Suara.com - Keanu Reeves dikabarkan telah melangsungkan pernikahan dengan kekasihnya, Alexandra Grant, dalam sebuah upacara privat di Eropa awal musim panas ini.
Kabar tersebut diberitakan di beberapa portal berita, salah satunya Radar Online yang menyebut bahwa pasangan tersebut mengucapkan janji suci pernikahan dalam suasana intim yang jauh dari sorotan publik.
"Pernikahan mereka berlangsung di Eropa awal musim panas ini, sangat intim dan sangat rahasia," ujar seorang sumber kepada media tersebut.
"Mereka sudah membicarakannya selama bertahun-tahun, tetapi pada akhirnya mereka menginginkan sesuatu yang hanya untuk mereka berdua. Keanu dan Alexandra menghargai privasi mereka, jadi merahasiakannya sangat cocok untuk mereka,” lanjut sumber tersebut.
Menjawab kabar soal pernikahannya dengan Alexandra Grant, sumber terdekat bintang film John Wick itu lalu memberikan klarifikasi atas rumor yang beredar.
"Itu tidak benar," kata bagian humas Keanu kepada E! News dalam sebuah pernyataan pada 22 September 2025.
"Mereka belum menikah,” lanjut sumber tersebut.
Meskipun mereka belum mengucapkan janji pernikahan, namun hubungan keduanya semakin mesrat.
Seperti yang terlihat dari unggahan Instagram Alexandra awal bulan ini yang merayakan ulang tahun Keanu yang ke-61.
Baca Juga: 10 Peringkat Film Box Office Amerika, John Wick: Ballerina Pepet Lilo & Stitch
Di samping kue berbentuk hati dengan nama Keanu, dia menuliskan sebuah kata romantis kepada bintang film Hollywood itu.
Awal Perkenalan Keanu Reeves dan Alexandra Grant
Reeves dan Grant mengonfirmasi hubungan mereka secara publik pada tahun 2019.
Meski demikian, pasangan tersebut pertama kali bertemu di sebuah pesta pada tahun 2009.
Saat itu hubungan persahabatan mereka kemudian berkembang menjadi rekan kerja dan terlibat dalam proyek pengerjaan buku berjudul Ode to Happiness (2011) dan seri Shadows (2016).
Keduanya juga mendirikan penerbit X Artists' Books pada tahun 2017.
Berita Terkait
-
Man of Tai Chi: Film Aksi Keanu Reeves yang Tampilkan Iko Uwais, Tayang Malam Ini di Indosiar
-
4 Rekomendasi Film yang Mirip John Wick, Ada Nobody dan The Equalizer
-
Adrenalin Tingkat Dewa: 10 Film Aksi Hollywood Paling Brutal yang Berani Merobohkan Batasan
-
7 Rekomendasi Film Action Terbaik dari Tahun 2020-an, Penuh Aksi Mendebarkan!
-
Ulasan Film Ballerina: Sajikan Aksi Brutal dalam Balutan Visual yang Menawan
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Naik!
-
IHSG Berpeluang Menguat Hari Ini, Harga Saham INET dan BUVA Kembali Naik?
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
Terkini
-
Siap Lapor Polisi, Astrid Kuya Ngamuk Difitnah Enggan Berdiri saat Nyanyikan Lagu Indonesia Raya
-
Jadi Produser Eksekutif Film Timur, Intip Lagi Deretan Film Karya Nagita Slavina
-
Ariel NOAH: Mau Sama Siapa Aja Pasangannya, Gak Masalah
-
Maia Estianty Dulu Sering Tampung Baju Bekas Kris Dayanti
-
Seruan Keras Nabilah Eks JKT48 Usai Lihat Pengungsi Palestina: Ini Genosida!
-
Beredar Video Jule Minta Rujuk dan Janji Gak Selingkuh, Asli?
-
5 Film Indonesia Original Netflix 2025, Terbaru Lupa Daratan
-
Bukan Resepsi Kedua, Amanda Manopo Bakal Gelar Syukuran Pernikahan Bareng Keluarga
-
Urutan Film Now You See Me, Biar Gak Bingung Pas Nonton Now You Don't
-
Kilau Nancy Ajram: Perkawinan Spektakuler Musik dan Mode dalam Balutan Gaun Ivan Gunawan