Suara.com - Pelawak Soimah berencana untuk berkurban seekor sapi pada perayaan Idul Adha tahun ini. Karena itu, dia meminta bantuan dari sahabatnya, Irfan Hakim, untuk mencari hewan kurban yang akan disembelih nantinya.
Dalam sebuah video di saluran YouTube milik Irfan Hakim, deHakims Channel, pada Minggu (11/6/2023), Soimah diajak oleh Irfan langsung ke tempat penjualan sapi. Mereka diperlihatkan beberapa ekor sapi dengan warna dan jenis yang berbeda.
Sapi pertama berwarna hitam bernama Kipli, sapi kedua merupakan sapi impor bernama Michael. Namun sayangnya, sapi berwarna putih tersebut belum diberi nama oleh pemiliknya.
Kejadian lucu tak terduga pun terjadi. Soimah justru terlihat mengomeli sapi impor yang bernama Michael. Hal ini dikarenakan Michael terus-menerus mengeluarkan suara atau melenguh. Pemilik sapi mengatakan bahwa Michael agak cerewet jika dibandingkan dengan dua sapi lainnya.
Soimah dengan cepat mendekati Michael dan mengomelinya seakan-akan sedang memarahi anaknya karena terlalu berisik.
"Terus, teriak terus. Dari tadi dibilangi teriak terus," ujar Soimah dalam bahasa Jawa sambil mengacungkan sandalnya ke arah sapi tersebut.
Michael seolah-olah mengerti bahwa dirinya sedang diomeli. Sapi itu langsung berhenti mengeluarkan suara.
Kejadian tersebut menimbulkan tawa bagi Soimah dan orang-orang yang menyaksikan momen itu.
Irfan Hakim lantas bilang kalau Soimah dan Michael memiliki kesamaan. Keduanya dianggap sama-sama cerewet dan mampu meramaikan suasana.
Baca Juga: 8 Gaya Artis Dampingi Anak Wisuda, Outfit Soimah Serba Putih dan Sederhana
"Tapi ini tuh kayak lu banget mak, ngeselin tapi lucu. Berisik, tapi kalau nggak ada dia nggak rame," ujar Irfan Hakim.
Mendengar ucapan Irfan Hakim, Soimah hanya bisa tertawa. Ketika melihat lagi tingkah Michael, Soimah merasa bahwa pernyataan Irfan benar adanya.
Akhirnya, Soimah memilih sapi berwarna hitam yang bernama Kipli. Ia merasa bahwa sapi tersebut cocok dengan dirinya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal
-
Pengalaman Prilly Latuconsina Tahun Baruan di Jepang: Orang Sibuk Berdoa, Tak Ada Kembang Api
-
Disambangi Wali Kota Jakarta Pusat, Rumah Diding Boneng yang Roboh Segera Direnovasi
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia
-
Apes! Ria Ricis dan Tim Alami Kejadian Tak Mengenakan saat Liburan di Dubai: Zonk dan Terburuk
-
Selama Ini Bungkam, Atalia Praratya Akhirnya Tanggapi Langsung Isu Ridwan Kamil Selingkuh
-
Tasya Farasya Jalani Umrah di Awal Tahun: Mau Nangis Meronta-ronta
-
Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
-
Padahal Jarang Muncul di TV, Rumah Senilai Rp50 Miliar Aura Kasih Dipertanyakan