yang cantik dan berbakat. Ketujuh member tersebut adalah Lily M, Sullyoon, Jinni, Kyujin, Jiwoo, Haewon, dan BAE.
Sebelum debut, para member menunjukan kemampuan vokal dan dance yang membuat para KPopers terpana.
Berita Terkait
-
Daily OOTD Jiwoo NMIXX: 4 Look yang Pas Buat Penggemar Gaya Cute dan Nyaman!
-
Minimalis! 4 Gaya Outfit Sullyoon NMIXX, Cocok Buat Ngampus sampai Hangout
-
Mexe oleh Pabllo Vittar & NMIXX: Ekspresikan Diri dengan Lepas dan Bebas
-
NMIXX Ajak Temukan Jati Diri di Perjalanan Hidup Melalui Lagu Know About Me
-
NMIXX Lakukan Perjalanan Emosional yang Mendalam di Lagu 'Know About Me'
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026
-
Sambut Tahun Baru dengan Teror, Nonton Film Dusun Mayit Beli 1 Gratis 1 di m.tix
-
Viral Sosok 'Mbak Pipit' Disebut ART Cristiano Ronaldo yang Digaji Rp93 Juta, Begini Faktanya
-
Dipanggil Kamari 'Papa', Senyum Justin Hubner Disebut Mirip dengan Mendiang Dali Wasink
-
Drama Keluarga Beckham Berlanjut, Foto Brooklyn Tak Ada di Rangkuman Akhir Tahun David Beckham
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal