Suara.com - Superman, superhero terkenal dari DC Comics, akan kembali beraksi di layar lebar lewat film Superman (2025) garapan James Gunn.
Sebagai sutradara, James Gunn menjanjikan banyak kejutan, salah satunya lewat pendekatan emosional yang berbeda dari film Superman yang sebelumnya.
Lantas, apa saja fakta-fakta menarik film Superman? Simak ulasannya berikut ini.
Post Credit Scene yang Unik
James Gunn memastikan bahwa film Superman akan menampilkan post credit scene, namun dengan pendekatan yang lebih bermakna.
Berbeda dari tren sebelumnya yang menjadikan scene ini sebagai promosi sekuel atau franchise, James Gunn justru ingin memberikan apresiasi kepada penonton.
Karenanya, post credit ini diharapkan memberikan kejutan menyenangkan sekaligus memberi poin plus, bukan hanya sekadar pengait untuk film berikutnya.
Film Perdana DCU
Superman menjadi proyek pertama dalam DC Universe (DCU) yang dikomandoi James Gunn dan Peter Safran.
Baca Juga: 4 Film Blockbuster Paling Dinanti Tayang Juli 2025 di Indonesia
Adapun DCU hadir sebagai perombakan total dari DC Extended Universe (DCEU), yang diawali Man of Steel (2013) dan resmi ditutup dengan Aquaman and the Lost Kingdom (2023).
Fase awal yang bertajuk Chapter One: Gods and Monster dimulai lewat serial animasi dewasa Creature Commandos yang mengisahkan aksi sekelompok makhluk aneh dalam satuan tugas militer Amerika Serikat.
Setelah itu, tongkat estafet akan diteruskan kepada Superman, yang berperan sebagai fondasi utama jagat sinematik ini.
Wajah Baru Clark Kent
Perombakan semesta DCEU menjadi DCU ternyata membawa perubahan besar bagi pemerannya. Termasuk Henry Cavill yang tak lagi memerankan Superman. Diketahui, sosok Man of Steel bakal diperankan oleh David Corenswet.
Tentunya,pergantian ini memicu kegelisahan di kalangan fans. Banyak yang meragukan apakah Corenswet pantas mengenakan kostum biru dan jubah merah ikonik milik Superman.
Berita Terkait
-
Sempat Diragukan, Kritikus Balik Memuji Superman Versi James Gunn
-
Tayang Hari Ini, Yuk Kenalan dengan David Corenswet Sang Superman Terbaru
-
Urutan Film Superman Terburuk hingga Terbaik Jelang Versi James Gunn Tayang
-
Parade 3 Raksasa: Jurassic World: Rebirth, Superman, dan Fantastic 4, Siapa Jawara Box Office-nya?
-
Apa Bedanya Superman Garapan James Gunn dengan Versi Sebelumnya?
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH