Suara.com - Anrez Adelio tak terima tuai banyak hujatan setelah mengkritik Timnas Indonesia yang kalah melawan Jepang dengan skor 0-6 di kualifikasi Piala Dunia 2026.
Anrez Adelio melalui Instagram story-nya menyampaikan kekesalannya pada suporter Timnas Indonesia yang dianggap anti kritik.
Aktor 28 tahun itu merasa miris dengan suporter Timnas Indonesia yang dianggap fanatik sampai tutup mata atas kenyataan yang ada, tetapi berangan-angan lolos Piala Dunia 2026.
"Kritik dianggap membenci, fanatisme berlebihan dan buta sama realita. Miris banget, mentalitas kayak gini mau ada di panggung dunia?" kata Anrez pada unggahannya, Rabu 11 Juni 2025.
Menurutnya, sikap suporter Timnas Indonesia yang anti kritik ini dianggap sebagai SDM rendah yang akan sulit maju.
"Selama masih menerapkan anti kritik, jangan harap akan maju kualitas SDM suporter super rendah," ujarnya.
Selain itu, Anrez Adelio juga mengunggah dua orang yang menghujatnya melalui DM Instagram.
Orang pertama, menghujatnya seolah tak paham bola tapi ikut berkomentar soal kekalahan Timnas Indonesia ketika melawan Jepang.
Anrez Adelio lantas mengunggah foto profil orang tersebut yang mengenakan jersey warna biru dan kaos kaki hitam di Instagram story-nya.
Baca Juga: Dul Jaelani Ungkap Alasan Pilih Tissa Biani, Singgung Materi dan Status Anak Ahmad Dhani
Aktor sinetron ini lantas meminta orang tersebut untuk memilih kaos kaki dan jersey dengan warna yang senada agar terkesan paling paham bola, sebelum menghujatnya.
"Lu ngerti bola gak sih," hujatan netizen tersebut.
"Maaf nih mas si paling ngerti bola, sebelum marah-marah dan supaya kelihatan mas paling paham bola, itu kaos kaki sama jersey warnanya akur dulu aja. Jangan belang-belang gak nyambung," kata Anrez Adelio pada unggahannya.
Menurutnya, pose orang tersebut di foto profil sudah sesuai dengan gaya selebrasi pemain bola saat berhasil mencetak gol. Hanya saja jersey dan kaos kaki orang tersebut tak cocok dipadukan warnanya.
"Selebrasi Messinya udah mirip kok. Cuman kaos kaki sama jersey aja kurang pas pemilihan warnanya," ujarnya.
Kemudian, Anrez Adelio mengunggah DM Instagram dari netizen lain yang menghujatnya tak paham bola dan asal mengritik soal kekalahan Timnas Indonesia.
Berita Terkait
-
Dibantai Jepang, Patra Gumala Cari Erick Thohir yang Tak Lagi Semangati Timnas
-
Legenda Tenis Yayuk Basuki Sentil Timnas Usai Dibantai Jepang: Jangan Anak Tirikan Cabor Lain
-
Timnas Dibantai Jepang, Justin Hubner Keciduk Kencan dengan Jennifer Coppen Sambil Gendong Kamari
-
Timnas Indonesia Dibantai, Billy Syahputra: Jepang Jelas Level Dunia
-
Makin Lengket, Momen Kamari Nangis Ditinggal Justin Hubner Bikin Terharu
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau