Suara.com - Felicia Hutapea, putri Hotman Paris menjadi salah satu orang Indonesia yang nonton secara langsung gelaran pertandingan sepak bola Piala Dunia 2022 Qatar.
Momen Felicia menyaksikan pertandingan sepakbola yang digelar 4 tahun sekali ini pertama kali diungkap oleh Hotman Paris.
Lewat Instagram, pengacara kondang itu mengabarkan jika istri dan anaknya sedang bersenang-senang menonton gelaran Piala Dunia di Qatar.
Setelah deretan putrinya bersama sang ibu diunggah Hotman di instagram, kini giliran Felicia Hutapea sendiri yang membagikan momen serunya saat nonton piala dunia.
Felicia juga membagikan potret keramaian di sekitar Lusail Stadium yang jadi lokasi pertandingan bola antar negara di dunia itu digelar.
Seperti apa keseruannya? Berikut rangkumannya.
1. Felicia Hutapea adalah putri Hotman Paris Hutapea yang berkarier sebagai pengacara di luar negeri. Belum lama ini ia dan Agustianne Marbun, ibunya menyaksikan salah satu pertandingan di Piala Dunia di Qatar.
2. Selain berfoto dari bangku penonton, Felicia Hutapea dan ibunya juga berfoto bersama di lapangan tempat pertandingan dilakukan. Ibu dan anak ini tampil kompak bak sahabat.
3. Begini gaya Felicia saat menyaksikan pertandingan dari tim yang didukungnya. Felicia memakai jersey dengan celana hitam dan sneaker. Usut punya usut tim yang dijagokan Felicia adalah Jepang.
Baca Juga: Beda Banget! 3 Anak Hotman Paris Menolak Pamer Harta Meskipun Borju
4. Felicia Hutapea sepertinya sangat senang karena bisa menyaksikan dan mendukung tim jagoannya secara langsung. Ia bahkan berfoto di samping gambar bendera Jepang dengan senyum lebar.
5. Putri Hotman Paris ini beruntung karena bisa turun ke lapangan tempat Timnas Jepang akan berlaga melawan Kroasia di babak 16 besar beberapa waktu lalu. Ia bahkan lebih memilih mengabadikan penampakan pintu masuk menuju ke lapangan alih-alih potret dirinya.
6. Sementara itu, Felicia juga sepertinya kembali datang ke Lusail Stadium untuk menonton pertandingan. Seperti terlihat dari unggahan Instagram Storynya yang memperlihatkan suasana ramai di luar stadion.
7. Dari potret yang Felicia Hutapea unggah, jelas terlihat jika stadion tempat Piala Dunia 2022 digelar sangat megah. Selain itu, Lusail Stadium juga didatangi para pecinta bola dari seluruh dunia.
8. Felicia Hutapea pun membagikan potret Agustianne Marbun, ibunya yang tengah menikmati makanannya di tempat yang langsung menghadap ke lapangan. Ibu dan anak ini menikmati waktunya untuk menonton pertandingan sembari berlibur.
Deretan momen Felicia Hutapea nonton Piala Dunia 2022 tadi seru dan menyenangkan. Bahkan saking excitednya, Felicia Hutapea sampai merasa jika momen itu tidak nyata dan membuatnya tidak percaya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Five Nights at Freddys 2, Teror Baru di Freddy Fazbears Pizza!
-
Ipar Adalah Maut The Series Suguhkan Adegan Vulgar Berjilbab di TV Nasional, KPI Diam?
-
5 Lagu Diprediksi Masuk Song of the Year Grammy Awards 2026, Ada Favoritmu?
-
Deretan Aksi Bucin Jefri Nichol ke Ameera Khan, Kini Diduga Putus
-
Kezia Aletheia Punya Cowok Baru usai Putus dari Jovial da Lopez
-
Celoteh Nunung Srimulat Usai Jadi Mertua Matre di 'Pesugihan Sate Gagak': Miskin Itu Capek Lho!
-
Bukan Horor, Film 'Pesugihan Sate Gagak' Malah Jadi Ajang Tahan Tawa Yoriko Angeline
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara