Suara.com - Aktor Epy Kusnandar sempat berniat membantu putranya, Quentin Stainslavski mempromosikan film Dilan 1983: Wo Ai Ni yang ia bintangi sebelum tertangkap narkoba.
Terlihat di kolom komentar postingan akun Instagram Quentin, Epy berencana keliling dari sekolah satu ke sekolah lain untuk membuka taman baca khusus buku Dilan 1983.
“Jam 2 malam kebangun, dapat ide jadi tukang taman bacaan masyarakat buat buku Dilan 1983. Keliling SD naik sepeda,” ujar Epy Kusnandar beberapa hari lalu.
Dari kegiatan tersebut, Epy Kusnandar juga ingin membagikan tiket gratis untuk film Dilan 1983: Wo Ai Ni yang dibintangi Quentin Stainslavski.
“Nanti berhadiah tiket nonton,” kata Epy Kusnandar.
Epy Kusnandar sudah menyampaikan ide tersebut ke pihak publisher novel Dilan 1983. Ia mengaku masih menunggu respon mereka.
“Ini lagi nunggu novelnya dari publisher,” tutur Epy Kusnandar.
Sayang, niat Epy Kusnandar membantu putranya mempromosikan film Dilan 1983: Wo Ai Ni sepertinya tidak akan terwujud dalam waktu dekat. Pemeran Muslihat atau Kang Mus dalam sinetron Preman Pensiun ditangkap Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat atas dugaan penyalahgunaan narkoba.
BACA JUGA: Penangkapan Epy Kusnandar Terkait Narkoba Bikin Kecewa: Kalau Kang Bahar Tahu Pasti Marah
BACA JUGA: Profil Epy Kusnandar: 'Preman Pensiun' Pernah Divonis Umur Sisa 4 Bulan, Kini Malah Terciduk Narkoba
“Iya, benar. Yang bersangkutan diamankan terkait penyalahgunaan narkoba,” kata Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes M. Syahduddi saat dikonfirmasi, Jumat (10/5/2024).
Epy Kusnandar ditangkap bersama satu artis lain dari sinetron Preman Pensiun. Sejauh ini, polisi baru mengungkap terkait barang bukti yang disita, yakni ganja.
Epy Kusnandar dan rekannya juga masih berstatus saksi. Keduanya masih dalam pemeriksaan intensif hingga Jumat (10/5/2024) malam.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
-
Padahal Jarang Muncul di TV, Rumah Senilai Rp50 Miliar Aura Kasih Dipertanyakan
-
Masih Cari Job MC Meski Jadi Wakil Bupati, Pembelaan Ramzi Tuai Kritik
-
Rayakan Tahun Baru, Joget Centil Marion Jola Lawan Hujan di Panggung Bundaran HI
-
Momen Atta Halilintar Salat di Emperan Toko Saat Liburan ke Tiongkok Picu Perdebatan
-
Sinopsis The Snitch: Persaingan Panas Jaksa dan Polisi di Balik Kasus Narkoba
-
Sinopsis Jangan Buang Ibu, Film Tentang Nasib Ibu di Panti Jompo
-
Berburu Tiket Gala Premiere Film Alas Roban Diskon 50 Persen, War Mulai Hari Ini!
-
Goyang Maut di Panggung Bundaran HI, Lia Ladysta Tak Lupa Kirim Doa buat Korban Bencana
-
Gara-Gara Lukisan Ini, Muncul Isu Terbaru Aura Kasih dan Ridwan Kamil Sudah Menikah?