Suara.com - Kisah cinta Azriel Hermansyah dan sang kekasih, Sarah Menzel kembali mencuri perhatian publik. Setelah sempat dikabarkan putus, pasangan muda ini pun semakin lengket.
Tak hanya kebersamaan keduanya yang sering disoroti kamera, kini kabar rencana pernikahan keduanya pun santer beredar. Ibunda Azriel, Ashanty pun tak sengaja menyebut rencana pernikahan ini.
"Iya, Jiel (Azriel) mau nikah," ucap Ashanry spontan saat diwawancara wartawan di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.
Kabar soal rencana pernikahan ini pun kini juga ikut diperbincangkan. Pasalnya, Azriel dan Sarah diketahui menganut agama yang berbeda.
Azriel sendiri menganut agama Islam, sedangkan Sarah diketahui menganut agama Hindu. Namun, Sarah sendiri juga pernah membahas soal perbedaan agama keduanya jika memang keduanya berencana untuk menikah.
"Kalau budaya di Bali, kita wanita ikut suami. Misalnya kita sama-sama Hindu kita yang harus ikut," ungkap Sarah dalam tayangan Youtube The Hermansyah A6 pada Sabtu, (09/09/2023) lalu.
Sarah pun membenarkan bahwa keluarganya mendukung jika Sarah harus berpindah agama mengikuti agama Azriel. Azriel pun juga mengaku ia tidak pernah memaksa keluarga Sarah agar bisa mengizinkan Sarah pindah agama.
"Ini (pindah agama) bukan paksaanya, Sarah dari mamanya juga boleh aja. Kami gak pernah maksa," ungkap Azriel.
Sosok Sarah sendiri mulai disoroti publik semenjak ia dikabarkan berpacaran dengan Azriel. Lalu, siapa sosok Sarah Menzel sebenarnya? Simak inilah biodata dan agama Sarah Menzel selengkapnya.
Baca Juga: Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel Siap Lanjut ke Pelaminan, Benarkah Sarah Akan Mualaf?
Gadis keturunan Indonesia - Jerman ini lahir di Bali, 15 Juni 2002. Putri pasangan Luh Gede Herryani dan Menzel ini pun menghabiskan masa kecilnya di Bali. Sang ibu Luh Gede Herryani diketahui merupakan seorang politikus, sedangkan sang ayah merupakan pengusaha di bidang resort. Gadis dengan paras ayu berusia 21 tahun ini pun kerap kali membagikan momennya melakukan hobi seperti travelling, berolahraga, hingga kegiatan alam lainnya.
Tak hanya itu, Sarah pun diketahui memiliki usaha di bidang kuliner bernama Cafe Kesar Sanur di Sanur, Denpasar.
Darah seni khas Bali pun mengalir di tubuh Sarah. Hal ini membuatnya juga memiliki usaha produksi tas bernama Ulatan Nusantara. Sarah pun sering kali membagikan momen liburan dan kesehariannya serta mengunggah konten-konten menarik seperti review makanan di akun media sosialnya.
Kisah cinta Sarah dan Azriel pun diketahui bermula dari pertemuan keduanya pada tahun 2019. Saat itu, Azriel hanya dikenalkan kepada Sarah sebagai temannya saat sedang berada di Bali. Namun, pertemuan mereka akhirnya berlanjut hingga memutuskan berpacaran pada tahun 2020.
Keduanya pun nampak sering menghabiskan waktu bersama, terutama dengan keluarga masing-masing. Azriel seringkali membagikan momennya saat berlibur di Bali bersama keluarga Sarah, sedangkan Sarah juga sering dalam acara keluarga Hermansyah.
Momen hari besar seperti Idul Fitri dan Idul Adha pun juga sering dibagikan keduanya. Kendati Sarah diketahui beragama Hindu, namun kebersamaan keduanya terlihat begitu hangat dan kehadiran Sarah pun disambut baik oleh keluarga Azriel.
Berita Terkait
-
Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel Siap Lanjut ke Pelaminan, Benarkah Sarah Akan Mualaf?
-
Sarah Menzel Ungkap Alasan Berani Pindah Keyakinan: Biasanya Ikut Suami
-
Azriel Hermansyah dan Raul Lemos Diramal Tak Akur, Suami Krisdayanti Ungkap Situasi: Tiap Ketemu...
-
Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel Nikah: Menunggu Usia Ideal atau Pindah Agama Dulu?
-
Ashanty Bocorkan Rencana Pernikahan Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel, Netizen Ramai Beri Tanggapan
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Pilih Cerai dari Ridwan Kamil, Atalia Praratya Ungkap Harapan Baru di 2026
-
Rumah Keluarga dan Mobil Jadi Sasaran, Sherly Annavita Buka Rekaman CCTV Aksi Teror
-
Virzha hingga Zealous Meriahkan Pesta Tahun Baru Bertema Rock di Grand Sahid Jaya
-
Bahas 'Money Laundry' Jenderal Polisi, Pandji Pragiwaksono Bercanda Bawa-Bawa Nama Raffi Ahmad
-
Selamat! Frislly Herlind Dilamar Sang Kekasih
-
Liburan ke Jepang Tanpa Bawa Anak Angkat, Kiky Saputri Ungkap Faktanya
-
Inara Rusli dan Insanul Fahmi Rujuk, Wardatina Mawa Ikhlas Sambut Tahun Baru 2026
-
Resmi Jadi Duda Setelah Gagal Cerai Berkali-kali, Andre Taulany Ngebet Nikah Lagi di 2026
-
Nama Anak Steffi Zamora Terinspirasi dari Almarhumah Laura Anna?
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia