Suara.com - Deepika Padukone saat ini menjadi salah satu artis Bollywood papan atas dengan bayaran tertinggi. Namun saat pertama kali berkarier sebagai seorang model, ada ucapan dari sesoerang yang membuatnya terperanjat, terkait penampilan tubuhnya.
Dalam sebuah wawancara ketika mempromosikan film terbarunya, Gehraiyaan, Deepika Padukone mengaku pernah diminta untuk melakukan implan payudara. Padahal usianya saa itu baru 18 tahun.
"Saran terburuk yang pernah aku terima adalah untuk melakukan implan payudara. Aku baru berusia 18 tahun dan aku sering bertanya-tanya bagaimana aku menganggap hal itu bukan sesuatu yang serius," kata Deepika Padukone, mengutip dari NDTV.
Deepika Padukone tentu saja tak melakukan saran tersebut. Meski dianggap memiliki payudara kecil, tak bisa ditampik kalau istri aktor Ranveer Singh itu kini menjadi salah satu artis Bollywood tercantik.
Karier Deepika Padokone di film layar lebar dimulai lewat Om Shanti Om bareng Shah Rukh Khan. Banyak hal yang didapat Deepika selama membintangi film tersebut. Selain ketenaran, penghargaan, juga pengalaman yang mahal. Salah satunya saran dan masukan dari Shah Rukh Khan.
"Shah Rukh memberikan nasihat yang baik dan saya mendapat banyak darinya. Salah satu nasihat paling berharga yang saya dapatkan darinya adalah untuk selalu bekerja dengan orang-orang yang Anda tahu akan membuat Anda bersenang-senang. Karena saat Anda membuat Film Anda juga menjalani hidup, membuat kenangan dan menciptakan pengalaman," kata bintang film Padmaavat ini.
Di film, Deepika Padukone memiliki jadwal yang padat dan membintangi sejumlah film yang diyakini bakal meraih box office. Selain baru saja merilis film Gehraiyaan, perempuan 36 tahun ini juga tengah bersiap merilis film-filmnya, Pathan (bareng Shah Rukh Khan), Fighter (Hrithik Roshan), dan The Intern (Amitabh Bachchan).
Berita Terkait
-
7 Potret Seleb Bollywood Rayakan Natal 2025, Ada Kareena Kapoor dan Alia Bhatt
-
5 Seleb Bollywood Melahirkan Anak Pertama di 2025, Kiara Advani Sampai Katrina Kaif
-
Bertemu Kajol, Lina Mukherjee Kembali Buktikan sebagai Ratu Bollywood Indonesia
-
5 Film dan Series Bollywood Tayang Desember 2025, Ada Film Terakhir Dharmendra
-
Dunia Bollywood Berduka: Aktor Legendaris Dharmendra Meninggal Dunia di Usia 89 Tahun
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Film 5 CM Kembali dengan Sekuel Revolusi Hati, Bukan Lagi Soal Pendakian Gunung
-
Setahun Bebas dari Penjara, Mantan Sopir Vanessa Angel Tubagus Joddy Lamar Kekasih
-
Denny Sumargo Respons Isu Pelukan dengan Ani-ani di Bali
-
Masih Sayang, Erika Carlina Minta Netizen Jangan Sentil DJ Bravy Terus
-
Putri Tommy Lee Jones Ditemukan Meninggal di Kamar Hotel pada Malam Tahun Baru
-
Andhara Early Umumkan Perceraian dengan Bugi Ramadhana, setelah 14 Tahun Berumah Tangga
-
Sesali Foto Bareng Sitok Srengenge, Sal Priadi Tegaskan Sikap Lawan Kekerasan Seksual
-
Atta Halilintar Panik Cari Ameena yang Hilang Saat Liburan di Chimelong
-
Dibintangi Jeno dan Jaemin NCT, Drama Wind Up Resmi Umumkan Poster dan Jadwal Tayang
-
160 Ribu Orang di Sarinah Pilih Hening demi Korban Bencana: Tiara Andini hingga Donasi Miliaran