Suara.com - Syifa Hadju mengaku tak terlalu suka mempercantik kukunya dengan extension atau nail art. Alasannya karena semua itu hanya bertahan selama kurang lenih seminggu.
Dalam salah satu momen siaran live Syifa Hadju, seorang warganet menyoroti kukunya yang sehat. "Kukunya sehat banget, di-gel ya?" kata warganet tersebut bertanya.
"Enggak," jawab Syifa Hadju seperti dikutip dari video unggahan akun @rumpii_asiik pada Kamis (29/8/2024).
Syifa Hadju lantas menjelaskan bahwa dirinya jarang memakai extension atau kuteks karena hanya bisa dilakukan saat periode menstruasi.
"Aku tuh jarang banget pakai extension atau kutek karena kan aku cuma bisa pakai cat kuku kalau misalkan aku lagi dapat (datang bulan)," ujar Syifa.
"Paling maksimal berapa sih? Tujuh hari. Terus habis itu harus dicopot. Jadi aku kayak malas," kata kekasih El Rumi tersebut menyambung.
Kutek atau cat kuku haram hukumnya dalam Islam apabila tidak menyerap air. Alasannya karena air tidak bisa membasahi kuku ketika wudhu.
Oleh karena itu, Syifa Hadju hanya bisa memakai kutek saat datang bulan. Aktris kelahiran 2000 tersebut memang dikenal taat beribadah.
Baca Juga: Tissa Biani Jadi Tempat Curhat El Rumi Saat PDKT ke Syifa Hadju: Sekarang Udah Nembak Belum?
"Jadi aku kalau meni pedi (manicure dan pedicure) yang biasa aja, yang cuma dihabisin aja kukunya, dipotong yang panjang-panjangnya," tutur Syifa.
"Habis itu udah, nggak dipakein apa-apa, di-buffer (memoles permukaan kuku agar terlihat sehat dan bersinar) aja," lanjutnya.
Pada kesempatan lain, Syifa Hadju kembali membahas bagaimana dirinya tidak suka menghias kuku dengan nail art meskipun cantik.
"Aku enggak terlalu suka pakai kuku, nail art gitu-gitu, walaupun cakep banget sih. Biasanya kalau acara aku (pakai) yang tempel aja. Atau paling lama, kalau lagi haid bertahan seminggu," ujarnya.
Pengakuan Syifa Hadju sontak mengundang beragam komentar dari warganet. Banyak yang memujinya tak banyak gaya meskipun cantik.
"Udah cantik nggak banyak gaya masya Allah," komentar akun @lis***
Berita Terkait
-
Tissa Biani Jadi Tempat Curhat El Rumi Saat PDKT ke Syifa Hadju: Sekarang Udah Nembak Belum?
-
Status dengan Syifa Hadju Masih Misteri, El Rumi Diledek Kalah Jantan dari Dul Jaelani
-
Terungkap, Tissa Biani Lebih Sering Ketemu El Rumi Ketimbang Dul Jaelani
-
Bau Badan Kaesang vs El Rumi, Ada yang Dikenali Meski Belum Terlihat
-
Dicecar Andre Taulany Soal Hubungan dengan Syifa Hadju, El Rumi Salting Parah
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Gandeng Tangan Anak Kecil, Postingan Irwan Mussry Bak Kasih Kode: Anak atau Cucu?
-
Muncul Isu Liar Jule Pernah Nikah sebelum dengan Na Daehoon
-
Gebrakan Ultah ke-6, Podcast Ancur Siap 'Invasi' Dunia Animasi Lewat Proyek Pasukan Hampa Udara!
-
Bukan Cuma Hantu, Film Shutter Angkat Isu Pelecehan Seksual di Kampus
-
Ananta Rispo Tampil Sendiri di Film Ketok Mejik, Ungkap Alasan Hindari Proyek Bertiga dengan GJLS
-
Fakta Film Abadi Nan Jaya, Zombie Lokal yang Terinspirasi dari Kantong Semar
-
Momen Paling Horor Luna Maya Saat Syuting Suzzanna, Bukan Perkara Lawan Setan!
-
Sinopsis Sentimental Value, Drama Keluarga Penuh Luka yang Menggugah Emosi
-
Cerita Ananta Rispo Izin Istri Demi Adegan Romantis di Film
-
3 Fans Theory Tentang Film Abadi Nan Jaya, Zombie Bakal Jadi Wabah Nasional?