Suara.com - Film Detective Conan: One Eyed Flashback sukses menjadi juara satu box office China periode 27-29 Juni 2025. Adanya film anime ini, otomatis mendepak film Brad Pitt, F1 di posisi juara.
Film Detective Conan: One Eyed Flashback meraup USD21,3 juta atau Rp345,1 juta di pekan debut penayangannya. Sementara film F1 meraih USD9 juta atau Rp145,8 juta.
Pengumuman box office di China berselang beberapa jam setelah F1 menguasai Amerika Utara dengan pendapatan USD 55,6 juta atau Rp900,9 miliar. Capaian ini merupakan yang terbesar bagi Apple Original Films, salah satu perusahaan yang memproduksi film tersebut.
Selain itu juga membawa pada Apple Original Films rekor kemenangan yang langka untuk genre balapan.
"Mereka memulai film ini dari garis start dengan sukses besar," kata analis Comscore Paul Dergarabedian seperti dikutip dari Gazettely pada Kamis, 3 Juli 2025.
Paul memberikan pujian kepada ide brilian pemasaran di mana mereka menggabungkan daya tarik Brad Pitt sebagai bintang utama dengan juara Formula 1, Lewis Hamilton.
Apple disebut menghabiskan lebih dari USD200 juta atau Rp3,24 miliar untuk produksi dan meluncurkan diskon ke pengguna iPhone dan Apple Music. Upaya ini menurut Eksekutif Zack Van Amburg membantu menciptakan "cerita yang sangat emosional dan menghibur" untuk penonton global.
Analisa tersebut memang tidak sepenuhnya salah. Namun di bagian kecil global yakni China, penontonnya tetap memilih franchise Detective Conan.
Sebagai contoh, film Detective Conan: The Million-Dollar Pentagram yang rilis di tahun lalu meraup USD35 juta atau Rp567,1 miliar. Sehingga serial berusia 29 tahun ini memiliki basis penggemar setia untuk dikembangkan.
Baca Juga: Mirip Detective Conan, Ini Rekomendasi 5 Anime Bertema Detektif Sekolah
Sinopsis Film Detective Conan:One Eyed Flashback
Detective Conan: One Eyed Flashback merupakan seri ke-28 versi film. Kisahnya nanti akan berpusat kepada Inspektur Kansuke Yamato, di mana dirinya selamat dari serangan sniper.
Tapi imbas dari tembakan tersebut, salah satu mata Yamato buta. Serangan tersebut juga menimbulkan kegaduhan di Observatorium Nobeyama di Nagano.
Bersamaan dengan kegaduhan yang timbul, Conan bersama Kogoro Mouri bergabung dengan polisi prefektur Nagano menyelidiki pembobolan di observatorium. Di sinilah nantinya akan terungkap plot yang melibatkan agen rahasia, pengkhianatan dan balas dendam.
Minami Takayama, kembali mengisi suara Conan. Termasuk diantaranya Wakana Yamazaki sebagai Ran Mouri, Rikiya Koyama sebagai Kogoro Mouri, Yji Takada sebagai Kansuke Yamato, dan Ami Koshimizu sebagai Yui Uehara.
Film Detective Conan: One Eyed Flashback awalnya belum mendapatkan jadwal tayang di Indonesia. Walaupun film tersebut telah tayang beberapa bulan lalu di sejumlah negara.
Berita Terkait
-
Rayakan Anniversary ke-30, Anime Detective Conan Umumkan Proyek Terbaru
-
Movie Detective Conan One-Eyed Flashback, Tayang di 522 Bioskop Jepang
-
5 Rekomendasi Film untuk Sambut Akhir Pekanmu, Ada Detective Conan
-
Siap-Siap Nonton! Detective Conan: The Million-dollar Pentagram Rilis di Bioskop 7 Agustus
-
3 Rekomendasi Anime dengan Tema Hukum dan Militer, Enggak Kalah Seru
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings