Suara.com - Jirayut dan Halda Rianta belakangan ramai dijodoh-jodohkan. Semua berawal dari konten "Podhub" di YouTube Deddy Corbuzier yang tayang pada 22 Juni 2024.
Setelah dijodohkan di "Podhub", hubungan Jirayut dan Halda Rianta masih berlanjut di luar konten. Program "FYP" Trans7 baru-baru ini ikut mengundang mereka.
Ditanya soal rencana pernikahan, Jirayut dan Halda Rianta berniat menikah di tengah-tengah negara Indonesia serta Thailand. Halda ingin menikah di Singapura, sementara Jirayut di Malaysia.
"Kita mau di tengah-tengah (Indonesia dan Thailand). Di Singapura," ujar Halda Rianta dalam video yang dibagikan akun @fyp_trans7 pada Rabu (10/7/2024).
"Kalau nggak di Singapura, di Malaysia. Biar di tengah-tengah kan. Biar adil," tambah Jirayut.
Halda Rianta rupanya ngebet menikah di Taman Merlion, Singapura, yang terkenal dengan ikon patung singa laut berbadan mirip ikan.
Jirayut pun mengaku tak keberatan. Apalagi Jirayut mengetahui banyak orang akan mendukung pernikahan mereka, seperti Deddy Corbuzier dan Raffi Ahmad.
"Tenang, kita kan ada A Raffi. A Raffi, ayah Deddy (Corbuzier)," kata Jirayut.
"Kita dapat banyak donatur banyak banget, dari kanan kiri," timpal Halda Rianta.
Baca Juga: Didukung Raffi Ahmad karena Jujur, Padahal Marshel Widianto Pernah Ketahuan Bohongi Desta
Mendengar todongan tersebut, Raffi Ahmad sebagai host "FYP" tampak terkejut dan menunjukkan wajah kesal. Namun Raffi hanya bercanda karena selanjutnya mengungkap kesediaannya memberikan dukungan finansial.
Tak main-main, Raffi Ahmad berniat menyumbang Rp500 juta apabila Jirayut dan Halda Rianta benar-benar menikah. Halda jadi semakin mantap menikah di Taman Merlion, Singapura.
"Kalau lu nikah, gue sumbang, bener. Kalau lu nikah beneran, gue sumbang Rp500 juta. Gue kasih, beneran," kata Raffi Ahmad.
"Banyak banget itu ya. Nyewa Marlion berapa ya kira-kira," pungkas Halda Rianta.
Dukungan untuk Jirayut dan Halda Rianta pun ramai dituliskan warganet di postingan akun @fyp_trans7. Deddy Corbuzier dan Vidi Aldiano sebelumnya juga berniat menyumbang untuk pernikahan keduanya loh!
"Haha semoga sampai nikah beneran ya pasangan kiyowo," komentar akun @mei_meisavi***. "Semoga nikah cepat ya," sahut akun @fxchannel***.
Berita Terkait
-
Jirayut dan Halda Rianta Siap Nikah? Raffi Ahmad Bakal Sumbang Rp500 Juta!
-
Panggil Lily "Teteh", Raffi Ahmad Kode Nagita Slavina Hamil Lagi?
-
Nagita Slavina Marah Raffi Ahmad Gabung Geng Motor Bareng Ariel NOAH, Ternyata Gegara Hal Ini
-
Harganya Puluhan Juta, Dompet Raffi Ahmad Tak Ada Apa-apanya Dibanding Punya Nagita Slavina
-
Blusukan ke Pasar Beli Mainan, Rayyanza Pakai Kaus Branded Ratusan Ribu!
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
5 Film dan Drakor Terbaru yang Tayang di Viu November 2025, Ada Taxi Driver 3
-
Imbas Admin X Balas Komentar RM BTS Mirip Indy Barends, Host Live Somethinc Jadi Sasaran Amuk Fans
-
Vidi Aldiano Takut Penyakit Genetik Menurun Jika Punya Anak
-
Bukan Pacar, Titi DJ Cemburu Dengar Thomas Djorghi Cerita Cewek Lain
-
Stephanie Poetri Pilih Child Free, Titi DJ Justru Senang
-
Rose BLACKPINK Ukir Sejarah di Grammy, Kolaborasi dengan Bruno Mars Sabet Dua Nominasi Utama!
-
Mantan Suami Clara Shinta Kerja Apa? Kini Gugat Gono-gini Rp 13 Miliar
-
Teman Rasa Pacar, Titi DJ Sebut Thomas Djorghi Satu-satunya Lelaki di Hati
-
Vidi Aldiano Menangis Baca Dukungan Publik Usai Putuskan Rehat
-
Viral Gus Muda Jombang Bilang Rokok Tauhid Allah, Setiap Asapnya Disebut Dzikir