Suara.com - Ustaz Derry Sulaiman mengumumkan bahwa Dokter Richard Lee telah pindah agama dari Kristen Protestan menjadi Islam. Namun, belum diketahui waktu pasti sang dokter kecantikan itu melafalkan syahadat.
Kabar tersebut disampaikan Derry Sulaiman saat menjawab pertanyaan warganet di kolom komentar postingannya pada Selasa (28/1/2025). Pada kontennya, terlihat sang ustaz sedang mengajari Richard Lee cara berdzikir menggunakan tasbih.
"Emangnya udah log in?" tanya warganet dengan akun Instagram @teuku_ahyari.
"Alhamdulillah udah bang, lagi belajar salat. Doakan ya," balas sang pendakwah.
Richard Lee memang sudah tertarik dengan Islam sejak dua tahun lalu. Ia mengaku mendapat kedamaian ketika mempelajarinya.
"Islam itu sangat indah, sangat bagus. Islam juga membuat aturan yang bisa membuat diriku lebih baik. Sedangkan tujuanku itu mencari ketenangan, pengin belajar dan pengin membuat aku jadi orang lebih baik," kata Richard Lee di podcast Atta Halilintar pada 2024 lalu.
Pemilik klinik kecantikan Athena itu juga sudah membicarakannya dengan sang istri, Reni Effendi. Alih-alih kecewa, perempuan yang juga berprofesi sebagai dokter kecantikan itu menunjukkan reaksi bijak.
Menurut Reni Effendi, agama tetap menjadi urusan personal meskipun status mereka adalah suami istri. Pasalnya, itu berkaitan dengan hidup dan mati masing-masing orang.
"Kalau menurut aku, agama tuh adalah hal yang personal. Aku pernah bilang, kalau misalnya kita, kan meninggal tuh sendiri-sendiri. Nah, agama tuh salah satu yang mengatur cara kita hidup antara dunia dan akhirat," jelasnya saat di podcast Louis Prasetyo tahun lalu.
Baca Juga: Suaminya Mualaf, Ustaz Derry Sulaiman Sebut Istri Dokter Richard Lee Segera Menyusul
Selama apa yang dilakukan Richard Lee tidak merugikan hidup orang lain, Reni Effendi tidak akan mempersoalkannya.
"Jadi selama itu adalah hal yang kita nggak ngajak-ngajak orang kalau mau meninggal, ya udah personal aja," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Siapa dr Richard Lee? Kini Dikabarkan Peluk Agama Islam
-
Disebut Sudah Mualaf, Dokter Richard Lee Sempat Tanya Soal Hukum Puasa ke Ustaz Felix Siauw: Aku Gak Bisa Tersiksa
-
Bukti Pembacaan Syahadat Dokter Richard Lee Tidak Ada, Ustaz Derry Sulaiman Beri Jawaban Singkat
-
Suaminya Mualaf, Ustaz Derry Sulaiman Sebut Istri Dokter Richard Lee Segera Menyusul
-
Pindah Agama ke Islam, Ustaz Derry Sulaiman: Richard Lee Lagi Belajar Salat
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
Terkini
-
Masih Sayang, Erika Carlina Minta Netizen Jangan Sentil DJ Bravy Terus
-
Putri Tommy Lee Jones Ditemukan Meninggal di Kamar Hotel pada Malam Tahun Baru
-
Andhara Early Umumkan Perceraian dengan Bugi Ramadhana, setelah 14 Tahun Berumah Tangga
-
Sesali Foto Bareng Sitok Srengenge, Sal Priadi Tegaskan Sikap Lawan Kekerasan Seksual
-
Atta Halilintar Panik Cari Ameena yang Hilang Saat Liburan di Chimelong
-
Dibintangi Jeno dan Jaemin NCT, Drama Wind Up Resmi Umumkan Poster dan Jadwal Tayang
-
160 Ribu Orang di Sarinah Pilih Hening demi Korban Bencana: Tiara Andini hingga Donasi Miliaran
-
MNET Bocorkan Reuni Wanna One di Awal 2026, Reality Show Jadi Proyek Perdana
-
Marion Jola Ikut Geram dengan Sikap Tengil Insanul Fahmi
-
Dilaporkan Istri Sah ke Polisi, Satu Cara Ini Disebut Bisa Selamatkan Inara Rusli dari Jeratan Hukum