Suara.com - Sudah tiga tahun berlalu sejak film High and Low yang terakhir dirilis, kini berandalan dari Oya Koukou bakal kembali menampilkan aksinya di film terbaru. Film berjudul High and Low The Worst X ini merupakan crossover dari cerita Crows dan Worst dari manga karya Hiroshi Takahashi.
Bagi yang nonton film sebelumnya, tentunya sudah tak asing lagi bukan, dengan dua siswa SMA berandalan, Housen dan Suzuran. Film ke-7 High and Low ini kita bakal kembali disuguhkan aksi pertempuran yang tak kalah seru dan menjadi film debut Yuta NCT.
Film ini sudah resmi dirilis Netflix pada 25 Maret 2023. Jadi, buat yang panasaran dengan sinopsis High and Low The Worst X ini, yuk simak dulu spoiler ceritanya di sini!
Sinopsis High and Low The Worst X
Film Jepang ini akan menampilkan aksi pertempuran antara SMA Oya dan SMK Senomon. Lawan SMA Oya tersebut merupakan SMA Teknik yang merupakan kumpulan dari berandalan kuat yang dipimpin oleh Kohei Amagai
Tokoh yang diperankan Ryoki Miyama menantang pertarung berbahaya bernama Ryo Suzaki(Yuta NCT) untuk menyerang SMA Oya. Punya tujuan yang sama, kelompok berandal SMA Kamasaka dan SMA Ebara pun memutuskan bergabung dengan Amagai untuk menghancurkan SMA Oya.
Konflik pun dimulai saat aliansi ketiga geng sekolah tersebut tiba-tiba menyerang SMA Oya yang dipimpin oleh Fujio Hanako. Mereka yang tak mengetahui rencana penyerangan itupun kewalahan hingga salah satu dari mereka disandera.
Bagaimana kelanjutan kisahnya? Saksikan film lengkapnya di Netflix!
Daftar Pemeran High and Low The Worst X
Baca Juga: Sinopsis Killing Romance, Film Korea Baru Honey Lee dan Lee Sun Kyun Bergenre Komedi
Sama seperti film sebelumnya, High and Low The Worst X ini masih dibintangi oleh Kazuma Kawamura sebagai Fujio Hanaoka. Begitu pula dengan Hokuto Yoshino yang memerankan karakter Tsukasa Takajo.
Selain kedua pemeran utama, ada juga Goki Maeda yang berperan sebagai Yosuke Todoroki. Aktor lain yang turut menampilkan perannya di film ini adalah Akihisa Shiono, Kohei Fukuyama, Takahide Suzuki, serta Ryuji Sato.
Fakta Menarik
Setelah menyimak sinopsis dan daftar pemerannya, yuk intip juga sederet fakta menarik dari film High and Low The Worst X berikut ini:
- Film ketujuh dari franchise ini berlatar tiga tahun setelah kejadian di film sebelumnya, yakni High and Low: The Worst.
- Geng SMA Oya juga masih dipimpin oleh Fujio Hanaoka dan sang tangan kanan, Tsukasa Takajo.
- Selain itu, Geng pimpinan Fujio ini juga masih dikenal sebagai geng paling berkuasa di wilayah SWORD.
- Namun, berbeda dari film sebelumnya, High and Low The Worst X disutradarai oleh Daisuke Ninomiya dan Norihisa Hiranuma.
- Film ketujuh High and Low ini juga bakal menjadi debut film bagi Nakamoto Yuta yang merupakan member boygroup asal Korea Selatan, NCT 127.
Nah, itu dia sinopsis High and Low The Worst X yang kini sedang tayang di Netflix. Siapa nih, yang udah nonton?
Kontributor: Nur Khasanah
Berita Terkait
-
Sinopsis Di Bulan Suci Ini, Kisah Dua Keluarga yang Lakoni Tradisi Mudik Bersama
-
Sinopsis Extraction (2015), Aksi Bruce Willis Melawan Teroris Bersama Sang Buah Hati
-
Sinopsis Trauma Center, Bruce Willis Jadi Pelindung Saksi Kunci Pembunuhan
-
Tayang Malam Ini, Intip Sinopsis Mechanic: Resurrection
-
Sinopsis Crank 2: High Voltage, Misi Merebut Kembali Organ Jantung dari Tangan Mafia
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Sinopsis Film Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel, Diangkat dari Kisah Nyata!
-
Baru Cerai, Safno Eks Suami Dilan Janiyar Sudah Gandeng Cewek Mirip Tiwi T2
-
Assassin's Creed Malam Ini di Trans TV: Visual Memukau tapi Sayang Plot Lemah
-
Sinopsis Surely Tomorrow, Drakor Romantis Baru Park Seo Joon dan Won Ji An di Prime Video
-
8 Drama Korea Bertema KDRT, As You Stood By Paling Menguras Emosi
-
Ditanya soal Perceraian Orangtua, Jawaban Anak Rachel Vennya Dewasa Banget
-
Belajar dari Masa Lalu, Hanum Mega Amankan Harta Jelang Nikah dengan Rafly
-
Kata Pandji Pragiwaksono soal Sanksi Adat Berikan 96 Kerbau ke Toraja
-
Dilaporkan Masyarakat Toraja, Pandji Pragiwaksono Belum Terima Panggilan Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Minta Maaf, Tak Bermaksud Menyinggung Masyarakat Toraja