Suara.com - Perseteruan antara Pratiwi Noviyanthi dengan mantan kuasa hukumnya, Garry Julian, rupanya belum selesai. Bahkan, Novi telah melaporkan Garry ke polisi atas dugaan penggelapan dana yayasan.
Kekinian, Novi mempertanyakan tanggung jawab Garry sebagai ketua Yayasan Rumah Peduli Kemanusiaan yang baru. Diketahui ia sudah menjabat hampir satu bulan.
"Ketua yayasan cuma ngurusin perkara duit ini itu doang? Aksi kemanusiaannya apa yang dilakukan oleh pak ketua selama menjabat? Bantu ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa) kah?" kesal Novi di Instagram Story-nya.
Menurut Novi, Garry tidak perlu mengurus uang yayasan karena itu sudah menjadi tanggung jawab bendahara.
"Menjabat sebagai ketua yayasan apa kinerjanya selain urusin uang? Bukannya itu tugas bendahara yayasan (bagian keuangan)?" sambungnya, dikutip pada Jumat (31/1/2025).
Novi pun menegaskan bahwa tugas seorang ketua adalah menolong orang-orang yang membutuhkan, termasuk para ODGJ yang terlantar dan tidak memiliki tempat tinggal.
Namun, Novi mengklaim Garry tidak terlihat melakukan apa yang pernah dilakukannya selama menjadi ketua.
"Tugas ketua bantu orang yang membutuhkan! Bantu ODGJ terlantar! Apa aksi nyatanya? Sebutkan satu aja yang dia lakukan untuk bantu kemanusiaan di yayasan?" ujarnya.
Novi menambahkan, "Sedangkan yang minta bantuan banyak banget di semua kota."
Baca Juga: Bos Klub Malam Surabaya Murka, Ancam Bakal Sebar Aib Pratiwi Noviyanthi Jika Tak Minta Maaf
Seolah ingin memberi pelajaran kepada Garry, Novi pun mengunggah video anak 10 tahun berinisial NN asal Nias Selatan, Sumatera Utara, yang menjadi korban penganiayaan keluarganya sendiri.
"Anak ini butuh pertolongan, mana aksi yang katanya ketua Yayasan? Selain ngorek-ngorek duit," sindirnya.
Saking kesalnya, Novi sampai membandingkan kinerjanya dahulu dengan Garry sekarang.
"Selain ngorek-ngorek duit, saya nggak pernah ngurusin duit yayasan selama jadi ketua. Tugas ketua adalah mencari orang yang perlu dibantu, bukan cari muka," pungkasnya mencibir Garry.
Berita Terkait
-
Lagi Umrah, Teh Novi Diduga Marah-marah ke Garry Julian
-
Disomasi Pemilik Kelab Malam karena Bocorkan Chat Ajak Ketemuan, Teh Novi Ngadu ke Hotman Paris
-
Teh Novi Bakal Laporkan Garry Julian atas Dugaan Penggelapan Dana, Tegaskan Bukan Karena Kebencian
-
Diancam Aib Bakal Disebar, Teh Novi Ngotot Tak Mau Minta Maaf ke Bos Kelab Malam
-
Bos Klub Malam Surabaya Murka, Ancam Bakal Sebar Aib Pratiwi Noviyanthi Jika Tak Minta Maaf
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
LM Aborsi 2 Kali, Pertimbangan Hakim Perberat Hukuman Vadel Badjideh Jadi 12 Tahun
-
Sabrina Alatas Akui Bandel hingga Keluar Sekolah, Punya Cita-Cita Seperti Hamish Daud
-
Bocoran Maher Zain: Ada 'Rahasia' di Konsernya, Khusus untuk Indonesia!
-
Insomnia Thomas Djorghi Jadi Inspirasi Unik di Balik Judul Lagu 'Bertemu 5000 Detik' dengan Titi DJ
-
Film The First Ride: Komedi Chaos, Persahabatan Hangat, dan Twist Emosional yang Tak Disangka
-
Inspirasi Titi DJ di Lagu 'Bertemu 5000 Detik', Berawal dari Makan dan Curhat dengan Thomas Djorghi
-
Duet Maut Titi DJ dan Thomas Djorghi Hadirkan Pop-Dut Lagu 'Bertemu 5000 Detik
-
Deretan Pemain Top di Drama Korea The Manipulated, Ada Ji Chang Wook
-
Netflix dan Sony Kembali Berkolaborasi untuk Sekuel KPop Demon Hunters, Catat Jadwal Rilisnya!
-
Sinopsis Mengejar Restu: Perjuangan Dhini Aminarti Selamatkan Rumah Tangga