Suara.com - Girl group terbaru nanungan SM Entertainment, Hearts2Hearts, sukses mengguncang panggung LaLaLa Festival 2025.
Ini merupakan penampilan perdana grup beranggotakan Carmen, Jiwoo, Yuha, Stella, Juun, A-na, Ian, dan Ye-on di Indonesia.
Hearts2Hearts tampil di panggung utama Lalala Fest di JiExpo Kemayoran, Jakarta Pusat pada Minggu, 24 Agustus 2025.
Antusiasme terlihat jelas sejak mereka memasuki panggung sekira pukul 18.15 WIB. Ribuan penonton langsung menyambut dengan sorak-sorai dan tepuk tangan meriah.
Hearts2Hearts membuk penampilan lewat lagu debut The Chase dan dilanjutkan dengan Butterfly dengan enerjik.
Usai bernyanyi, Carmen menyempatkan diri untuk menyapa HeartsU, para fans Hearts2Hearts.
"Semuanya, Indonesia mana suaranya? Penampilan kita gimana hari ini seru enggak? Seru banget enggak?" teriak Carmen disambut riuh penonton.
Dipimpin Jiwoo sang leader, member Hearts2Hearts lalu memperkenalkan diri masing-masing. Mereka lalu melanjutkan penampilan dengan lagu terbaru, Style.
Usai bernyanyi, Carmen yang mewakili rekan-rekannya mengaku terhormat bisa pertama kalinya menyapa penggemar Indonesia secara langsung.
Baca Juga: LaLaLa Fest 2025 Jadi Penampilan Terakhir Mew Jelang Bubar, Riders yang Diminta Banyak
"Terima kasih banyak sudah datang ke sini dan menonton kami. Ini merupakan suatu kehormatan bagi para member. Jangan lupa terus dukung kita ya, semuanya, terima kasih!" ucapnya penuh semangat.
Lebih lanjut, Carmen juga membocorkan bahwa Hearts2Hearts tengah menyiapkan karya baru. Dia meminta seluruh HeartsU menantikan lagu baru tersebut.
"Terima kasih, kalian tahu kan kita mau comeback sebentar lagi? Ditungguin ya, terima kasih!" katanya.
Momen emosional terjadi ketika Carmen mengungkapkan rasa harunya bisa tampil di festival sebesar LaLaLa Fest. Penyanyi 19 tahun tersebut berkali-kali menyebut pengalaman ini terasa bagai mimpi.
"LaLaLa Festival merupakan penampilan panggung pertama kita, terima kasih ya, semuanya! Bisa ada di sini itu rasanya kayak mimpi. Karena biasanya aku jadi penonton, sekarang jadi yang ‘waw’. Rasanya benar-benar kayak mimpi bisa tampil di sini di hadapan banyak orang," ungkap Carmen.
Saking terharu, Carmen hampir menangis di tengah penampilan. Hingga akhirnya air matanya tumpah ketika dia kembali menyampaikan perasaan bangganya di atas panggung.
Tag
Berita Terkait
-
Kembali ke Jakarta di Panggung Lalala Fest 2025, The Rose: Aku Cinta Kamu!
-
Camila Cabello Memukau di LaLaLa Fest, Manggung di Atas Kotak Raksasa hingga Cover The Cranberries
-
Spesial Banget, Johnny Stimson Pamer Tatto Baru tentang Indonesia saat Tampil di Lalala Fest 2025
-
Buka Hari Pertama LaLaLa Fest 2025, Keenan Te Perkenalkan Lagu Baru
-
Rundown Lengkap LaLaLa Fest 2025, Dimulai Besok!
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Ogah Damai dengan Inara Rusli, Mawa Minta Polisi Lanjutkan Kasus Perzinaan
-
Pandji Pragiwaksono Segera Dipanggil Polisi Terkait Materi Stand Up Comedy Mens Rea
-
Sosok Dipo, Anak Pandji Pragiwaksono yang Dibully Gegara Materi Mens Rea
-
Mens Rea Pandji Terancam Dihapus? Ini 4 Konten Netflix yang Pernah Di-Takedown Pemerintah
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah