Suara.com - Kabar mengenai Ayu Ting Ting yang akhirnya dilamar oleh seorang pria membuat nama orang tuanya ikut disorot oleh publik. Orang tua Ayu disebut berperan besar dalam perkenalan antara dirinya dan Muhammad Fardana.
Apalagi dengan sosok Muhammad Fardana yang tidak berasal dari koneksi di dunia hiburan. Calon suami Ayu ini adalah seorang TNI Angkatan Darat.
Muhammad Fardana juga tidak berasal keluarga yang sembarangan. Ia adalah putra dari seorang pria bernama Dharsyi Akib.
Dharsyi Akib adalah seorang mantan pegawai di bawah naungan Mahkamah Agung. Ia juga mendirikan perusahaan yang berfokus di bidang hukum.
Jika Ayu menikahi Muhammad Fardana, maka Dharsyi Akib yang mengenal ipar Jokowi ini akan menjadi besan bagi Ayah Ojak. Lantas, apakah pekerjaan dari Ayah Ojak 'setara' dengan ayah dari menantunya tersebut?
Ditelusuri dari beragam sumber pada Rabu (14/2/2024), Ayah dari Ayu Ting Ting ini tidak memilih untuk menganggur meski anaknya seorang biduan terkenal. Ternyata ia memiliki pekerjaan yang cukup menarik.
Pria dengan nama Abdul Rozak pernah bekerja untuk melayani negara. Pekerjaannya adalah pekerjaan yang dinilai sebagai idaman para menantu.
Tidak banyak yang tahu, kakek dari Bilqis ini pernah bekerja sebagai seorang PNS atau Pegawai Negeri Sipil. Ia menjadi PNS di tempat tinggalnya, yaitu di Kelurahan Sukmajaya, Depok.
Saat itu, ia memegang posisi atau jabatan yang terdengar sederhana namun begitu penting. Selama menjadi PNS, ia adalah Sekretaris Lurah yang membuat namanya terpampang di bagian struktur di Keluarahan.
Baca Juga: Mata Duitan, Ini Syarat Ayah Ojak Bila Ayu Ting Ting Pindah Rumah Usai Dinikahi Muhammad Fardana
Selain itu, riwayat pendidikan Ayah dari Ayu Ting Ting ini juga tidak kalah hebat. Suami dari Umi Kalsum ini ternyata memiliki gelar Sarjana Ekonomi.
Meski begitu, kini ia tidak lagi bekerja sebagai PNS. Dijelaskan oleh Ayu Ting Ting dalam channel YouTube miliknya, sang Ayah sudah pensiun pada tahun 2020 lalu.
Bekerja sebagai PNS, Ayah Ojak disebut tidak meminta gajinya diberikan untuknya. Hal itu dimulai sejak Ayu Ting Ting dikatakan berhasil menjadi seorang artis.
Total sekitar sembilan tahun, gaji dari Ayah Ojak tidak diambil dari pemerintah. Konon, jika ditotal, bisa mencapai sekitar Rp500 juta.
Sebelum menjadi PNS, Ayah Ojak pernah terjun ke dunia pendidikan agama dan menjadi guru. Diceritakan bahwa dirinya adalah seorang guru ngaji.
Bahkan beberapa muridnya adalah orang terkenal. Dijelaskan oleh Ayu, ayahnya tersebut memiliki murid yang kini duduk di meja dewan perwakilan.
Tag
Berita Terkait
-
Tunangan Ayu Ting Ting Dihadiri Paman Gibran, Ayah Ojak Langsung Nyoblos Pakai Baju Biru bak Dukung 02
-
Beda Seserahan Muhammad Fardana dan Ayu Ting Ting, Anak Ayah Ojak Kasih 8 Kotak Isinya..
-
Ayu Ting Ting Pamer Foto Ngedate Bareng Lettu Fardana, Wajah Sang Tunangan Dinilai Mirip Ayah Ojak
-
Adu Kekayaan Ayu Ting Ting vs Muhammad Fardana: Anak Ayah Ojak Punya Segudang Sumber Penghasilan
-
Adu Kekayaan Ayu Ting Ting vs Muhammad Fardana: Anak Ayah Ojak Punya Segudang Sumber Penghasilan
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Liburan ke Jepang Tanpa Bawa Anak Angkat, Kiky Saputri Ungkap Faktanya
-
Inara Rusli dan Insanul Fahmi Rujuk, Wardatina Mawa Ikhlas Sambut Tahun Baru 2026
-
Resmi Jadi Duda Setelah Gagal Cerai Berkali-kali, Andre Taulany Ngebet Nikah Lagi di 2026
-
Nama Anak Steffi Zamora Terinspirasi dari Almarhumah Laura Anna?
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia
-
Wardatina Mawa Koar-Koar Soal Zina, Pihak Inara Rusli Kasih Peringatan
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji
-
Hyun Bin Ungkap Kisah di Balik Karakter Baek Ki Tae di Drakor Made in Korea
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual