- Fahmi Bo hanya bisa makan bubur sumsum atau buah
- Fahmi Bo perlu bantuan orang lain jika ingin duduk atau berdiri
- Fahmi Bo alami gangguan pada kesehatan jantung
Suara.com - Aktor Fahmi Bo yang masih berjuang melawan penyakitnya, mengungkap bahwa selama hampir tiga minggu terakhir, dia nyaris tidak bisa makan akibat rasa mual yang terus dirasaka.
"Enggak makan tiga minggu, enggak makan apa-apa. Bau makanannya (bikin) eneg, masih bisa masuk buah, terus yang bisa masuk kayak bubur sumsum," kata Fahmi saat ditemui di kosannya di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat pada Senin, 22 September 2025.
Selain bubur, Fahmi juga bertahan hidup dengan pisang.
"Ya itu aja makanannya, pisang sedikit," ujar Fahmi.
Meski sudah diperbolehkan pulang dari rumah sakit sejak 20 September 2025 lalu, kondisi Fahmi masih sangat terbatas.
Sang aktor belum bisa berjalan dan lebih banyak terbaring di kasur. Bahkan untuk duduk saja, dia perlu bantuan orang lain agar tidak terjatuh.
"Duduk (saja) harus dibantu, dipegangin kalau enggak jatuh," tuturnya.
Selain itu, Fahmi juga masih bergantung pada alat bantu pernapasan. Dia mengalami diabetes, pengeroposan tulang, asam urat, hingga baru-baru ini sempat bermasalah dengan jantung.
"Karena dari segi jantungnya sudah selesai, sudah bagus. Tinggal ortopedi kakinya kan. Enggak mungkin kalau berobat jalan, saya harus pakai ambulans terus kan, sekarang enggak bisa berdiri," jelasnya.
Baca Juga: Fahmi Bo Hidup dari Live TikTok: Dapat Rp100 Ribu Buat Makan dan Isi Token Listrik
Sebagai informasi, Fahmi Bo mulai merasakan sakit sejak 2022. Kondisi itu membuatnya harus berhenti dari dunia syuting.
Padahal, perannya sebagai penjual bubur dalam Tukang Ojek Pengkolan menuntut banyak aktivitas fisik, termasuk mendorong gerobak.
Kini, di tengah perjuangan melawan penyakit, Fahmi masih terus berusaha menjalani pemulihan dengan segala keterbatasan, meski kesehariannya hanya bisa diisi dengan makanan ringan seperti bubur sumsum dan pisang.
Berita Terkait
-
Kondisi Belum Memungkinkan, Operasi Batu Empedu Fahmi Bo Terpaksa Ditunda
-
Pantau Kondisi, Raffi Ahmad Ungkap Alasan Operasi Fahmi Bo Tertunda
-
Fahmi Bo Update Perkembangan Kondisi Kesehatannya Usai Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Alasan Raffi Ahmad Bantu Biayai pengobatan Fahmi Bo, Ternyata Ada Kaitannya dengan Sang Mertua
-
Raffi Ahmad Gercep! Bawa Fahmi Bo dari Kosan Sederhana ke Rumah Sakit dengan Kamar Perawatan VIP
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Mahalini Cerita Keajaiban Umrah Pertama Sebagai Mualaf, Doanya Dikabulkan dalam Sekejap
-
Terungkap! Andrew Andika dan Violentina Kaif Ternyata Sudah Menikah Sejak Juli 2025
-
Dokter Oky Pratama Dilaporkan Suami Heni Sagara, Statusnya Naik ke Penyidikan
-
Komitmen Hamish Daud Usai Sepakat Cerai dari Raisa, Janji Tak Akan Lari dari Tanggung Jawab
-
Jadi Pemeran Utama, Adipati Dolken Siapkan Sentuhan Lokal di Film What's Up with Secretary Kim?
-
Ditanya Soal Pisah Rumah dengan Raisa Sejak Digugat Cerai, Hamish Daud Fokus Move On
-
5 Fakta Unik Diana Pungky yang Jarang Diketahui, Ditawari Jadi Model Gegara ke Supermarket
-
Hamish Daud Ogah Bongkar Alasan Digugat Cerai Raisa: Itu Antara Kami Saja
-
Bantah Jadi Pelakor, Violentina Kaif Istri Andrew Andika Sentil Tengku Dewi Suka Buka Aib Orang
-
Adly Fairuz Dicap Cowok Redflag, Dugaan Penyebab Digugat Cerai Angbeen Rishi Terendus