Suara.com - Gaya anggun Bunga Citra Lestari pakai kebaya begitu memikat, tak heran banyak desainer yang memercayakan karyanya untuk dipakai olehnya.
Dalam beberapa kesempatan, BCL kerap terlihat tampil memakai kebaya rancangan desainer kondang seperti Anne Avantie juga Didiet Maulana. Semasa Ashraf masih hidup, Bunga juga pernah memakai kebaya Melayu yang merupakan busana adat negara asal sang suami. Semua jenis kebaya yang pernah dipakai Bunga selalu berhasil memancarkan keanggunan yang memukau.
1. Kebaya Putih
Kalau kebaya satu ini adalah kebaya yang digunakan oleh Bunga Citra Lestari saat menikah dengan mendiang Ashraf Sinclair pada 8 November 2008 silam. Bunga memakai kebaya putih dengan mode body fit dengan aksen border di bagian dada dan pergelangan tangan.
2. Kebaya Kutu Baru Warna Hitam
Memakai kebaya kutu baru warna hitam dengan aksen emas membuat penampilan Bunga menjadi sangat elegan. Warna hitam membuat tubuhnya terlihat makin ramping, bawahan dengan lipit juga memberikan kesan jenjang pada kakinya. Untuk rambutnya sendiri, Bunga kembali memilih model belah tengah yang ditata rapi tanpa ada sehelai rambut yang lepas dari ikatan.
3. Kebaya Kartini Kerah Oval
Bunga Citra Lestari memakai koleksi kebaya Kartini kerah oval rancangan Didiet Maulana. Kebaya ini disebut kebaya Kartini karena yang mempopulerkan kebaya jenis ini adalah RA. Kartini. BCL terlihat makin anggun dengan riasan dan penataan rambutnya yang belah tengah dan disanggul ke belakang dengan membiarkan sedikit rambut terurai di bagian samping. Kalung mutiara melengkapi penampilan BCL agar bagian lehernya tidak kosong, sebab model kerahnya yang berbentuk oval cukup lebar.
4. Kebaya Kutu Baru Warna Baby Pink
Baca Juga: 9 Potret Ulang Tahun BCL, Kehadiran Luna Maya dan Ariel NOAH Curi Perhatian
Kali ini Bunga kembali memakai kebaya rancangan Didiet Maulana. Kebaya jenis kutu baru berwarna baby pink ini membuat penampilannya terlihat muda. Unge memadukan kebayanya ini dengan batik sogan warna cokelat dengan lipit. Bunga menyanggul rambutnya dengan sasakan tipis dan belah tengah. Selain anggun, tawa bahagia Bunga saat menggandeng tangan Noah membuatnya makin cantik.
5. Kebaya Modern
Bunga Citra Lestari pernah mengenakan kebaya modern saat tampil bernyanyi di atas panggung. Kebaya modern berlengan pendek itu memiliki model kerah tinggi hingga menutup seluruh bagian lehernya. Kebaya model body fit ini dipadukan dengan kain batik warna cokelat-putih. Berbeda dengan model rambut Bunga yang sebelumnya, saat memakai kebaya modern ini, ia tampil dengan rambut berponi. Gayanya ini cetar dan menawan abis.
6. Kebaya Melayu
Semasa Ashraf masih hidup, Bunga Citra Lestari selalu merayakan hari raya Idulfitri bersama Noah dengan keluarga Ashraf di Malaysia. Di momen bahagia itu, Bunga Citra Lestari tampil anggun dalam balutan kebaya Melayu. Berbeda dengan kebaya Indonesia yang sering Bunga pakai, kebaya Melayu biasanya polos tanpa motif ataupun payet. Sekilas kebaya Melayu mirip dengan kebaya kutu baru, namun dua sisi baju menyatu di tengah. Bunga melengkapi penampilannya dengan bros besar di bagian dada.
7. Kebaya Kutu Baru Warna Putih
Berita Terkait
-
Kemesraan Ariel Noah dan Luna Maya di Pesta Ulang Tahun BCL, Aming: Jodoh Pasti Bertemu
-
9 Gaya Nyentrik Aming di Acara Ultah Seleb, Pakai Kebaya hingga Tampil Ala Lady Gaga
-
9 Potret Ulang Tahun BCL, Kehadiran Luna Maya dan Ariel NOAH Curi Perhatian
-
Video Call Ariel Noah Saat di Paris, Panggilan Mesra dari BCL Buat Heboh: Cepat Pulang Anak-anak Membutuhkanmu di Sini
-
Gaya Anggun Maudy Ayunda saat Pakai Kebaya, Bak Putri Keraton!
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
Pilihan
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
Top 5 Series Netflix Indonesia, Stranger Things Merajai Puncak di Akhir November 2025
-
Blusukan ke Pelosok Indonesia, Ji Chang Wook Cari Makna Healing di Reality Show ABRACADABRA
-
8 Film dan Series Netflix Tayang Desember 2025, Lanjutan Stranger Things 5 Paling Dinanti!
-
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romantis Baru Ahn Bo Hyun dan Lee Joo Bin di Prime Video
-
Mendarat di Jakarta, Ji Chang Wook Sampaikan Duka untuk Korban Bencana di Sumatera
-
Kronologi Lengkap Hubungan Inara Rusli-Insanul Fahmi: Kenalan, Dibohongi, Dinikahi Siri
-
4 Karakter Baru Stranger Things 5 yang Bikin Hawkins Makin Mencekam
-
Inara Rusli Akhirnya Muncul, Netizen Berbondong-bondong Jadi Pakar Gestur Dadakan
-
Logika Denise Chariesta: Kalau Inara Rusli Gak Tahu Insanul Punya Istri, Ngapain Nikah Siri?
-
Soundrenaline Sana-Sini Bandung: Ketika Jalan Braga Menjadi Panggung Kreatif Raksasa