Suara.com - Nasib Raffi Ahmad sebagai Utusan Khusus Presiden berbeda dengan Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah. Istri Nagita Slavina itu justru banjir pujian.
Pujian salah satunya datang dari kreator konten Deryansha atau Dery. Dia menilai Raffi telah menjalankan tugas utusan khusus presiden sebagaimana mestinya.
"Ketika punya 'Utusan Presiden' yang dibutuhkan di semua sektor," bunyi keterangan pada video yang diunggah Deryansha pada Minggu (8/12/2024).
Dery bercerita dia mengundang Raffi Ahmad dalam rapat Pembentukan Asosiasi Kreator Konten Indonesia bersama Wakil Menteri Ekonomi Kreatif, Irene Umar.
Raffi Ahmad yang menjabat sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni diundang karena pembahasan dalam rapat tersebut mencakup ranah tugasnya.
Sayangnya, ayah dari Rafathar itu tidak dapat hadir karena harus bertugas di wilayah lain yang jauh dari lokasi rapat.
"Bro, besok itu gue ada di Cibadak, gue kan buka yang peresmian bioskop. Cibadak agak jauh bro di Sukabumi. Gue pembukaan jam 10, baru selesai aja dari Sukabumi jam 3 sore. Gue takutnya nyampe sono magrib," balas Raffi Ahmad.
Pria 37 tahun itu menambahkan, "Tapi apa yang bisa gua bantu nanti, pasti gue bantu ya bro."
Pada pesan selanjutnya, Deryansha berharap Raffi Ahmad bisa hadir di tanggal 12 Desember 2024 ketika ada pertemuan dengan Menteri Ekonomi Kreatif, Teuku Riefky Harsya.
Baca Juga: Belajar dari Masalah Gus Miftah, DPR Bakal Godok Batasan Cara Berdakwah
Merasa tidak enak, akhirnya Raffi Ahmad mencoba menyesuaikan jadwal pada 12 Desember 2024 supaya bisa datang.
Meski tidak dapat memenuhi undangannya, Deryansha memuji sikap Raffi Ahmad yang masih saja berusaha untuk membantu padahal dirinya sudah sibuk.
"Tapi gue salut bro sama lo @raffinagita1717, ‘batrenya’ nggak pernah lowbat, negara aja diurus, apalagi skincarenya Nagita," tulisnya di caption.
"Liat aja, sesibuk-sibuknya Raffi keliling Indonesia untuk menyelesaikan masalah masyarakat, masih sempet-sempetnya mau bantu dan mampir ke tempat aku bertugas. Baik bener ni orang, pantesan Allah selalu mudahin jalannya dia. MasyaAllah," imbuhnya.
Unggahan Deryansha itu pun mendapat balasan dari Raffi Ahmad, "Hehe, terima kasih ya bro."
Presenter itu juga mendapat banyak pujian dari warganet.
Berita Terkait
-
Kejanggalan Tangisan Sunhaji Minta Prabowo Tolak Pengunduran Gus Miftah: Ada Attitude Tak Biasa
-
Video Sunhaji Masuk Akun Gosip, Aming Khawatir Dramanya Tak Berujung Seperti Agus Salim
-
Pernyatannya Dikutip Seorang Romo, Habib Jafar Diminta Menggantikan Gus Miftah
-
4 Momen Menarik Sunhaji Minta Prabowo Tolak Pengunduran Diri Gus Miftah
-
Belajar dari Masalah Gus Miftah, DPR Bakal Godok Batasan Cara Berdakwah
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Fakta Film Abadi Nan Jaya, Zombie Lokal yang Terinspirasi dari Kantong Semar
-
Momen Paling Horor Luna Maya Saat Syuting Suzzanna, Bukan Perkara Lawan Setan!
-
Sinopsis Sentimental Value, Drama Keluarga Penuh Luka yang Menggugah Emosi
-
Cerita Ananta Rispo Izin Istri Demi Adegan Romantis di Film
-
3 Fans Theory Tentang Film Abadi Nan Jaya, Zombie Bakal Jadi Wabah Nasional?
-
4 Film Kimo Stamboel di Netflix, Terbaru Abadi Nan Jaya
-
Sinopsis Taxi Driver 3: Balas Dendam Kim Do Ki Makin Ganas!
-
Bertabur Komika, Ananta Rispo Perankan Cucu Sial dalam Film Drama Komedi Ketok Mejik
-
Bukan Lagi Arwah Gentayangan, Suzzanna Akan Jadi Manusia Penuh Derita di Film Terbaru
-
Selain Raisa dan Hamish Daud, 4 Artis Juga Jalani Co-Parenting untuk Jaga Psikologis Anak