Suara.com - Ivan Gunawan sukses menggelar acara fashion show setelah keluar dari program Brownis. Pada kesempatan tersebut, Ivan Gunawan mengungkapkan mengenai rencananya untuk fokus pada pekerjaannya sebagai desainer.
Menurutnya, setelah keluar dari Brownis, ia lebih bisa mengatur waktunya. Jika ada brand-brand yang mencarinya, mereka bisa bertemu dengan lebih mudah dan tidak terbatas. Selain itu, Ivan Gunawan tidak perlu meminta izin ke pihak televisi terlebih dahulu.
Usai menggelar acara fashon show, Ivan Gunawan terpantau menghabiskan waktunya dengan lebih santai. Sebuah video diunggahnya ke Instagram.
Dilansir pada Kamis (25/1/2024), Ivan Gunawan tengah menikmati momen sarapan pagi. Ia memilih tempat di dekat jendela dengan pantulan sinar mentari yang indah.
"Obrolan pagi hari Bersama @maharanikemala," tulis Ivan Gunawan, menyertai unggahannya.
Ternyata selama sarapan, ia melakukan video call dengan salah satu rekannya. Bukan dari kalangan artis, orang yang dihubunginya adalah Maharani Kemala Dewi, pemilik MS Glow.
Saat itu, Crazy Rich Bali ini memuji rancangan dari Ivan Gunawan. Maharani sempat mendatangi acara fashion show yang digelar oleh Ivan Gunawan.
"Gimana kemarin, suka nggak dengan koleksinya?" tanya Ivan Gunawan.
"Bagus banget loh koleksinya," puji rekan dari Shandy Purnamasari ini.
Baca Juga: Ivan Gunawan Kirimkan Kontainer untuk Bantu Gaza, Banjir Pujian: Amal Orang Gak Ada yang Tau
Tidak hanya soal rancangan baju, Ivan Gunawan juga membahas mengenai rencana perjalanan mereka ke luar negeri. Maharani Kemala memang pernah mengajak Ivan jalan-jalan ke luar negeri usai keluar dari Brownis.
"Mami restuin nggak sih kalau nanti akhirnya, kita liburan sama Mami, terus udah gitu, aku stay dulu di sana ya," ujar Ivan Gunawan.
Mendengar keinginan Ivan Gunawan untuk tinggal di luar negeri, Maharani Kemala pun terkejut. Ia bertanya apakah Ivan Gunawan tidak tertarik menjadi artis.
"Kamu nggak mau jadi artis lagi?" tanya Maharani.
"Udahlah, aku udah gak usah jadi artis lagi. Akutuh bingung antara aku tinggal di Jerman atau di Paris," lanjut Ivan Gunawan.
Di sisi lain, baru 2 minggu pamit dari acara Brownis, Ivan Gunawan terlihat kembali menjadi host dan syuting lagi bersama Ayu Ting Ting, Ruben Onsu dan Wendy Cagur.
Berita Terkait
-
Ivan Gunawan Punya 2 Rencana Setelah Pindah Tempat Tinggal di Eropa
-
Pindah ke Eropa Usai Ditegur KPI, Ivan Gunawan Merasa Tak Punya Teman Artis
-
Lebih Menyenangkan, Ivan Gunawan Cerita Kehidupannya Selepas Berhenti Syuting
-
Mundur dari Brownis, Ivan Gunawan Jualan Kompor Gas
-
Beda dari Aming yang Diam Usai Ditegur, Ivan Gunawan Merasa Teguran KPI Membunuh Karakternya
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Klaim Bukan Carmuk atau Menjilat, Mayangsari Bersyukur Soeharto Dapat Gelar Pahlawan Nasional
-
Anak Kini Cetak Prestasi Akademik, Dulu Limbad Disorot karena Konflik Istri Pertama dan Kedua
-
Deddy Corbuzier Ungkap Alasan Tak Buat Video Klarifikasi Perceraian, Sindir Pakar Ekspresi
-
Soroti Kasus Gus Elham, Richard Lee Minta Orangtua Waspadai Predator Berkedok Agama
-
Menurut Deolipa Yumara, Kasus Vadel Badjideh Termasuk Pembunuhan: Hukumannya Berat
-
Piyu Padi: Minta Izin Nyanyikan Lagu Ada di UU Hak Cipta Baru, Bukan Gimik
-
Curhat Judika di DPR Soal Kisruh Royalti: Harus Sama-Sama Diskusi, Bukan Debat
-
Sakit Tak Kunjung Sembuh, Fahmi Bo Akhirnya Temukan Sumber Masalah Kesehatannya
-
Fedi Nuril 'Serang' Pihak yang Anggap Soeharto Pahlawan, Warganet Ungkit Undang-Undang
-
Gus Elham Yahya Minta Maaf Usai Videonya Cium Anak Kecil Viral, Akui Khilaf