Suara.com - Putri Isnari alias Putri DA baru menikah dengan anak seorang pengusaha batu bara bernama Abdul Azis. Namun pernikahan jebolan Dangdut Academy 4 ini sudah diwarnai rumor kurang sedap.
Seorang perempuan yang mengenalkan diri sebagai Kak Tirta sebenarnya tidak menyebut nama Putri DA secara blak-blakan. Namun Kak Tirta menyinggung seorang penyanyi dangdut yang baru menikah dengan anak seorang pengusaha batu bara.
Menurut Kak Tirta, Abdul Azis yang menikahi Putri DA pada Sabtu (20/4/2024) lalu kemungkinan besar akan berpoligami. Hal itu didasari keturunan lantaran ayah mertua Putri DA disebutkan juga memiliki istri lebih dari satu.
"Saya melihat suaminya akan punya istri lebih dari satu. Jadi penyanyi dangdut ini akan menjadi istri tua, istri pertama," ujar Kak Tirta dalam unggahan akun Instagram @viral_seleb pada Selasa (23/4/3024).
Ternyata sosok yang memprediksi pernikahan Putri DA dan Abdul Azis adalah Tirta Siregar. Sebelumnya Tirta juga pernah membicarakan pernikahan Bunga Citra Lestari-Tiko Aryawardhana dan Rizky Billar-Lesti Kejora.
"Karena suaminya ini memiliki keturunan untuk memiliki istri lebih dari satu. Itu dari atasnya, dari leluhurnya. Enggak hanya dari bapaknya. Dari atasnya juga itu leluhurnya memiliki istri lebih dari satu," ucapTirta Siregar.
BACA JUGA: 5 Fakta Akad Nikah Putri Isnari, Ramai Disorot Karena Uang Panai Rp2 Miliar
Abdul Azis diprediksi akan berpoligami saat Putri DA telah dikaruniai seorang anak, dan dirasa akan adil secara materi maupun kasih sayang seperti sang ayah. Meski awalnya tak terima, Putri DA disebut akhirnya akan rela dimadu.
"Kalau saya melihat, walaupun penyanyi dangdut ini awalnya kecewa, marah, dan sebagainya, tapi akhirnya dia akan luluh juga dan nerima jadi istri pertama," imbuh Tirta Siregar.
"Suaminya ini akan bersikap sama seperti bapaknya yaitu adil kepada istri-istrinya. Tidak hanya adil secara materi ya. Tapi secara kasih sayang, cintanya itu adil. Jadi jika terjadi seperti ini, bertahanlah," katanya menambahkan.
Putri DA juga diminta berhati-hati dengan tidak mengenalkan temannya ke sang suami. Sebab menurut Tirta Siregar, istri Abdul Azis selanjutnya juga berasal dari dunia hiburan Tanah Air.
"Hati-hati banget untuk penyanyi dangdut ini mengenalkan teman yang satu profesi, dengan suami. Jangan dianggap itu enteng. Dekat-dekat, akrab dengan suaminya. Itu jangan," ujar Tirta Siregar.
"Karena saya lihat nanti istrinya lagi yang lain itu ada satu profesi dengan si penyanyi dangdut ini atau sama-sama orang entertainment, public figure," tutur perempuan yang seorang produser tersebut.
Putri DA rupanya ikut menanggapi konten Tirta Siregar di TikTok. Hanya saja Putri malah mengaku komentarnya dihapus oleh Tirta.
Berita Terkait
-
Resmi Dipersunting Abdul Aziz, Putri Isnari Dipastikan Terus Jadi Penyanyi Dangdut
-
Dapat Uang Panai Rp2 Miliar, Ini 6 Potret Pernikahan Putri Isnari yang Pilih Tema Bollywood Ketimbang Adat Bugis
-
5 Fakta Akad Nikah Putri Isnari, Ramai Disorot Karena Uang Panai Rp2 Miliar
-
Jelang Pesta Pernikahan, Baju Suami Putri Isnari Malah Bermasalah
-
Haru, Pesan Kakak Putri Isnari untuk Anak Pengusaha Batubara saat Nikahkan Adiknya
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Sinopsis How to Become a Tyrant di Netflix: Membongkar "Buku Panduan" Diktator Paling Kejam
-
Reuni 13 Tahun, Rio Dewanto dan Michelle Ziudith Kuras Emosi di Sinetron Jejak Duka Diandra
-
SAS: Red Notice, Hadirkan Aksi Die Hard di Bawah Selat Inggris, Tayang Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Beauty in the Beast: Drakor Baru Moon Sang Min di Netflix, Lomon Jadi Manusia Serigala
-
Dilaporkan ke Polisi, Pandji Pragiwaksono Jelaskan Kondisinya
-
'Rezeki Anak Saleh' Sindiran Pandji Pragiwaksono soal Tambang yang Bikin NU dan Muhammadiyah Murka?