Suara.com - Angie Williams kian menajamkan eksistensinya di panggung seni peran Tanah Air. Setelah membintangi Sekawan Limo yang tayang pertengahan 2024, Angie akan tampil di film Ambyar Mak Byar pada Januari 2025.
Awalnya dikenal sebagai salah satu konten kreator berbahasa Jawa, Angie Williams memilih membintangi film-film bertema serupa. Ada satu keresahan yang ia bawa ke panggung layar lebar Tanah Air.
"Aku pengin banget matahin pikiran orang soal orang Jawa," ujar Angie Williams kepada Suara.com, saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Di perantauan, orang-orang Jawa tak jarang mendapat perlakuan kurang menyenangkan gara-gara perbedaan bahasa. Cerita itu juga yang sempat dirasakan Angie Williams saat awal-awal pindah ke Jakarta.
"Capek banget. Jawa itu banyak dicap ini lah, itu lah," kata Angie Williams.
Pernah dalam satu momen, Angie Williams dikritik habis gara-gara kedapatan tidak berbicara dengan gaya medok yang jadi khas orang Jawa. Padahal, Angie juga butuh proses adaptasi yang tidak mudah.
"Aku kan sering bikin video yang enggak pakai bahasa Jawa juga ya, nah orang tuh banyak yang bilang kalau ternyata aku enggak medok, akting doang," imbuh Angie Williams.
"Ya aku kan udah tinggal di Jakarta ya, udah mau lima tahun, jadi udah harus bisa menyesuaikan juga kan. Aslinya mah juga medok," katanya menyambung.
Lewat partisipasi di film-film berbahasa Jawa, Angie Williams ingin menyampaikan pesan bahwa mereka-mereka sebenarnya bisa menghasilkan sesuatu yang berkualitas.
Baca Juga: Mohon Doa! Jessica Iskandar Siap Melahirkan Anak Ketiga, Kondisi Darah Tinggi Jadi Perhatian
"Harus tetap bangga aja lah jadi orang Jawa. Banyak banget film-film Jawa yang kualitas dan jalan ceritanya bagus," ucap Angie Williams.
Angie Williams pribadi juga sudah punya bukti kalau karya orang-orang Jawa tetap bisa diterima di lingkungan mereka yang berbeda budaya dan bahasa.
"Teman-temanku aja banyak yang dengerin lagu Jawa kok. Ternyata ya, orang Jakarta pun bisa nikmatin kan, walaupun harus baca subtitel," tutur Angie Williams.
"Jadi setop lah, menganggao orang Jawa itu kampungan. Kan dalam setiap bahasa itu, selalu ada yang ya udah aja, memang adanya kayak gitu," ujarnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings