Suara.com - Kimberly Ryder akhirnya punya mobil untuk kendaraan dua anaknya pergi ke sekolah. Mobil baru Kimberly rupanya hasil kerjanya sebagai Brand Ambassador (BA) perusahaan milik Jhon LBF sejak 24 Juli 2024 lalu.
Melalui akun Instagram pribadinya, Jhon LBF membagikan momen penyerahan satu unit mobil untuk Kimberly Ryder sebagai BA Hive Five. Rayden dan Aisyah anak-anak Kimberly juga terlihat ikut serta dalam momen spesial tersebut.
"Alhamdulillah lancar penyerahan satu unit mobil baru untuk @kimbrlyryder sebagai Brand Ambassador @hivefive.co.id," tulis Jhon LBF pada Kamis (29/8/2024).
"Terima kasih kerja samanya. Sukses dan sehat selalu untuk @kimbrlyryder," sambung pengusaha yang punya 1,3 juta followers Instagram tersebut.
Kimberly Ryder mengomentari postingan Jhon LBF dengan ucapan syukur. Begitu pun warganet yang ikut lega karena anak-anak Kimberly Ryder tak naik bajaj lagi apabila pergi ke sekolah.
"Alhamdulillah… semoga berkah, sehat, sukses selalu bang @jhonlbf @sabartobing_hf @hivefive.co.id thank you," komentar Kimberly Ryder.
"Sekarang anak-anak Kimberly udah gak sekolah pakai bajaj lagi... Alhamdulillah," sahut akun @mahesa_alt***. "Rejeki anaknya biar gak naik bajaj lagi," balas akun @nidakan***.
Seperti diketahui, Kimberly Ryder tengah menjalani proses cerai dengan Edward Akbar. Selain cerai, Kimberly juga menggugat Edward atas dugaan penggelapan dua mobil.
Edward Akbar tak merasa menggelapkan mobil yang menurutnya dibeli setelah menikah dengan Kimberly Ryder sehingga masuk dalam harta gono-gini.
Ketika ditanya nasib anak-anaknya yang tak bisa naik mobil saat sekolah, Edward Akbar merasa bukan masalah besar karena telah mendidik mereka hidup sederhana.
Tamara Bleszynski yang merupakan adik dari almarhum Teresa ibu Edward Akbar sampai ikut berkomentar. Tamara menawarkan diri untuk mengantarkan anak-anak Edward apabila mobil adalah masalahnya.
Hingga saat ini, gugatan cerai maupun kasus dugaan penggelapan mobil yang diajukan Kimberly Ryder masih diproses pengadilan. Di sisi lain, harga mobil untuk Kimberly dari Jhon LBF juga bikin warganet penasaran.
Dari potret yang dibagikan Jhon LBF, mobil baru Kimberly Ryder dipastikan dari brand Toyota berdasarkan logonya. Sementara untuk tipenya, mobil Kimberly mirip Toyota Avanza yang tahun 2024 ini bernilai Rp270 jutaan menurut website oto.com.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
-
Kimberly Ryder Minta Baik-Baik Kalau Ingin Ketemu Anak, Edward Akbar: Tapi Kenapa Saya Dipidana?
-
Tertimpa Banyak Masalah, Edward Akbar Sebut Bernasib Sama dengan Palestina
-
Dituding Selingkuh, Edward Akbar Kesal: Jangan Plintar-plintir Dong!
-
Urus Cerai hingga Kasus Penggelapan Mobil, Badan Kimberly Ryder Drop
-
Tanggapi Komentar Tamara Bleszynski soal Anaknya yang Menunggu Bajaj, Kimberly Ryder: Yuk Ngobrol
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika