Suara.com - Nama El Rumi mendadak jadi sorotan saat salah satu netizen terciduk mengomentari nama panggilan dari anak mantan pasangan Ahmad Dhani dan Maia Estianty itu.
Di unggahannya baru-baru ini, El Rumi membagikan momen saat dirinya melakukan konferensi pers untuk peluncuran tim dan jersey Nusantara United musim 2024/2025.
Kekasih Syifa Hadju itu ditunjuk sebagai presiden klub sepak bola itu. Pada salah satu unggahan, El memperlihatkan sebuah papan nama bertuliskan nama lengkapnya, Ahmad Jalaludin Rumi dan di bawahnya tertulis keterangan Presiden Nusantara United.
Saat itu tampaknya banyak publik yang baru menyadari bahwa nama putra dari musisi terkenal itu tidak ada unsur nama El di dalamnya. Salah seorang netizen lantas tergelitik untuk bertanya alasan mengapa El tidak dipanggil dengan nama “Udin” yang didapat dari kata Jalaludin.
“Kenapa dipanggilnya El bukan Udin?” tanya netizen dengan akun @rerenjoy dikutip pada Jumat (30/8/2024).
Siapa sangka pertanyaan dari netizen tersebut ditangkap oleh ayah El, Ahmad Dhani. Melalui kolom komentar tersebut, pentolan grup band Dewa 19 itu menjawab rasa keingintahuan netizen itu.
Namun alih-alih menjawab rasa penasaran netizen itu, suami Mulan Jameela itu justru memberikan jawaban tidak terduga.
“Ya terserah bapaknya lah,” jawab Ahmad Dhani melalui akunnya @ahmaddhaniofficial dikutip dari akun @pembasmi.kehaluan.reall pada Jumat (30/8/2024).
Tentu saja jawaban mantan suami Maia Estianty itu mengundang reaksi kocak dari netizen. Berbagai komentar terlihat menghiasi unggahan El tersebut.
Baca Juga: Bau Badan Kaesang vs El Rumi, Ada yang Dikenali Meski Belum Terlihat
“Ya bener, terserah bapaknya lah. Ngakak banget wkwkwk,” tulis akun @pemb***
“Masalahnya muka dia enggak cocok dipanggil Udin,” komen akun @mafi***
“Mungkin kurang cocok klo dipanggil Udin. Panggil Jalal lebih cocok,” kata akun @icha***
“Eh gitu-gitu mereka itu pelopor nama anak-anak Indo. Yang dikasih nama Al, El itu mereka kan ngikutin anaknya Ahmad Dhani tau,” komen akun @akhw***
Saat menikah dengan Maia Estianty, Ahmad Dhani memiliki tiga orang anak yang masing-masing bernama lengkap Ahmad Al Ghazali Kohler, Ahmad Jalaludin Rumi dan Abdul Qodir Jaelani, namun ketiganya kini lebih akrab disapa dengan panggilan masing-masing Al, El dan Dul.
Kontributor : Rizka Utami
Berita Terkait
-
Harus Jaga Salat, Syifa Hadju Ogah Pakai Kuku Palsu atau Nail Art
-
Beda dari Syifa Hadju, Fuji Pernah Dikritik Salat Pakai Ekstensi Bulu Mata
-
Beda dari Thariq Halilintar, El Rumi Enggan Nikah Lebih Dulu Langkahi Al Ghazali
-
Tissa Biani Jadi Tempat Curhat El Rumi Saat PDKT ke Syifa Hadju: Sekarang Udah Nembak Belum?
-
Status dengan Syifa Hadju Masih Misteri, El Rumi Diledek Kalah Jantan dari Dul Jaelani
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Lagu Baru Raisa 'Pengganti Aku' Diduga Sindir Isu Hamish Daud Selingkuh: Dia Mirip Sekali Denganku
-
Pernikahan Berakhir di Pengadilan, Raisa dan Hamish Daud Sudah Berdamai dengan Keadaan
-
Sarwendah Muak Diinjak-injak, Giliran Ruben Onsu Sindir Orang yang Mudah Tersinggung
-
Onadio Leonardo Kasus Narkoba, Beby Prisillia: Kamu Bukan Penjahat, Cuma Bodoh
-
Pengacara Raisa Respons Kabar Hamish Daud Selingkuh
-
Sidang Cerai Perdana Ditunda, Raisa Diimbau Hadir 2 Minggu Lagi
-
Nikita Mirzani Resmi Banding Vonis 4 Tahun Penjara, Pengacara Soroti Pasal Pemerasan
-
Profil Jay Alatas Ayah Sabrina Alatas, Ternyata Mantan Suami Christy Jusung
-
Kini Tegur Fans Sarwendah, Dulu Ruben Onsu Ngaku Tak Cemburu Kalau Orang Lain Dekati Anaknya
-
Megawati Ngaku Tak Punya Ponsel: Karena Aku Orang yang Dicari