Suara.com - Rachel Vennya diduga memiliki gandengan baru usai putus dari Salim Nauderer beberapa waktu lalu. Dugaan ini muncul dari unggahan akun @budepiji di Instagram.
Akun tersebut membagikan potret yang diambil dari belakang, menunjukkan seorang lelaki berkepala botak sedang merangkul pinggang Rachel Vennya.
Foto diambil dari momen Halloween, di mana influencer yang akrab disapa Buna tersebut berdandan ala Ratu Mei dalam film horor populer, "Midsommar."
"Buna kan cosplay jadi Dani, kalau itu yang mepet-mepet cosplay jadi siapakah? Bude bingung," tulis akun @budepiji seperti dikutip pada Sabtu (2/11/2024).
"Apakah cosplay jadi Mang Jajang tukang kebun yang rajin menyirami bunga-bunga di taman hati Buna?" imbuh akun tersebut.
Sebelumnya di TikTok juga beredar video rekaman seorang netizen, menampilkan Rachel Vennya sedang bersama lelaki yang sama. Alhasil, netizen yakin bahwa lelaki botak itu adalah pacar baru Buna.
Tentu saja banyak yang penasaran siapa lelaki tersebut. Seorang netizen menyebut satu nama, yaitu Daniel Kenanya Halim.
Melansir laman LinkedIn miliknya, Daniel berprofesi sebagai asisten manajer di perusahaan konsultan bernama EY-Parthenon yang berbasis di Amerika Serikat.
Daniel menempuh pendidikan sarjana di Binus University, sebelum melanjutkan studinya di Bournemouth University, Inggris.
Baca Juga: Outfit Azizah Salsha di Acara Ultah Dianggap Kelewat Mentereng, Lebih Heboh dari Tuan Rumah
Namun ada pula yang merasa lelaki tersebut mirip dengan Ananda Mikola suami aktris Marcella Zalianty. Hingga kini belum diketahui siapa lelaki yang diduga pacar baru Rachel Vennya ini.
Beberapa netizen berkomentar julid, mencibir Rachel Vennya yang seolah tak bisa hidup tanpa pasangan. Buna disindir merasa paling menderita saat putus, tetapi akhirnya mencari obat dari lelaki juga.
Sebagai figur publik, kehidupan asmara Rachel Vennya bisa dibilang cukup berliku. Buna menikah muda dengan Niko Al Hakim alias Okin dan dikaruniai dunia anak.
Setelah bercerai, Rachel Vennya berpacaran dengan Salim Nauderer. Sempat putus nyambung, hubungan mereka kandas pertengahan tahun ini.
Putusnya hubungan Rachel dan Salim diwarnai isu perselingkuhan yang menyeret istri pesepak bola Pratama Arhan, Azizah Salsha. Baik Salim maupun Azizah telah membantah rumor tersebut.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
7 Potret Adu Gaya Artis Rayakan Halloween, Siapa Paling Cetar?
-
Beredar Foto Cewek Diduga Rachel Vennya Dirangkul Cowok Tinggi dan Botak, Pacar Baru?
-
Fadil Jaidi dan Fuji Terus Umbar Kemesraan, Komentar Rachel Vennya Bikin Salfok
-
Azizah Salsha Bagikan Wajahnya Full Make Up, Malah Dijuluki Si Muka Tebal
-
Jadi Model Catwalk, Cara Jalan Azizah Salsha Digunjing: Kaku Kayak Robot
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Beredar Foto Wajah Anak Syahrini, Asli atau AI?
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak