Suara.com -
Sidang perceraian antara Ammar Zoni dengan Irish Bella kembali digelar pada Kamis (30/11/2023). Sayangnya, Ammar lagi-lagi tidak hadir sehingga diwakilkan oleh kuasa hukumnya, Jhon Matias.
Dalam kesempatan itu, Jhon membantah berbagai tudingan yang ditujukan kepada kliennya, termasuk soal alasan Bella menggugat cerai Ammar. Awalnya, banyak yang menyebut bahwa alasan Bella ingin bercerai adalah kasus narkoba yang sempat menjerat Ammar.
Rupanya, hal itu dibantah oleh Jhon. Menurutnya, kasus narkoba yang menjerat Ammar beberapa waktu yang lalu bukanlah alasan ia digugat cerai.
Adapun yang menjadi alasan adalah kasus pertengkaran antara keduanya yang kerap terjadi selama ini. Namun menurut Jhon, hal itu juga masih bisa dibantah.
"Ada percekcokan terus menerus dan lainnya. Tapi kalau kita tengok sangat mudah juga kita mementahkannya," kata Jhon, melansir kanal Youtube insert investigasi, Jumat.
"Kemudian juga masalah narkoba, narkoba ini kan Ammar diputus bukan penjahat, ini kan cuma korban," lanjutnya.
Jadi, menurut Jhon kasus narkoba bukanlah alasan hukum yang kuat untuk menggugat cerai Ammar. Apalagi dalam kasus tersebut Ammar adalah sebagai korban dari maraknya peredaran narkoba di Indonnesia.
"Itu bukanlah alasan hukum yang kuat menurut saya," jelasnya.
Selain itu, Jhon juga membantah gosip lain terkait masalah rumah tangga Ammar dan Irish yakni perkara ekonomi. Menurut Jhon, sampai saat ini Ammar Zoni masih aktif bekerja.
Baca Juga: Ammar Zoni Bantah Digugat Cerai Irish Bella Gara-Gara Selingkuh dengan Oklin Fia
"Kalo ekonomi, Ammar sampe sekarang juga bukan nganggur kok," cetusnya.
Jhon juga membantah soal isu orang ketiga dalam rumah tangga Ammar Zoni.
"Intinya tidak cocok lah" lanjutnya.
Hal senada juga disampaikan oeh kuasahukum Irish Bella, Nurul Amalia. Menurut Nurul dalam gugatannya mereka tidak membahas soal orang ketigan dan juga kasus narkoba.
"Nggak ada, kita nggak bahas itu yah," katanya.
Namun, ditanya lebih lanjut mengenai alasan Bella menggugat cerai Ammar, Nurul enggan berkomentar. Ia hanya mengungkap jikah hal itu tidak bisa dibongkar kepada publik.
Berita Terkait
-
Oklin Fia Heran Dituding Jadi Orang Ketiga Ria Ricis dan Teuku Ryan: Saya Nggak Kenal Mereka
-
Ammar Zoni Sempat Minta Irish Bella Anggap Dirinya Tak Ada: Tidak Usah Deh Bertemu Lagi
-
Psikolog Nilai Sulit Bagi Irish Bella Beri Ammar Zoni Kesempatan Kedua: Karakter Itu Sulit Berubah
-
Kenapa Ammar Zoni Digugat Cerai Irish Bella?
-
Ammar Zoni Pilih Absen Lagi di Sidang Cerai dengan Irish Bella Meski Ingin Pertahankan Rumah Tangga
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
Terkini
-
Dikecam karena Cium Anak Kecil, Gus Elham Yahya Sempat Tanggapi Tudingan Pelecehan
-
Tegaskan Rahimnya Sehat, Sarwendah Diingatkan Pernah Keguguran 2 Kali sampai Ganti Nama
-
Berhasil Sembuh, Fahmi Bo Sempat Berpesan Soal Lokasi Pemakaman
-
Curahan Hati Edy Khemod Seringai Ditinggal Ricky Siahaan: Tidak Pernah Kehilangan yang Sedekat Ini
-
Di DPR, Once Mekel Goda Fadly dan Piyu Masih Ngeband Bareng Meski Beda Sikap Soal Royalti
-
Gaptek, Hotman Paris Tak Gunakan ATM dan Selalu Bawa Gepokan Uang Dolar di Dompet
-
Hotman Paris Buka Lowongan Kerja Aspri: Syaratnya Cantik, Seksi dan Jago Berantem
-
Fakta Baru 'Sister Hong' Lombok: MUA yang Nyamar Cewek Tak Hanya Tipu Wanita, Pria Juga Jadi Korban
-
Satu Suara di Parlemen, AKSI dan VISI Kompak Perjuangkan Nasib Pencipta Lagu di Hadapan DPR
-
Dibalik Kerasnya Musik Seringai, Edy Khemod Beberkan Prinsip Anti-Duit yang Bikin Band Awet