Suara.com - Penyanyi asal Korea Selatan, 10CM sukses menggelar konser pertamanya di Indonesia. Acara tersebut dihelat di Balai Sarbini, Jakarta pada Sabtu (30/11/2024).
Pemilik nama asli Kwon Jung Yeol ini memulai rangkaian konser bertajuk 2024 10CM Asia Tour <10CM Closer to You> in Jakarta dengan sesi soundcheck. Dimulai tepat pukul 16.30 WIB, 10CM tampil membawakan tiga lagu.
“Halo semuanya, ini sedang soundcheck. Kondisi saya sangat bagus, tidurnya juga lelap. Sudah makan juga. Sudah sempurna hari ini,” kata 10CM disambut teriakan heboh penonton.
“Jadi lagu-lagu yang dinyanyikan di soundcheck ini tidak akan dimainkan di konser nanti. Karena ini disiapkan spesial buat kalian,” sambungnya lagi.
Sesi soundcheck sendiri berjalan dengan lancar. Meskipun berlangsung singkat, momen ini menjadi berkesan bagi para pemilik tiket kategori Cat 2 yang menjadi satu-satunya section yang berhasil ikut sesi latihan.
Selesai dengan soundcheck, pertunjukkan sebenarnya barulah dimulai tepat pukul 18.15 WIB.
10CM langsung unjuk kebolehan main gitar membawakan Gradation sebagai lagu pembuka. Aksi panggungnya dilanjutkan dengan Do You Think of Me?.
“Selamat datang semuanya. Jadi saya sangat bahagia, sebelumnya ke Jakarta buat acara festival musik dan kali ini bisa menyapa kalian semua melalui konser solo. Sekali lagi terima kasih sedalam-dalamnya dari saya untuk kedatangan hari ini,” ucap 10CM.
“Dan juga yang penting, ini adalah pertunjukkan terakhir dari Asia Tour 10CM. Jadi saya merasa lega dan sedih juga. Kalau pertunjukkan terakhir pasti jadi yang paling bagus. Jadi saya sudah menyiapkan banyak lagu. Saya berharap kalian menyukainya,” sambungnya lagi.
Baca Juga: Nonton Konser TXT Format VR di Bioskop Cinepolis, MOA: Terasa Real Banget
Dikenal sebagai penyanyi yang mengisi banyak soundtrack drama, 10CM tentu saja membawakan lagu-lagu andalannya tersebut.
“Kalian nonton drama kan? Jadi pasti suka kan kalo saya nyanyiin OST Drama. Lagu selanjutnya ini dramanya tayang tiga tahun lalu,” tuturnya.
Kemudian terdengar OST dari drama Our Beloved Summer, Drawer.
Bukan cuma itu saja, 10CM juga menyanyikan lagu-lagu lainnya seperti Where is Dream (Start-Up), My Eyes (Goblin), But It’s Destiny (Crash Landing on You) hingga Spring Snow (Lovely Runner).
“Hari ini akan banyak OST dari K-Drama,” ungkap 10CM yang bikin fans kegirangan.
Menariknya lagi, selain menyanyikan lagu soundtrack, 10CM juga tampil mengagumkan mengcover Cinta Luar Biasa milik Andmesh.
Berita Terkait
-
Harga Tiket Konser Linkin Park di Jakarta, Termurah Dibanderol Rp 1,5 Jutaan
-
DJ Asal Jerman, ZEDD Bakal Tampil di DWP 2024
-
Rilis Line Up Kedua, DWP 2024 Hadirkan Nama-nama Legendaris
-
Biru Baru dan Und Bodevan Tutup Tahun dengan Tur Bertajuk Kembali Menemukan
-
Pindah Venue, Intip Seat Plan Terbaru Konser Stray Kids di Jakarta
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Kontras Tanggapan Ahmad Dhani dan Mulan Jameela Soal Hoaks Cerai
-
4 Tahun Berlalu, Rachel Vennya Bahas Harta Gono Gini
-
Citra Scholastika Puluhan Tahun Alami Skoliosis, Ungkap Penyembuhan Selain Operasi
-
Tiket Normal The Founder5 II Resmi Dibuka! Siap-Siap untuk Tawa yang Lebih Gila dan Savage!
-
Ada 'Drama El Clasico' di Rumah Tangga Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah
-
Tom Cruise Raih Penghargaan Oscar Kehormatan, Kenang Perjalanan Panjang di Dunia Film
-
Orangtua Lesti Kejora Masih Jualan Mi Ayam, Ayah Ojak dan Umi Kalsum Disentil
-
Marissa Anita Resmi Gugat Cerai Andrew Trigg Setelah 17 Tahun Pernikahan, Sidang Digelar Pekan Depan
-
Ahmad Dhani Jajal Motor Impian Soeharto, Menguak Kembali Kisah SMI Expressa
-
Prinsip 26 Tahun Rocket Rockers Tampil Organik: Sequencer Cuma Buat Kaum Lemah!