Suara.com - Baru-baru ini, Yuni Shara membagikan momen ketika dirinya diundang ke sebuah acara pernikahan. Bukan sebagai tamu, kakak penyanyi Kris Dayanti ini diundang untuk menjadi salah satu pengisi acara.
"Happy Wedding @cultofwinny & @brandeeciimo. Sugeng mantu mbak @eni_piebenga & mr Hering," tulis Yuni Shara dalam unggahannya di Instagram, dilansir pada Senin (29/4/2024).
Melalui unggahan tersebut, tampak Yuni Shara yang membawakan beberapa lagu dengan profesional. Yuni juga ikut bergoyang bersama para tamu undangan dan mempelai pengantin.
Namun di balik itu, ada sebuah fakta yang mengejutkan. Pasalnya, penampilan dari Yuni Shara tak sesempurna yang dikira.
BACA JUGA: Janda 15 Tahun, Ini Alasan Yuni Shara Belum Juga Menikah Lagi
Dilansir dari akun TikTok @dadang_deva, Yuni Shara mengenakan pakaian bak penari keraton. Mantan kekasih Raffi Ahmad ini memakai kemben bernuansa biru dengan aksesoris di beberapa bagian tubuhnya.
Selain itu, secara spesial, Yuni Shara membiarkan dirinya tampil dengan menggunakan konde di rambutnya. Tentunya ditambah aksesoris bernuansa emas di atas konde tersebut.
BACA JUGA: Dekat dengan Irwan Mussry, Maia Estianty Kirimkan Yuni Shara Hampers Spesial
Jika dilihat sekilas, penampilannya serba mewah nan elegan. Namun tidak di bagian alas kaki yang ternyata hanya sepasang sandal jepit.
"Pakai sendal jepit," bunyi keterangan tambahan dalam video yang viral tersebut.
Penampilan Yuni Shara mengenakan sandal jepit saat mengisi acara nikahan itu justru mendatangkan pujian untuk perempuan asal Jawa Timur.
"Tetap imut dan awet muda dari dulu," kata seorang warganet. "Yuni Shara tetap kece pakai sandal jepit," komentar warganet lain.
Sementara itu, soal honor manggung dari Yuni Shara, tidak diketahui secara detail. Namun menurut informasi pada tahun 2019, honor manggungnya mencapai Rp50 juta.
Beberapa tahun lalu, untuk mengundang seorang Yuni Shara, diperlukan dana sekitar Rp65 juta. Harga tersebut tentunya mengalami perubahan sesuai dengan kebijakan sang biduan dan manajemen.
Berita Terkait
-
Adu Gaya Krisdayanti vs Yuni Shara Saat Tenteng Tas Branded, Adik dan Kakak Sama Cetarnya!
-
Dekat dengan Irwan Mussry, Maia Estianty Kirimkan Yuni Shara Hampers Spesial
-
Janda 15 Tahun, Ini Alasan Yuni Shara Belum Juga Menikah Lagi
-
15 Tahun Menjanda, Yuni Shara Akui Tak Mudah Jalani Hidup Sendiri
-
Yuni Shara Lakukan Perawatan Botox, Netizen: Ternyata Pengen Cantik Itu Mahal!
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings
-
Hesti Purwadinata dan Suami Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans