Suara.com - Ayu Ting Ting terang-terangan mengungkap reaksi anak semata wayangnya, Bilqis Khumairah Razak, yang santer dikritik akibat salah lirik ketika manggung.
Seperti diketahui, Bilqis berkolaborasi dengan Ayu Ting Ting dalam ajang penghargaan Amazing Kids Favorite Awards 2024 pada Minggu (11/8/2024). Mereka membawakan lagu bertajuk 'Sheesh'.
Dalam sesi interview pasca perayaan HUT RI ke-79 di Gang Senggol, Ayu Ting Ting mengungkap jika dirinya membatasi Bilqis dalam bersosial media.
"Emang Bilqis gak punya sosial media, sampai detik ini saya gak izinin. Kecuali TikTok, itu pun saya yang kontrol," Ayu Ting Ting.
Meski begitu, lanjut eks istri Enji Baskoro, Bilqis mengetahui penampilannya di Amazing Kids Favorite Awards 2024 ramai dikritik warganet.
Alih-alih emosi, lanjut anak ayah Rozak dan Umi Kalsum tersebut, Bilqis memilih untuk bereaksi santai.
"Iqis tahu. Cuma dia mah gitu-gitu aja, biasa aja 'enggak kok, mah, perasaan Iqis benar, ya udah sih mah biarin aja'. Dia mah nyantai aja anak aku," sambung Ayu Ting Ting
Pada penutup sesi interview tersebut, Ayu Ting Ting berpesan kepada para warganet agar lebih bijak dalam bersosial media.
"Kalau saya dikatain mah bodo amat, tapi kan ini anak kecil. Mau siapapun anak kecilnya, tolong lah jangan kalian jadikan bahan hujatan. Kalau manusia ya punya perasaan," ucap Ayu Ting Ting.
Baca Juga: Nyanyian Bilqis Dikritik, Attitude Ayu Ting Ting saat Bela Anak Jadi Omongan: Kelihatan...
Cuplikan unggahan video curahan hati Ayu Ting Ting ihwal kondisi Bilqis pasca dikritik salah lirik lagu ini viral hingga menyebar luas ke sejumlah akun gosip.
"Alasan Ayu Ting Ting beri komentar pedas pada netizen saat Bilqis dihujat nyanyi," tulis akun gosip Instagram @rumpi_gosip, dikutip pada Sabtu (17/8/2024).
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam.
"Kalau aku jadi ibu dan anakku digituin juga, I'll do the same as Ayu did pastinya," tulis seorang netizen.
"Iya harus speak up sih, jangan diam aja. Apalagi menyangkut anak," kata netizen lain. "Keren gitu," tutur netizen yang lainnya.
Berita Terkait
-
Adik Sesumbar Bisa Punya Anak Dua, Komentar Ngakak Ayu Ting Ting Picu Nyinyiran Publik
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Netizen Kocar-kacir, Ayu Ting Ting Makin Tertantang usai Jadi Bahan Tertawaan Haters Bilqis
-
Bilqis dan Asila Maisa Dihujat Saat Nyanyi, Intip Beda Sikap Ayu Ting Ting dan Istri Ramzi
-
Nyanyian Bilqis Dikritik, Attitude Ayu Ting Ting saat Bela Anak Jadi Omongan: Kelihatan...
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Ditanya Soal Pisah Rumah dengan Raisa Sejak Digugat Cerai, Hamish Daud Fokus Move On
-
5 Fakta Unik Diana Pungky yang Jarang Diketahui, Ditawari Jadi Model Gegara ke Supermarket
-
Hamish Daud Ogah Bongkar Alasan Digugat Cerai Raisa: Itu Antara Kami Saja
-
Bantah Jadi Pelakor, Violentina Kaif Istri Andrew Andika Sentil Tengku Dewi Suka Buka Aib Orang
-
Adly Fairuz Dicap Cowok Redflag, Dugaan Penyebab Digugat Cerai Angbeen Rishi Terendus
-
Cerita Jennifer Bachdim Diselamatkan Damkar, Ada Apa?
-
5 Konten Terpopuler Nessie Judge, Kini Viral Karena Kontroversi Junko Furuta
-
18 Bulan Berpisah, Kejutan Prajurit TNI Ini Bikin Anak-anaknya Nangis Histeris
-
Viral! Detik-detik Tim Rescue Damkar Turun ke Sungai Demi Evakuasi ODGJ yang Terjebak
-
Ivan Gunawan Dikecam gegara Sudah Haji tapi Bongkar Aib Sesama Artis