Suara.com - Al Ghazali menghabiskan momen pergantian tahun di Amerika Serikat. Penampilan keren anak sulung Maia Estianty ini selama berada di Negeri Paman Sam sukses menyedot perhatian.
Bukan bersama Maia, Al Ghazali liburan ke Amerika Serikat dengan keluarga dari ayahnya, Ahmad Dhani.
Aktor dan penyanyi muda yang akrab disapa Al itu pun cukup rajin membagikan potret liburannya ke Instagram.
Al Ghazali kerap mengunggah potret kebersamaannya dengan Ahmad Dhani dan El Rumi. Al juga sempat memamerkan kedekatannya dengan adik perempuannya, Safeea.
Penampilan Al Ghazali saat mengunjungi beberapa tempat di Amerika Serikat pun sukses menarik perhatian. OOTD bintang film Mengejar Surga itu memang selalu tampil memukau setiap saat.
Penasaran sekeren apa penampilan kakak Dul Jaelani ini? Intip deretan potret OOTD Al Ghazali liburan di Amerika Serikat berikut ini.
1. Pose bareng Ahmad Dhani dan El Rumi di Dakota Building, New York, OOTD Al Ghazali bertema musim dingin dengan padu padan celana jeans, jaket parka motif loreng, sepatu kets serta beanie dan sarung hitam untuk melengkapi gaya kecenya.
2. Meski cuaca sangat dingin, Al Ghazali tak ingin melewatkan pose di Golden Gate Bridge. Aktor 25 tahun tersebut kini tampil kasual namun stylish dengan celana jeans dan jaket denim kerah bulu yang melapisi t-shirt hitam yang dikenakan.
3. Rayakan momen pergantian tahun di Las Vegas, Nevada, Al Ghazali bergaya santai dalam balutan t-shirt hitam lengan panjang dan celana krem. Al menyempurnakan penampilan kecenya dengan beanie dan kacamata.
Baca Juga: Foto Baju Adat Diduga Kode Dul Jaelani Bakal Segera Nikah, Al Ghazali Ungkap Faktanya
4. Kalau OOTD Al Ghazali saat pose di jalanan Rodeo Drive Beverly Hills California ini sukses curi perhatian fans NCT lantaran jaket yang dikenakan sama persis dengan milik Taeil. Siapa yang lebih kece hayoo?
5. Walaupun Safeea bikin salfok lantaran terlihat tinggi menjulang, penampilan Al Ghazali dengan padu padan celana denim, t-shirt dan jaket bomber tetap sukses memikat para penggemar.
6. Lagi-lagi denim, Al Ghazali membuat penampilannya tetap bersinar saat foto bareng salah satu musisi legendaris di Amerika Serikat. Tampilan serba hitam dan jaket denim benar-benar cocok untuknya.
Itu dia deretan potret OOTD Al Ghazali liburan di Amerika Serikat. Bagaimana menurut kalian?
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Beredar Kabar Ahmad Dhani Permalukan Irwan Mussry Hingga Membuat Mulan Jameela Senang, Ketahui Faktanya di Sini!
-
Foto Baju Adat Diduga Kode Dul Jaelani Bakal Segera Nikah, Al Ghazali Ungkap Faktanya
-
Boyong Keluarga, Al Ghazali Bakal Tinggalkan Indonesia
-
Al Ghazali Jawab Kabar Kedekatan dengan Susan Sameh, Fix Pacaran?
-
6 Potret Al Ghazali Main Bulu Tangkis, Sudah Bergabung di Klub Profesional
Terpopuler
- 17 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 September: Klaim Pemain 110-111 dan Jutaan Koin
- Siapa Zamroni Aziz? Kepala Kanwil Kemenag NTB, Viral Lempar Gagang Mikrofon Saat Lantik Pejabat!
- Prompt Gemini AI untuk Edit Foto Masa Kecil Bareng Pacar, Hasil Realistis dan Lucu
- Bali United: 1 Kemenangan, 2 Kekalahan, Johnny Jansen Dipecat?
- 10 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 September 2025, Kesempatan Klaim Pemain OVR 110-111
Pilihan
-
Ousmane Dembele Raih Ballon dOr 2025, Siapa Sosok Istri yang Selalu Mendampinginya?
-
Meski Perpres Sudah Terbit, Tapi Menkeu Purbaya Mau Review Ulang Soal Kenaikan Gaji ASN 2025
-
Prabowo: Indonesia Mengakui dan Jamin Keamanan Israel Jika Palestina Merdeka
-
Profil Glory Lamria: Diaspora Viral Usai Kunjungan Presiden di Amerika Serikat
-
Analisis IHSG Hari Ini Usai Wall Street Cetak Rekor Didorong Harga Saham Nvidia
Terkini
-
Jennifer Coppen Berniat Menetap di Belanda Demi Justin Hubner, Ibu Dali Wassink Bereaksi
-
Fahmi Bo Nangis, Ungkap Mantan Istri Sering Bantu Dirinya Ganti Pempers
-
Ada NCT WISH hingga ATEEZ, 4 Upcoming Konser K-Pop Tahun 2026 di Indonesia
-
Digigit Monyet Ubud saat Liburan, Turis Australia Syok Lihat Tagihan Klinik Capai Rp69 Juta
-
Olla Ramlan Jawab Hujatan Perkara Jadi DJ di Club Malam: Aku Nyari Duit
-
Toko Furniture Buka Loker Virtual di Roblox, Gajinya Rp272 Ribu per Jam!
-
Nikita Mirzani Kembali Serang dr Reza Gladys: Minta Ganti Rugi Ratusan Miliar!
-
Kisah Pilu Pasutri Tak Mampu Bayar Pemakaman Bayinya, Diusir Mertua hingga Akhirnya Ditolong Polisi
-
Cuma Nikmati Konser Muse di Balik Pagar, Tukang Ojol Ketiban Rezeki Nomplok Dicky Difie
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Mantis, Film Korea Terbaru Tayang di Netflix