Suara.com - Pendiri Pondok Pesantren Ora Aji Yogyakarta, Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah, langsung mengubah penampilannya setelah kontroversi menghina penjual es teh dan mengundurkan diri dari jabatan Utusan Khusus Presiden.
Saat menjadi Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan, Gus Miftah lebih sering memakai peci.
Tetapi usai mencopot jabatannya itu, Gus Miftah kembali memakai blangkon yang sudah menjadi ciri khasnya sejak lama. Rupanya, perubahan ini bukan tanpa alasan.
Peci merupakan simbol yang disukai oleh Presiden Prabowo Subianto. Tetapi setelah tidak lagi menjabat, maka ia akan menjadi seorang pendakwah biasa.
"Kenapa beberapa saat ketika saya masih berada di UKP (Utusan Khusus Presiden), saya sering menggunakan peci, sebagai satu simbol yang sangat dicintai Bapak Prabowo," ujar dia.
"Tapi hari ini saya kembali menggunakan blangkon sebagai identitas saya sebagai seorang pendakwah," sambungnya, saat konferensi pers di Sleman, Yogyakarta, pada 6 Desember 2024.
Gus Miftah pun akan menjalani aktivitas seperti dahulu, yakni pendakwah dan pengurus di pesantren.
"Artinya saya kembali kepada masyarakat, kembali ke pesantren, ya seperti dulu, nggak ada yang berubah," pungkasnya, dikutip dari unggahan akun TikTok @baberumahan pada Selasa (10/12/2024).
Diketahui, Gus Miftah memutuskan mundur dari jabatan Utusan Khusus Presiden usai mendapat banyak kritik keras dari berbagai pihak akibat mengolok-olok penjual es teh.
Baca Juga: Pendidikan Andy F Noya yang Nyesel Undang Gus Miftah, Tak Lulus Kuliah?
Insiden itu terjadi saat Gus Miftah menjadi pemateri dalam sebuah tabligh akbar di Magelang, Jawa Tengah, sekitar dua pekan yang lalu.
Gus Miftah mengolok penjual es teh bernama Sunhaji dengan sebutan "goblok" di depan ribuan jamaahnya dengan dalih bercanda.
Tag
Berita Terkait
-
Beda Reaksi Gus Miftah dan Ustaz Solmed Saat Honor Ceramah di Luar Harapan, Ada yang Frontal sampai Ancam-Ancam
-
Gus Miftah Ngaku Keturunan ke-9 Kiai Ageng Muhammad Besari, Dibantah Menohok Sama Keluarga Asli
-
Kesaksian Anak Amien Rais soal Gus Miftah: Dulu Dibantu, Sekarang Berubah
-
Adik Gus Miftah Benarkan Orangtuanya Hanya Seorang Petani: Emang Salah Kalau Dipanggil Kyai?
-
Adik Gus Miftah Bantah Kakaknya Jarang Pulang Kampung: Itu Pernyataan Saya Diplesetkan...
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika