Suara.com - Nikita Mirzani punya pacar baru ketika tengah berseteru dengan Lolly sang putri. Pacar baru Nikita adalah Rizky Irmansyah yang dikenal sebagai ajudan Prabowo Subianto.
Denny Sumargo lantas menanyakan seperti apa sosok Rizky Irmansyah di mata Nikita Mirzani. Di tengah kesibukannya, Rizky diceritakan sebagai sosok pendengar yang baik.
"Pengen (pasangan) yang bisa dengerin keluh kesah gue," curhat Nikita Mirzani kepada Denny Sumargo dalam tayangan YouTube CURHAT BANG pada Sabtu (30/3/2024).
"Lumayan, walaupun (Rizky) sibuknya luar biasa, tapi dia kadang-kadang bisa mendengarkan," tambah Nikita Mirzani.
Mendengar jawaban Nikita Mirzani, Denny Sumargo menilai temannya itu sudah berubah. Pasalnya Nikita dulu suka memuji pasangannya setinggi langit.
BACA JUGA: Sudah Merasa Dewasa, Lolly Malas Gonta-ganti Pasangan dan Bakal Setia ke Satu Orang
Kegagalan Nikita Mirzani dalam hubungan-hubungan sebelumnya membuat ia belajar. Bagi Nikita, pasangan dalam hidupnya di usia 38 tahun hanyalah pelengkap.
"Gue mau punya pasangan atau tidak, hidup gue akan terus berjalan. Gua tidak akan kekurangan apapun," jelas Nikita Mirzani.
"Buat gue pasangan adalah pelengkap aja. Kalau ada nggak papa, kalau enggak ya nggak papa. Kalau tidak berjodoh dengan yang ini, ya sudah tidak ada masalah," lanjut Nikita Mirzani.
Kegagalan juga membuat Nikita Mirzani sempat merasa rendah diri. Ibu tiga anak tersebut awalnya tidak mengerti apa yang membuatnya selalu disakiti pria.
"Gue suka mikir, kenapa laki-laki pada jahat sama gue. Gue nggak pernah selingkuh, gue selalu jadi penurut. Tapi kenapa ya, apa yang kurang dari diri gue," kata Nikita Mirzani sembari menahan diri agar tidak meneteskan air mata.
Nikita Mirzani akhirnya belajar untuk bersabar menghadapi pasangan. Sementara di mata Denny Sumargo, Nikita saat ini jauh lebih mementingkan anak ketimbang pasangan hidup.
BACA JUGA: Keluarga Juga Sudah Ikhlaskan Lolly, Nikita Mirzani Tak Mau Lagi Bertemu Sang Anak
Lantas bagaimana tanggapan Rizky Irmansyah terhadap keputusan Nikita Mirzani menghapus Lolly dari Kartu Keluarga (KK)? Rizky ternyata menyerahkan seluruh keputusan kepada sang kekasih.
"Pokoknya dia taulah. Gue ceritanya dari A sampai Z. Jadi dia juga sangat menyayangkan itu, kenapa begitu itu anak," tutur Nikita Mirzani.
Berita Terkait
-
Sudah Merasa Dewasa, Lolly Malas Gonta-ganti Pasangan dan Bakal Setia ke Satu Orang
-
Lolly Ngutang Rp90 Juta, Padahal Nikita Mirzani Bayar Biaya Sekolahnya Rp1,2 Miliar
-
Beda Sikap Dewi Perssik dan Nikita Mirzani saat Disawer, Kelihatan Mana yang Lebih Berkelas
-
Tak Setuju Lolly Pacari Vadel Badjideh, Nikita Mirzani Lebih Suka Anak Olla Ramlan
-
Lolly Bela Antonio Dedola Ketimbang Ayah Kandung, Mantan Suami Nikita Mirzani Sakit Hati
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Terungkap, Ini Wasiat di Balik Keputusan Kremasi Jenazah Ayah Jerome Polin
-
Bukan Horor Biasa, Adinda Thomas & Aulia Sarah Optimis Sosok Ketiga: Lintrik Tembus 3 Juta Penonton
-
Sudah Punya Istri, Caption Keenan Pearce Singgung 'Future' Malah Disangka untuk Raisa
-
Sinopsis Dusun Mayit: Amanda Manopo Hadapi Teror Mistis di Gunung Welirang
-
Berapa Usia Sabrina Alatas? Ternyata Zodiaknya Sama dengan Raisa
-
50 Tahun Menginspirasi Power Rangers, Super Sentai di Ujung Tanduk
-
Dari Vinyl hingga Streaming: JIAVS 2025 Rangkul Masa Depan dan Nostalgia Dunia Audio
-
Kisah David Ozora Jadi Film, Jonathan Latumahina: Kesempatan Buat Orang Tahu Semua Kejadiannya
-
Angga Yunanda: Syuting Bareng Shenina Cinnamon Lebih Menyenangkan Setelah Jadi Suami Istri
-
Angga Yunanda Hampir Menyerah Saat Syuting Bareng Amanda Manopo