Suara.com - Polres Metro Jakarta Selatan menyampaikan perkembangan terkini terkait proses restorative justice Rizky Billar dan Lesti Kejora dalam kasus KDRT.
"Lagi berlangsung, masih berproses," ujar Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi, Senin (17/10/2022).
Nurma menerangkan, Rizky Billar dan Lesti Kejora masih berusaha memenuhi persyaratan yang diperlukan untuk pemberlakuan restorative justice.
"Semua kan ada persyaratannya, ada materiil dan formil. Nah, itu syarat-syarat itu yang harus dipenuhi dan masih kami proses," ujarnya.
Nurma kemudian membeberkan bentuk syarat yang harus dipenuhi Rizky Billar dan Lesti Kejora untuk mencapai restorative justice.
Diantaranya seperti dukungan masyarakat bagi Rizky Billar dan Lesti Kejora untuk menyelesaikan kasus KDRT lewat jalur damai yang sampai saat ini masih jadi kendala.
"Kalau materiil itu, salah satu kendalanya ada penolakan dari masyarakat. Kalau formalnya, sudah cabut laporan, sudah ada perdamaian," katanya.
Bahkan bila pada akhirnya masyarakat tetap menolak adanya perdamaian antara Rizky Billar dan Lesti Kejora, proses restorative justice tidak bisa dilakukan.
Namun untuk saat ini, polisi masih meminta awak media untuk bersabar menunggu upaya Rizky Billar dan Lesti Kejora dalam memenuhi syarat restorative justice.
Baca Juga: Baim Wong Mengaku Bingung Banyak Ucapan Terima Kasih kepadanya Pasca Lesti Kejora Cabut Laporan
"Itu yang lagi kami tunggu, proses dulu," ucapnya.
Sebagaimana diketahui, Lesti Kejora membuat laporan KDRT yang dilakukan Rizky Billar ke Polres Metro Jakarta Selatan pada 28 September 2022.
Dalam kronologi kejadian di berkas laporan, Lesti Kejora mengaku dicekik hingga dibanting karena minta dipulangkan ke rumah orang tuanya usai mendapati bukti perselingkuhan Rizky Billar.
Dari hasil pemeriksaan, Rizky Billar kemudian ditetapkan sebagai tersangka pada 12 Oktober 2022 dan ditahan satu hari setelahnya.
Namun setelah Rizky Billar ditahan, Lesti Kejora datang ke Polres Metro Jakarta Selatan untuk memproses pencabutan laporan KDRT dan meminta penahanan suaminya ditangguhkan.
Meski begitu, Lesti Kejora juga membuat surat perjanjian dengan Rizky Billar. Di mana sang pedangdut akan langsung bertindak andai suaminya mengulang kesalahan yang sama.
Berita Terkait
-
Biarkan Lesti Kejora Gendong Anak saat Hamil Besar, Rizky Billar Klarifikasi
-
Lesti Kejora Dilabeli 'Tukang Nyinyir', Iis Dahlia: Jangan Pada Marah
-
Iis Dahlia Bongkar Sifat Asli Lesti Kejora saat Off Camera: Tukang Nyinyir
-
Tak Terima Kasus KDRT Diungkit Lagi, Rizky Billar Bakal Tempuh Jalur Hukum?
-
Bukan Makanan, Lesti Kejora Justru Ngidam Hal Anti-Mainstream Ini!
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
Terkini
-
Ikhlas Melepas Ayah, Gilang Dirga Sambut Tahun 2026 dalam Suasana Duka
-
Ruben Onsu Merasa Figurnya Dibikin Mati, Cemburu Anak-anaknya Panggil Giorgio Antonio 'Papa'?
-
Merasa Dianggap Tak Pantas Bersedih Gara-Gara Punya Segalanya, Prilly Latuconsina Ungkap Luka Batin
-
Curhat Diputusin Pacar Bule, Unggahan Awkarin Dinotis Pria Dubai: Akan Kuhalalkan Kamu
-
Desta Recreat Foto Liburan Bareng Natasha Rizky dan Anak-Anak, Rumor Rujuk Menguat
-
Sinopsis dan Jadwal Tayang Missing, Drama Thailand Adaptasi Drakor Populer
-
Mario Caesar Terima Tawaran Main Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Tanpa Tahu Peran
-
10 Film Terbaik Dunia 2025 versi Letterboxd dari Asia, Ada Sore: Istri dari Masa Depan
-
Selain Devano, 6 Artis Indonesia Ini Rela Ganti Nama Panggung Demi Hoki dan Citra Baru
-
Move On dari Rully yang Pilot, Dewi Perssik Isyaratkan Pacari Pria Berseragam Loreng