Suara.com - Raffi Ahmad membagikan kabar bahagia bahwa dirinya mendapatkan gelar kehormatan dari sebuah perguruan tinggi ternama melalui akun Instagramnya pada Jumat (27/9/2024).
Sambil membagikan beberapa potret saat mendapatkan gelar Doktor Kehormatan atau Doktor Honoris Causa (Dr. HC) dari Universal Institute of Professional Management (UIPM), Thailand, suami Nagita Slavina ini mengungkapkan rasa syukur.
"Alhamdulillah, terimakasih atas pemberian Gelar Doktor Kehormatan (Dr. HC) kepada saya dari Professor Kanoksak Likitpriwan, President Universal Institute of Professional Management (UIPM), Thailand," ucapnya.
Gelar kehormatan itu didapatkannya di bidang Event Management and Global Digital Development.
Pencapaian pria 37 tahun ini karena sudah berkontribusi selama puluhan tahun dalam pengembangan industri hiburan konvensional, offline, serta digital di Indonesia.
"Sebagai seseorang yang memiliki kesempatan berinteraksi ke puluhan juta orang di berbagai platform digital dan juga secara event offline, saya akan terus berupaya memberikan pengaruh yang baik kepada pengikut saya dan terus membantu memotivasi mereka dalam mengejar impiannya," katanya.
Dengan gelar ini, Raffi berharap akan bisa semakin bermanfaat untuk banyak orang ke depannya.
"Saya bersama tim akan membantu menciptakan lingkungan dimana orang-orang mampu menyumbangkan bakat uniknya dan menciptakan pengalaman yang membawa kebahagiaan bagi orang lain," ujarnya.
Baca Juga: Nagita Slavina Bawa Hermes Ratusan Juta saat Umrah, Harga Tas Raffi Ahmad Ternyata Beda Jauh
Dia juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah berkontribusi membuatnya sampai pada titik pencapaian tersebut.
"Penghargaan ini saya dedikasikan untuk Allah SWT serta orang-orang yang telah berjasa dalam kehidupan saya : keluarga, mentor, sehabat, rekan, tim, serta semua orang yang telah membimbing serta menginspirasi saya sampai saat ini. Penghargaan ini sejatinya juga milik kalian semua," tambahnya.
Di akhir captionnya, dia juga menjelaskan tentang apa itu gelar Doktor Honoris Causa?
"Gelar Honoris Causa /Gelar Kehormatan adalah sebuah gelar kesarjanaan yang diberikan oleh suatu perguruan tinggi/universitas yang memenuhi syarat kepada seseorang, tanpa orang tersebut perlu untuk mengikuti dan lulus dari pendidikan yang sesuai untuk mendapatkan gelar kesarjanaannya tersebut," tandasnya.
Banyak yang bangga dan mengucapkan selamat pada Raffi Ahmad yang bisa mendapatkan gelar Doktor Kehormatan meski dirinya bukan akademisi, bahkan tak menyenyam pendidikan di perguruan tinggi.
Dari semua yang komentar, ada sosok mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mencuri perhatian.
Berita Terkait
-
Bak Showroom, Raffi Ahmad Taksir Mobil-Mobil di Garasi Atta Halilintar Capai Rp30 M
-
Dicurhati Banyak Masalah saat Blusukan ke Pasar, Suswono ke Pedagang: Saya Gak Bisa Kerjain Kalau Gak Terpilih
-
Mahal, Harga Jepit Rambut Lily Anak Asuh Nagita Slavina Bikin Syok: Kalau Beli di Pasar Dapat Sekeranjang Itu
-
Ridwan Kamil Janji Mau Perbanyak Sumur Resapan Era Anies di Jakarta, Apa Alasannya?
-
Bersulam Kristal Swarovski, Baju Mewah Nagita Slavina saat Ibadah Umrah Jadi Perbincangan
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Deretan Pemain Top di Drama Korea The Manipulated, Ada Ji Chang Wook
-
Netflix dan Sony Kembali Berkolaborasi untuk Sekuel KPop Demon Hunters, Catat Jadwal Rilisnya!
-
Sinopsis Mengejar Restu: Perjuangan Dhini Aminarti Selamatkan Rumah Tangga
-
Katrina Kaif Lahirkan Anak Pertama di Usia 42 Tahun, Ini Ungkapan Bahagia Vicky Kaushal
-
Beredar Potret Jule Tak Berhijab Bareng Selingkuhan Usai Dicerai Na Daehoon, Caption-nya New Janda
-
Bukan Nasi Goreng, Maher Zain 'Bucin' Sama Ubi Cilembu Sampai Dibawakan saat Live TV
-
Sinopsis Film Biopik Michael Jackson, Jaafar Jackson Perankan King of Pop
-
Hadirkan Adipati Dolken dan Mawar de Jongh, Ini Sinopsis Film What's Up With Secretary Kim?
-
5 Film dan Series Bollywood Terbaru yang Tayang di Netflix November 2025
-
4 Potret Penampakan Pasca Ledakan di SMA 72, Kotak Amal Pecah hingga Siswa Dibopong