Suara.com - Sinetron Magic 5 yang tayang di salah satu stasiun televisi swasta mendadak viral di Twitter. Pasalnya salah satu adegannya, ditayangkan mentah alias tanpa proses edit.
Bagian yang tidak diedit itu masih berupa green screen dan menampilkan aktor muda Raden Rakha Daniswara. Raden Rakha pun menjadi sorotan karena sosoknya yang muncul dalam adegan green screen tadi.
Dilihat dari jejaknya di dunia hiburan, Raden Rakha bisa dibilang sebagai aktor muda pendatang baru. Sebab debutnya di sinetron baru dimulai sejak tahun 2022 lalu. Kini dengan viralnya sinetron Magic 5 yang dibintanginya, namanya kian dikenal publik.
Kenalan lebih dekat dengan aktor muda berwajah ganteng ini lewat ulasan profil Raden Rakha yang sudah dihimpun berikut ini.
1. Latar belakang Raden Rakha
Raden Rakha lahir pada 16 Februari 2007 dengan nama lengkap yang cukup panjang yaitu Raden Rakha Daniswara Putra Permana. Ia merupakan putra tunggal dari pasangan Reza Rasyanto dan Mirah Delima.
Dilihat dari unggahan media sosialnya, Raden Rakha dan keluarganya merupakan seorang muslim. Raden Rakha yang masih berusia 16 tahun merupakan salah satu siswa dari SMA PESAT Bogor.
Hal itu membuatnya harus bolak-balik Jakarta-Bogor karena pekerjaannya sebagai aktor. Tak hanya dikenal jago akting, ternyata Raden Rakha merupakan atlet karate dan memiliki kemampuan yang patut diadu.
2. Perjalanan Karier
Raden Rakha memulai kariernya di dunia hiburan sebagai model cilik sebelum kemudian merambah ke dunia akting. Perjalanannya sebagai aktor dimulai setelah bergabung dengan Baetz Management.
Raden Rakha mulai sering mendapatkan peran kecil di beberapa FTV dan sinetron. Setelah menanti, Raden Rakha menerima tawaran bermain dalam sinetron berjudul Panggilan. Raden Rakha memerankan karakter bernama Ilham dalam serial yang tayang pada April-Oktober 2022 itu.
Berkat perannya sebagai Ilham namanya mulai dikenal. Ia juga muncul sebagai model dalam video klip Bertauhid yang dinyanyikan oleh Sridevi, Eby, dan Afan Dangdut Academy.
3. Sinetron yang Dibintangi Viral
Terbaru, Raden Rakha bermain dalam sinetron Magic 5 sebagai Rahsya. Sinetron ini viral karena salah satu adegan ditayangkan tanpa diedit terlebih dahulu. Sehingga adegan yang dilakukan Raden Rakha di depan green screen terlihat apa adanya.
Alhasil dirinya ikut disorot dan justru semakin membuat sosoknya dikenal publik. Popularitasnya juga meningkat pesat, termasuk di media sosial dimana akun Instagramnya @radenrakahdpp sudah memiliki 1,5 juta pengikut.
Berita Terkait
-
3 Fakta Sinetron Magic 5, Viral di Media Sosial Karena Hal Ini
-
Kocak! Warganet Edit Green Screen Sinetron Indosiar Jadi Kamar Nobita Hingga Bikini Bottom
-
Waduh! Sinetron Indosiar Magic 5 Tayang Tanpa Proses Editing, Aktor Planga-Plongo di Depan Green Screen
-
Sinopsis Tajwid Cinta Episode Terbaru, Simak di Sini
-
Pengalaman Syuting Sinetron Kejar Tayang, Angga Yunanda Tak Mandi 3 Hari di Lokasi Syuting
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
Terkini
-
Alasan Raffi Ahmad Bantu Biayai pengobatan Fahmi Bo, Ternyata Ada Kaitannya dengan Sang Mertua
-
Belum Resmi Cerai, Sabrina Chairunnisa Tawarkan Deddy Corbuzier pada Riyuka Bunga
-
Potret Lisa BLACKPINK Jadi Sirene Emas Jibaro di Halloween 2025, Kostumnya Bikin Takjub!
-
Diduga Teler, Onad Bikin Desta Kesal di Podcast Vindes, Sebulan sebelum Terciduk Narkoba
-
Kini Tilap Uang Fuji Rp1 Miliar, Pantas Dulu Karyawan Dikasih Hadiah Uang Segepok Biasa Saja
-
Penampilan Cetar Azizah Salsha di Turnamen Padel, Lipstiknya On Point
-
Kini Onad Terjerat Kasus Narkoba, dr Richard Lee Diduga Sudah Curiga Sejak Setahun Lalu
-
Gendong Anak Erika Carlina, Panggilan Deddy Corbuzier Jadi Omongan
-
Sinopsis Rosario, Ketika Cinta Nenek Jadi Kutukan Mengerikan Bagi Cucu Kesayangan
-
7 Film dan Series Original Netflix Tayang November 2025, Ada Stranger Things 5!