Suara.com - Komika Marshel Widianto telah resmi diusung Partai Gerindra untuk maju dalam Pilkada Tangerang Selatan. Marshel diwacanakan mendampingi mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria.
Langkah Gerindra mengusung Marshel Widianto itu juga didukung oleh Raffi Ahmad. Sultan Andara ini menilai Marshel adalah seorang yang pendiam dan jujur.
"Marshel juga jujur, pendiam, dan mau belajar. Jadi saya liat, rasa-rasanya kalau orang punya kesempatan untuk bisa berubah, ya kita kasih kesempatan, tapi mereka harus bisa membuktikan," terang Raffi di kawasan, Tendean, Mampang, Jakarta Selatan pada Senin (8/7/2024).
Penilaian suami Nagita Slavina terhadap Marshel Widianto ini tampaknya menuai pro dan kontra di kalangan publik.
Pasalnya, Marshel beberapa kali telah menuai kontroversi dengan berbagai tindak tanduknya. Salah satu sikap Marshel yang kontras dengan penilaian Raffi Ahmad, yaitu pernah membohongi Desta Mahendra.
Dalam siniar yang tayang di kanal YouTube Vindes, Desta sempat membongkar kebohongan Marshel Widianto. Bahkan, Desta sempat menyebut Marshel adalah komika yang memiliki attitude buruk.
"Ceritanya nih, Marshel syuting tuh 10 hari, terus tiba-tiba dia izin besoknya sakit, dan ya nggak masuk lah dia," ujar Desta.
Ternyata, izin sakit itu hanya kebohongan Marshel. Kenyataannya, komika itu mengambil pekerjaan lain.
"Tiba-tiba nih ada foto dia lagi di acara lain," kata mantan suami Natasha Rizky.
Baca Juga: Maju Pilkada Tangsel, Publik Percaya Ketulusan Marshel Widianto, Tapi Tidak dengan Kemampuannya
"Masalahnya nih, bisa lo tinggal ngomong gitu. 'Pak gimana ya ada kerjaan nih gue, bisa izin nggak'. Nggak usah pakai bohong. Gue paling nggak suka dibohongin orang," lanjutnya.
Kendati demikain, Marshel mengaku tidak ingin menyakiti mantan suami Natasha Rizky itu karena mengambil pekerjaan lain.
"Bukannya kalau ketahuan bohong malah lebih nyakitin gue ya?" tembak Desta ke Marshel.
Janji Marshel Widianto Jika Terpilih
Marshel Widianto berjanji tidak akan abai dengan aspirasi masyarakat jika ia terpilih untuk menjabat sebagai Wakil Wali Kota Tangerang Selatan. Ia mengaku menjadi salah satu orang yang paling menentang pejabat sombong.
"Saya adalah orang yang tidak seneng banget kalau orang-orang yang, mohon maaf karena keadaan ekonomi suaranya jadi tidak didengar. Jadi ketika saya memimpin atau bisa jadi wakil dari mereka, itu yang akan saya lakukan," ujar Marshel.
Berita Terkait
-
Maju Pilkada Tangsel, Publik Percaya Ketulusan Marshel Widianto, Tapi Tidak dengan Kemampuannya
-
Tangis Marshel Widianto Nyaris Pecah Direstui Denny Cagur Maju Pilkada, Dulu Punya Masalah
-
Marshel Widianto Lulusan Apa? Kemampuannya Berpolitik Diragukan
-
Bibit Bebet Bobot Marshel Widianto: Koar-koar Antikorupsi, Dinilai Layak Maju Pilkada Tangsel karena Pendiam
-
Janji Manis Marshel Widianto Tak Bakal Korupsi APBD Jika Menang Pilwalkot Tangsel, Kini Jadi Gunjingan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
-
Saham BBRI Dekati Level 4.000 Usai Rilis Laba Bersih Rp41,23 Triliun
-
Harga Emas Turun Tiga Hari Beruntun: Emas Jadi Cuma 2,3 Jutaan di Pegadaian
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
Terkini
-
Resmi Turun, Berapa Rincian Biaya dan Kuota Haji 2026?
-
Ulat di Menu MBG SMAN 1 Kamal Diklaim Bisa Dikonsumsi: Benarkah?
-
Kolaborasi Manis! merch X Kopi Kenangan Hadirkan Gaya Hidup Food in Fashion
-
Rekomendasi 9 Produk Raine Bauty Andalan Raisa Andriana, Ada yang di Bawah Rp 100 Ribu!
-
Pure Paw Paw Sudah Halal BPOM atau Belum? Cek Rekomendasi yang Sesuai Tipe Kulitmu
-
Bukan Sekadar Viral: Begini Cara PR Digital Bangun Reputasi dan Kepercayaan di Era Online
-
7 Lipstik Terlaris di Shopee untuk Atasi Bibir Hitam yang Bisa Kamu Coba
-
Beda Silsilah Keluarga Sabrina Chairunnisa dan Deddy Corbuzier yang Sepakat Cerai
-
7 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering dan Kusam, Pakai Sekali Auto Glowing
-
Parkir Aman di Era Digital, Nggak Cukup Cuma Pakai Tiket