Suara.com - Marvel telah mengonfirmasi kembalinya 27 karakter MCU ke film terbaru mereka, "Avengers: Doomsday."
Fantastic Four, Thunderbolts, hingga beberapa karakter X-Men dari era Fox, seperti Professor X (Patrick Stewart) dan Magneto (Ian McKellen) akan tampil di film ini.
Sayangnya, ada beberapa nama besar dan familiar yang justru tidak terlihat dalam pengumuman tersebut.
Dijadwalkan rilis 1 Mei 2026, berikut ini sederet anggota Avengers yang absen di "Avengers: Doomsday."
1. Captain America (Chris Evans)
Sejak Robert Downey Jr. diumumkan akan kembali sebagai Doctor Doom, banyak spekulasi bermunculan mengenai kemungkinan kembalinya Chris Evans ke MCU.
Meskipun demikian, Evans ternyata tidak masuk dalam daftar pemeran yang diumumkan tampil di "Doomsday."
Steve Rogers terakhir kali terlihat dalam "Avengers: Endgame" saat dia menyerahkan tameng Captain America kepada Sam Wilson.
Hingga kini, nasibnya masih misterius. Apakah sang Captain America sudah meninggal atau hanya menikmati masa pensiunnya.
Baca Juga: Sinopsis Shine on Me, Drama China Romantis Terbaru Song Wei Long dan Zhao Jin Mai
2. Hulk (Mark Ruffalo)
Setelah perjalanan singkat ke Sakaar dan memperkenalkan putranya, Skaar, dalam "She-Hulk: Attorney At Law," Bruce Banner alias Hulk kembali ke Bumi.
Dengan kondisi yang stabil dan tanpa konflik besar yang dihadapinya, Hulk seharusnya tersedia untuk misi Avengers.
Namun, ketidakhadirannya dalam "Avengers: Doomsday" menjadi tanda tanya besar.
3. Hawkeye (Jeremy Renner)
Clint Barton sempat pensiun setelah "Avengers: Endgame," tetapi kembali beraksi dalam serial "Hawkeye."
Setelah membantu Kate Bishop menghadapi Wilson Fisk, tampaknya Barton tidak memiliki urusan mendesak lainnya.
Dengan ketidakhadirannya di "Avengers: Doomsday," dia mungkin sudah memantapkan diri untuk menikmati masa pensiun bersama keluarganya.
4. Captain Marvel (Brie Larson)
Carol Danvers terakhir kali terlihat dalam "The Marvels" setelah berhasil mengalahkan Dar-Benn dan memulihkan matahari Hala.
Pada akhir film, dia juga menginspirasi Kamala Khan untuk membentuk tim Young Avengers.
Sebelumnya, Captain Marvel pernah melewatkan "Avengers: Infinity War" dan hanya muncul sebentar di "Avengers: Endgame."
Bisa jadi dia akan mengulangi pola ini dan kembali muncul di "Avengers: Secret Wars."
5. Doctor Strange (Benedict Cumberbatch)
Sebagai salah satu karakter paling berpengaruh di Multiverse Saga, absennya Doctor Strange cukup mengejutkan.
Sebenarnya ada alasan logis di balik ketidakhadirannya di "Avengers: Doomsday."
Dalam post-credit "Doctor Strange in the Multiverse of Madness," dia terlihat pergi ke Dark Dimension bersama Clea untuk memperbaiki sebuah insiden antar-dimensi.
Dengan ancaman tersebut, kemungkinan besar Doctor Strange masih sibuk dengan urusannya sendiri dan belum bisa bergabung dengan Avengers.
6. Spider-Man (Tom Holland)
Sejak debutnya di "Captain America: Civil War," Spider-Man telah menjadi bagian penting dalam crossover besar MCU.
Namun, pengumumkan cast "Avengers: Doomsday" tidak menyebutkan kehadiran Tom Holland.
Kabarnya, plot "Spider-Man 4" terjadi di rentang waktu yang sama dengan "Doomsday."
Oleh karena itu, si Manusia Laba-laba tidak akan berjuang bersama para Avengers.
7. Scarlet Witch (Elizabeth Olsen)
Wanda Maximoff alias Scarlet Witch terakhir kali terlihat dalam "Doctor Strange in the Multiverse of Madness."
Salah satu Avengers terkuat ini diduga tewas setelah menghancurkan Darkhold.
Namun, mengingat kekuatannya yang luar biasa, ada kemungkinan besar dia akan kembali di masa depan.
Absennya Scarlet Witch bisa menjadi strategi Marvel untuk membuat kejutan di "Avengers: Secret Wars" pada 2027.
8. Guardians of the Galaxy
Meskipun "Guardians of the Galaxy Vol. 3" memberikan petunjuk bahwa Star-Lord akan kembali, Avengers: Doomsday tidak menyertakan Chris Pratt dan timnya.
Bisa jadi Peter Quill memilih untuk menghabiskan waktu bersama kakeknya setelah petualangan panjangnya.
Absennya beberapa anggota Avengers ini tentu mengejutkan, mengingat banyak dari mereka adalah karakter penting dalam MCU.
Namun, Marvel dikenal sering mengejutkan penggemarnya dengan plot twist dan cameo tak terduga.
Bisa jadi, beberapa dari mereka akan tetap muncul di film ini dalam cara yang tidak terduga atau justru disiapkan untuk peran lebih besar di "Avengers: Secret Wars."
Dengan semua misteri yang ada, penggemar MCU hanya bisa menunggu kejutan apa yang telah disiapkan Marvel Studios untuk "Avengers: Doomsday."
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Robert Downey Jr. Kembali! Ini Jajaran Cast Spektakuler Film Avengers: Doomsday
-
Dari Netflix ke Disney+, 5 Fakta Menarik Daredevil: Born Again yang Wajib Diketahui
-
Sinopsis Captain America: Brave New World, Misi Baru Sam Wilson di Dunia Pasca-Avengers
-
Captain America: Brave New World Segera Tayang, Ini Film dan Serial MCU yang Wajib Ditonton!
-
5 Fakta Menarik The Fantastic Four: First Steps, Keluarga Superhero yang Siap Menggebrak MCU!
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings