Suara.com - Setelah dinantikan cukup lama, Umi Kalsum akhirnya semakin terbuka mengenai momen lamaran putrinya, Ayu Ting Ting dengan Lettu Muhammad Fardana. Umi membagikan unggahan yang menarik di Instagram.
Dilansir pada Jumat (9/2/2024), Umi Kalsum membagikan beberapa foto dari acara lamaran tersebut. Foto-foto tersebut diedit menjadi satu video.
Melalui videonya, terlihat foto Ayu Ting Ting yang duduk sembari mengenakan pakaian bernuansa putih. Ia duduk tepat di samping Ibunya, Umi Kalsum.
Sementara itu, di samping kirinya ada putri tercinta, Bilqis. Sementara Ayah Ayu, Abdul Rozak atau Ayah Ojak ada di kursi paling ujung sembari menemani Bilqis.
Selain foto tersebut, ada foto menarik lainnya yang tidak kalah indah. Foto itu memperlihatkan betapa harmonisnya Bilqis dan calon ayah sambungnya.
Putri Ayu Ting Ting tersebut berdiri di tengah. Ia dipeluk mesra oleh Ayu Ting Ting sekaligus calon ayahnya, Muhammad Fardana.
Berada di pelukan dua orang yang berharga, Bilqis memamerkan senyuman manisnya. Begitu pula dengan Ayu dan Fardana yang resmi menjadi tunangan.
Bersama dengan unggahan ini, Umi Kalsum menyampaikan puji syukur atas lamaran putrinya. Ia menyebut nama IG dari Ayu Ting Ting dan calon menantunya.
"Alhamdulilah ya Allah semoga kebahagian selalu ya, Nak diberikan kelancaran sampai hari H-nya, Nak @ayutingting92 @derazala," tulis Umi Kalsum.
Baca Juga: Bakal Menikahi Ayu Ting Ting, Ini Perbandingan Gaji Ayah Rozak dan Muhammad Fardhana
"Bahagianya kamu bahagianya Ibu dan Ayah, Nak. Selamat ya @ayutingting92 @derazala," tambahnya.
Unggahan Umi Kalsum ini mengundang air mata dari warganet. Tidak sedikit yang merasa terharu atas kabar bahagia tersebut.
"Nangis terharu aku, Ibu. Ahamdulillah akhirnya, tidak ada kata kok baru sekarang, Allah sudah tetapkan waktu yang terbaik menurut versi Allah," tulis netizen.
"Ikut senang, Mom," tambahnya.
"Aku terharu, Masya Allah Ayu. Semua indah pada waktunya. Maha Besar Allah dengan semua takdirnya. Bahagia selalu," doa netizen lainnya.
"Artis yang aku tunggu-tunggu jodoh, semoga bahagia, Ayu. Sampai netes air mataku ya Allah," komentar seseorang.
Berita Terkait
- 
            
              9 Pria yang Pernah Digosipkan Dekat dengan Ayu Ting Ting: Kini Pilih Anggota TNI
 - 
            
              Calon Suami Ayu Ting Ting Disorot Netizen, Auto Dibandingkan dengan Teuku Ryan
 - 
            
              Sosok Dinar Salsa Adik Muhammad Fardana, Punya Riwayat Pendidikan Lebih Moncer Dibanding Ayu Ting Ting
 - 
            
              Adu Kekayaan Ayu Ting Ting vs Muhammad Fardana: Anak Ayah Ojak Punya Segudang Sumber Penghasilan
 - 
            
              Adu Kekayaan Ayu Ting Ting vs Muhammad Fardana: Anak Ayah Ojak Punya Segudang Sumber Penghasilan
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              4 Kontroversi Materi Stand-Up Comedy Pandji Pragiwaksono yang Bikin Heboh
 - 
            
              Usai Digugat Cerai Sabrina Chairunnisa, Deddy Corbuzier Enggan Menikah Lagi
 - 
            
              Padahal Gabung Geng Motor, Desta Malu dan Minder Pengalaman Touring Kalah Telak dari Chef Juna
 - 
            
              Biaya Perawatan Amanda Manopo Setiap Bulan Terjawab, Pantas Kulitnya Mulus Tanpa Bedak
 - 
            
              Ustaz Derry Sulaiman Sering Mengislamkan Orang di Mal
 - 
            
              Akui Capek Syuting Film, Apa yang Bikin Desta Terima Tawaran Jadi Dono di Film Warkop DKI Reborn?
 - 
            
              Setelah Tawarkan Raisa Jadi Aspri, Hotman Paris Kini Cari Nomor Telepon Sabrina Alatas
 - 
            
              Temannya Pasang Badan, Sebut Sabrina Alatas Syok Difitnah Selingkuhan Hamish Daud
 - 
            
              Andien Ungkap Pernah Dibully Artis Senior Sampai Nangis Saat Live di TV
 - 
            
              Usai Melahirkan, Amanda Manopo Ingin Operasi Plastik di Bagian Ini