Suara.com - Nathalie Holscher sempat berbagi cerita ke Jessica Iskandar tentang perjuangannya menghidupi anak usai menggugat cerai Sule. Ia kewalahan memenuhi kebutuhan susu sang buah hati.
"Kata Nathalie harga susunya mahal," kata Jessica Iskandar usai mengisi acara di kawasan Mampang, Jakarta, Selasa (12/7/2022).
Nathalie Holscher juga menjelaskan kepada Jessica Iskandar tentang penyebab harga susu anaknya begitu mahal.
"Kan sekarang Adzam sudah mau masuk tujuh bulan. Jadi susu formulanya dia pakai yang anti alergi gitu," jelas istri Vincent Verhaag ini.
Sebagai sesama ibu, Jessica Iskandar mengaku ikut memberi masukan ke Nathalie Holscher. Ia sadar betul tantangan yang dihadapi sebagai ibu tunggal.
Sayangnya, Jessica Iskandar tak mau berbicara secara rinci soal masukan apa yang ia berikan kepada Nathalie Holscher.
"Ya pokoknya aku ceritain, kalau menurut versi aku kayak gini," tutur perempuan yang biasa disapa Jedar ini.
Sebagaimana diberitakan, Nathalie Holscher memutuskan keluar dari rumah Sule sebelum mengajukan gugatan cerai. Ia turut membawa anak hasil pernikahan dengan sang komedian dan berjuang sendiri untuk menafkahinya.
Nathalie Holscher sendiri mendaftarkan gugatan cerai terhadap Sule lewat sistem e-court Pengadilan Agama Cikarang pada 3 Juli 2022. Oleh pengadilan, berkas gugatan Nathalie diverifikasi pada 5 Juli 2022 dengan nomor register 2145/Pdt.G/2022/PA.Cikarang.
Baca Juga: Jessica Iskandar Lihat Nathalie Holscher Berubah Usai Gugat Cerai: Banyak Bengong Gitu
Rencananya, sidang cerai perdana Sule dan Nathalie Holscher akan digelar pada 20 Juli 2022 dengan agenda mediasi.
Nathalie Holscher menerima pinangan Sule pada 15 November 2020. Keduanya menggelar pernikahan di Tsamara Resto, Jatisampurna, Bekasi. Dari pernikahan itu, Nathalie Holscher dan Sule dikaruniai satu anak laki-laki yang diberi nama Adzam Ardiansyah Sutisna.
Berita Terkait
-
Takut Anaknya Tak Mancung, Nathalie Holscher Curhat Soal Kekhawatiran Selama Hamil Adzam
-
Disawer Rp500 Juta saat DJ di Manado, Nathalie Holscher: Ini Rezeki Anak!
-
Nathalie Holscher Ungkap Saweran Terbanyak yang Pernah Diterima, Bukan dari Kelab Malam
-
Bantah Isu Pindah Agama, Nathalie Holscher Ngaku Kangen Pakai Hijab
-
Rahasia Anak Tumbuh Percaya Diri dan Kreatif, Jessica Iskandar Beberkan Kuncinya
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
Terkini
-
Mahalini Ramai Disentil soal Galungan Usai Posting Umrah, Responsnya Tak Terduga
-
8 Pasangan Artis Korea yang Menikah Setelah Pacaran Lama, Terbaru Kim Woo Bin dan Shin Min Ah
-
Omara Esteghlal Raih Piala Citra Pertama, Ucapan Manis buat Prilly Bikin Baper
-
Tabola Bale, dari FYP TikTok ke Panggung Bergengsi AMI Awards
-
Gaun Maudy Ayunda di FFI 2025 Jadi Sorotan, Intip Detail Kupu-Kupu di Punggungnya
-
5 Potret Miss Palestina dengan Gaun Bergambar Al-Aqsa, Bikin Dunia Terpukau
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice