Suara.com - Hamish Daud merupakan salah satu artis yang menjaga privasinya dengan baik. Bahkan bersama Raisa, Hamish sepakat untuk tidak mempublikasikan wajah Zalina putri mereka.
Namun kebiasaan unik Hamish Daud terungkap tanpa disengaja. Hal itu berawal dari cerita Desta bertemu suami Raisa tersebut di bioskop.
Pertemuan Desta dan Hamish Daud rupanya cukup berkesan. Pasalnya kala itu, Desta melihat Hamish Daud memilih membawa helmnya ke bioskop ketimbang menitipkan di tempat parkir.
"Gue pernah ketemu Hamish sekali. Waktu itu nonton (di) bioskop, dia sama teman-temannya, cowok-cowok," cerita Desta dalam tayangan Tonight Show Premiere pada Kamis (27/4/2023).
"Dia bawa helm. Mungkin habis naik motor, cuma mungkin takut hilang, helmnya dibawa ke bioskop," ujar Desta melanjutkan ceritanya.
Tak terduga, Raisa justru memastikan apabila Hamish Daud tidak memakai helmnya di dalam bioskop.
"Nggak dipakai kan?" tanya Raisa yang menimbulkan gelak tawa sekaligus keheranan para host dan penonton.
"Jadi dangdutan. Orang belakang, 'duh, copot dulu kali'," seloroh Desta.
Ternyata kekhawatiran Raisa bukan tanpa sebab. Hamish Daud yang telah menikahi Raisa selama enam tahun terakhir memang tak pernah melepas helmnya saat masuk ke sebuah minimarket.
Baca Juga: Penampakan Meja Kerja Hamish Daud Bocor, Ada Foto Zalina: Tapi Tetap Menghadap Belakang
"Dia kalo ke Indomaret enggak dibuka helmnya," ungkap Raisa. "Jadi yang ada di meme-meme itu bener?" tanya Enzy Storia sembari tergelak, dan dibenarkan Raisa.
"Itu dia (Hamish Daud)," imbuh Raisa menyudahi momennya membongkar 'aib' sang suami.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
- 
            
              Penampakan Meja Kerja Hamish Daud Bocor, Ada Foto Zalina: Tapi Tetap Menghadap Belakang
 - 
            
              Profil Ibrahim Risyad Aktor Serial Wedding Agreement, Diduga Pernah Lakukan Pelecehan Seksual!
 - 
            
              Ultah ke-43 Tahun, Ini 6 Transformasi Hamish Daud yang Semakin Hot Setelah Jadi Bapak
 - 
            
              7 Fakta Menarik Konser Raisa di Stadion GBK, Pesan dari Si Kecil Zalina Bikin Haru
 - 
            
              7 Ulasan Megahnya Konser Raisa di GBK, Bayar Tuntas Penantian 3 Tahun
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 
Terkini
- 
            
              Deddy Corbuzier Blak-blakan Masih Saling Cinta dengan Sabrina Chairunnisa
 - 
            
              Hadirkan Sound Horeg, Gesrek Festival 2025 Siap Digelar di Jakarta
 - 
            
              Kronologi Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Bareskrim Polri Imbas Lawakan Adat Toraja
 - 
            
              Raffi Ahmad Dituding Punya Utang Rp250 Juta, Karyawan Pasang Badan
 - 
            
              Sahabat Bongkar Fakta di Balik Tudingan Hamish Daud Liburan Bareng Sabrina Alatas
 - 
            
              Raffi Ahmad Dituding Punya Utang Rp250 Juta ke Eks Pengacara di Kasus Narkoba 12 Tahun Lalu
 - 
            
              4 Kontroversi Materi Stand-Up Comedy Pandji Pragiwaksono yang Bikin Heboh
 - 
            
              Usai Digugat Cerai Sabrina Chairunnisa, Deddy Corbuzier Enggan Menikah Lagi
 - 
            
              Padahal Gabung Geng Motor, Desta Malu dan Minder Pengalaman Touring Kalah Telak dari Chef Juna
 - 
            
              Biaya Perawatan Amanda Manopo Setiap Bulan Terjawab, Pantas Kulitnya Mulus Tanpa Bedak