Suara.com - Tak terasa bulan Februari sebentar lagi akan datang. Jika bicara bulan Februari, kebanyakan orang akan ingat pada Valentine Day. Bagi yang punya pasangan mungkin kamu sudah menyiapkan acara khusus di hari valentine ini ya. Apakah kamu berencana nonton film hari Valentine?
Nonton film di hari valentine bisa menjadi salah satu alternatif untuk merekatkan kebersamaan dengan pasangan di rumah. Kalian bisa menghabiskan waktu bersama dengan lebih mesra. Makanya, bagaimana kalau coba daftar film hari valentine berikut ini.
1. The Notebook (2004)
Film yang dirilis pada tahun 2004 dan disutradari oleh Nick Cassavetes ini masih relevan loh untuk ditonton di hari valentine bersama pasangan. Film yang dibintangi oleh Ryan Gosling dan Rachel McAdams ini berkisah tentang pasangan muda yang saling jatuh cinta.
Berlatarkan tahun 1940-an, Noah (Ryan Gosling) bertemu dengan Allie (Rachel McAdams) di sebuah karnaval di Seabrook Island, Carolina Selatan. Keduanya kemudian saling berkenalan, sempat berpisah, tapi takdir masih mempertemukan mereka kembali.
2. A Walk to Remember (2002)
Tak ada salahnya juga nonton kembali film lama berjudul "A Walk to Remember". Film yang dibintangi oleh Shane West dan Mandy Moore ini berkisah tentang dua sejoli yang mengalami tantangan dalam hubungan asmara.
Konfliknya berkisar tentang orang tua yang tidak setuju dengan hubungan mereka ditambah kondisi kesehatan Jamie (Mandy Moore) yang buruk. Film ini diadaptasi dari novel karya Nicholas Sparks.
3. Titanic (1997)
Baca Juga: Bukan Hari Valentine 14 Februari, Kapan Hari Kasih Sayang Islam?
Film legendaris yang dibintangi Leonardo Dicaprio dan Kate Winslet ini juga masih cocok kok untuk ditonton di hari valentine. Kalau kamu ingin melihat kehidupan percintaan singkat, penuh gairah, dan menarik di atas kapal termasuk ketegangan ketika kapal hampir tenggelam, cus tonton film ini bersama pasangan.
Kehidupan percintaan Rose (Kate Winslet) memang berakhir tragis, tapi gelora cinta selama bertemu dengan Jack (Leonardo DiCaprio) tampaknya adalah kenangan termanis dalam hidunya.
4. Valentine's Day (2010)
Selanjutnya bagaimana kalau menonton film Valentine's day yang dibintangi oleh Julia Roberts? Sesuai dengan judulnya, film romantis ini bertemakan kisah cinta yang terjalin di hari valentine. Kamu bisa menyaksikan kemampuan akting Bradley Cooper juga di sini.
5. The Half of It (2020)
Film hari Valentine ini bisa ditonton di Netflix. Berkisah tentang seorang remaja, siswa sekolah menengah Ellie diperankan oleh Leah Lewis jatuh cinta pada seorang laki-laki. Akan tetapi, anak itu menyukai gadis lain.
Berita Terkait
-
Bukan Hari Valentine 14 Februari, Kapan Hari Kasih Sayang Islam?
-
Asal Usul Hari Valentine, Kisah Pendeta Romawi yang Kontra dengan Kaisar
-
10 Ucapan Valentine Bahasa Inggris Buat Pacar, Kirim Tanggal 14 Februari
-
Kapan Hari Valentine 2023? Ini Aturan SKB 3 Menteri Soal Libur atau Tidak
-
20 Ucapan Hari Valentine 2023 untuk Pacar dan Orang Tersayang
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Tengku Dewi Ungkap Andrew Andika Hanya Beri 10 Persen Nafkah untuk Anak
-
Hamish Daud Diduga Selingkuh Lewat Pinterest, Rencanakan Rumah Masa Depan dengan Wanita Lain?
-
Ibu Jerome Polin Kenang Kisah Asmara Bersama Suami: Kami Cinta Pertama saat SMA
-
Kritik Pedas Is Pusakata Soal Survei Wapres Gibran: Candaan Sony Wakwaw Lebih Menghibur
-
5 Potret Sydney Sweeney Pakai Gaun Tanpa Bra di Varietys Power of Women
-
Coki Tak Akan Tinggalkan Onad Usai Terciduk Narkoba: Bukan Orang Jahat!
-
Outfit Coki Pardede saat Temui Wapres Gibran Ditegur Paspampres
-
Fahmi Bo Update Perkembangan Kondisi Kesehatannya Usai Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Profil Beby Prisillia, Istri Onadio Leonardo yang Sempat Terseret Kasus Dugaan Narkoba
-
Teka-teki Status Hukum Beby Prisillia Terjawab, Hasil Tes Urin Negatif dan Sudah Dipulangkan