Suara.com - Ivan Gunawan benar-benar meninggalkan Indonesia dalam waktu dekat. Hal itu diketahui dari Surat Pindah Pemilih yang dibagikannya pada Kamis (1/2/2024).
Ivan Gunawan alias Igun akan menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2024 di Paris, Prancis. Pemilu di luar negeri ternyata lebih awal dari Indonesia yang berlangsung serentak pada 14 Februari.
Di KBRI Paris, nantinya Ivan Gunawan hanya akan memilih anggota DPR dan pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden. Surat pindah memilih Igun pun telah ditandatangani Panitia Pemungutan Suara di Kelurahan Cipete Selatan.
"Karena mau berangkat ke eropa Aku nggak mau kehilangan suaraku untuk pemilihan kali ini.... jadi nanti kita ke kedutaan besar RI di Paris deh tanggal 10 Februari, di luar negeri lebih cepat Guys," tulis Igun.
Unggahan Ivan Gunawan ramai menuai pujian. Igun dipuji sebagai salah satu figur publik yang mencontohkan untuk tidak jadi golongan putih alias golput.
"Sama mas @ivan_gunawan pertama kali ampe ngotot urus pindah pemilih biar bisa coblos. Jangan sia-siakan suara kita," komentar akun @yogawzh***.
"Contoh yang baik... Biarpun liburan tetap gak Golput," kata akun @outfit.pageant***. "Masyaallah memang ya ka Ivan kerenn," sahut akun @rianperdians***.
Seperti diketahui, Ivan Gunawan sebelumnya telah berpamitan akan meninggalkan Indonesia. Bukan hanya untuk liburan, Igun mengaku ingin tinggal di luar negeri untuk sementara waktu.
Setelah bingung memilih negara, Ivan Gunawan diduga kuat akan tinggal di Paris dari surat pindah memilih tersebut. Pasalnya Igun ditolak Bunda Corla saat berniat tinggal di Jerman.
Baca Juga: Ivan Gunawan Bantah Tinggalkan Indonesia gegara Ngambek, Singgung Soal Harga Diri
Kepindahan Ivan Gunawan dari Indonesia ditegaskan karena harga diri. Semua berawal dari teguran Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) terhadap acara "Brownis" Trans TV.
KPI menegur "Brownis" karena penampilan Ivan Gunawan yang kewanita-wanitaan. Sementara Igun yang seorang designer menegaskan apabila penampilannya adalah fashion.
Buntut dari teguran KPI, Ivan Gunawan mundur dari acara "Brownis". Igun juga berpamitan meninggalkan Indonesia.
Ternyata Ivan Gunawan tak bercanda soal kepergiannya ke luar negeri. Mantan kekasih Rossa tersebut juga merasa tak punya teman artis yang menahannya.
Namun belakangan ini, dukungan terlihat diberikan teman-teman artis Ivan Gunawan. Fairuz A. Rafiq menyetujui pendapatnya soal fashion, sementara Raffi Ahmad mengajak Igun bekerja sama dalam proyek teranyar.
Kendati begitu, Ivan Gunawan tetap teguh pada pendiriannya tinggal di luar negeri sementara waktu demi harga dirinya. Bagaimana pendapatmu?
Tag
Berita Terkait
-
Mau Pergi ke Luar Negeri, Ivan Gunawan Unggah Foto Bareng Kembaran
-
Pamer Kembaran, Rezeki Ivan Gunawan Makin Moncer Usai Hempas Brownis
-
Curhat ke Crazy Rich Bali, Ivan Gunawan Mau Berhenti Jadi Artis
-
Ivan Gunawan Kembali Syuting Brownis Trans TV, Pamitannya Cuman Settingan?
-
Ivan Gunawan Punya 2 Rencana Setelah Pindah Tempat Tinggal di Eropa
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sayembara Logo Projo Ramai Antusias dari Warganet, Hasilnya di Luar Dugaan
-
Baru Gugat Cerai Hamish Daud, Raisa Sudah Kangen dengan Pria Lain
-
2 Hari Konser di Indonesia, BLACKPINK Diprediksi Kantongi Penghasilan Rp 378 Miliar
-
Profil Rama Duwaji, Istri Zohran Mamdani Kini Jadi First Lady Termuda NYC
-
Nafa Urbach Tetap Dihukum MKD, Dianggap Kurang Peka Jadi Wakil Rakyat
-
Soroti Kasus Orang Tidur di Masjid Dikeroyok, Habib Jafar: Ini Kegilaan Macam Apa!
-
5 Poin Perjalanan Kasus Uya Kuya di DPR hingga Kembali Diaktifkan Jadi Anggota Dewan
-
Sinyal Putus Makin Kuat, Jefri Nichol dan Ameera Khan Kompak Hapus Foto Kebersamaan
-
Ini Keputusan Lengkap MKD untuk Ahmad Sahroni, Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya
-
Kedekatan Andre Taulany dengan Natasha Rizky Bikin Desta Marah? Simak Klarifikasinya