Suara.com - Pegelaran konser solo perdana penyanyi asal Korea Selatan, Lim Jae Beom atau yang akrab disapa Jay B bersiap dihelat dalam waktu dekat.
Terkait ini, Melomood selaku pihak promotor pun mengungkap deretan benefit tambahan yang bisa didapatkan oleh para pemilik tiket termahal.
"KABAR BAIK, AHGASES! Kami telah memperbarui benefit untuk semua pemegang TAPE RELOAD PACKAGE," tulisnya sebagai caption di Instagram baru-baru ini.
"Lihat dan nikmati tiket eksklusif ini di hari pertunjukan," sambungnya lagi.
Di situ tertera bahwa pemilik tiket konser untuk kategoti termahal, Tape Reload Package berkesempatan melakukan sesi foto bareng sang idol.
Untuk foto berdua diberikan kepada 30 fans. Lalu disusul 1:20 untuk 140 fans.
Sedangkan foto grup dengan ketentuan 1:25 diperuntukkan untuk 500 penggemar.
Nantinya, para pemenang foto bareng Jay B akan dipilih secara random.
Meskipun begitu, benefit foto bareng ini tidak cuma berlaku bagi pemegang Tape Reload Package saja loh.
Baca Juga: Mengenal 4 Member DAY6 yang Bakal Manggung di JIS
Melainkan pemilik kategori lain seperti VIP, Gen 1 dan Gen 2 punya kesempatan yang sama. Hanya saja jumlah penggemar yang beruntung mengikuti sesi ini jauh lebih sedikit.
Selain foto grup, Melomood menerangkan ada deretan benefit lainnya.
Dimulai dari polaroid dan poster bertanda tangan. Lalu ada lanyard, soundcheck serta hi-touch.
Menariknya lagi, promotor juga menyiapkan benefit yang bisa dirasakan oleh seluruh penonton, termasuk pemilik tiket konser termurah.
Benefit yang dimaksud ada hi-bye, photocard official, poster official dan souvenir card.
"Jangan lewatkan kesempatan Anda untuk merasakan manfaat luar biasa ini dan dapatkan tiket Anda sekarang," terang Melomood.
Berita Terkait
-
Boyce Avenue Siap Gelar Konser di Jakarta, Tiket Bisa Dibeli Mulai Hari Ini
-
Sambangi Jakarta, STAYC Akan Gelar Konser Stay Tuned pada 28 Juni 2025
-
Setelah 17 Tahun, Lee Junho 2PM Pilih Sudahi Kontrak dengan JYP Entertainment
-
Konser Day6 di Jakarta Pindah Venue, dari JIS ke Stadion Madya GBK
-
Gelar Konser Tunggal, Lagu-Lagu Haddad Alwi Terkenang di Memori Anak Muda
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Album Legendaris Padi Reborn Bakal Dirilis dalam Bentuk Piringan Hitam
-
Sinopsis The Running Man, Aksi Seru Glen Powell Jadi Tumbal Hiburan Brutal
-
8 Film Adaptasi Video Game Terbaik, Silent Hill hingga Mario Bros
-
Olski Comeback! Single Baru Jadi Obat Rindu Penggemar
-
Kisah Penyair Legendaris Chairil Anwar 'Si Binatang Jalang' Bakal Diangkat ke Layar Lebar
-
Bocoran Geng Bridesmaid Pernikahan Taylor Swift dan Travis Kelce: Ada Gigi Hadid dan Selena Gomez
-
Ji Chang Wook Ungkap Perbedaan Aktingnya di Fabricated City dan The Manipulated
-
Film Terbaru Ernest Prakasa Lupa Daratan Singgung Kehidupan Artis Papan Atas
-
Amanda Manopo Siap Tanggung Hidup Kenny Austin Jika Karier Suami Seret
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Don't Call Me Ma'am, Kisah Pahit Manis Persahabatan di Usia 40-an