-
Anak kembar Mpok Alpa berulang tahun pertama tanpa kehadiran almarhumah ibu.
-
Mendiang Mpok Alpa berpesan ingin mengajak anak kembarnya ke laut.
-
Suami bertekad mewujudkan amanah Mpok Alpa ke laut dan umrah.
Suara.com - Hari ini, Kamis, 7 Oktober 2025 anak kembar Mpok Alpa, Raffi Ahmad Darmadina dan Rafa Ahmad Darmadina berulang tahun ke-1.
Sayang, sang ibu telah tiada sebelum merayakan ulang tahun anak-anaknya.
Meski Mpok Alpa sudah meninggal, suaminya, Aji Darmaji tidak mau melupakan keinginan untuk merayakan ulang tahun anak kembar mereka.
Kata Aji Darmaji, ada permintaan khusus Mpok Alpa untuk anak-anaknya sebelum ia meninggal dunia.
Ucapan tersebut hadir saat penyanyi bernama lengkap Nina Carolina tersebut dalam masa pengobatan.
"Almarhum bilang, 'Pah, insyaallah kalau Raffa, Raffi, si kembar ulang tahun, kita ke laut, yuk!' gitu," kata Aji Darmaji saat ditemui di Warung Buncit, Jakarta Selatan, Selasa, 7 Oktober 2025.
Aji Darmaji mengenang, saat itu istrinya mengungkapkan alasan di balik keinginannya yang mendadak tersebut. Mpok Alpa ingin merasakan dan melihat langsung betapa luasnya lautan.
"'Mama sudah lama nggak ke laut, biar kita melihat luasnya laut,' gitu. Ini permintaan yang nggak biasa. Biasanya paling ke gunung," jelas Aji Darmaji.
Kala itu, Aji Darmaji hanya bisa memberikan harapan dan doa agar Mpok Alpa lekas sembuh. Sehingga mereka bisa mewujudkan rencana tersebut bersama-sama.
Baca Juga: Bikin Sedih, Anak Tanya Kapan Mpok Alpa Pulang ke Rumah
"'Iya, Ma, insya Allah, yang penting kamu sehat dulu,' kayak gitu waktu zaman-zamannya masih, kita lagi masih ada pengobatan kan, berobat," kenangnya.
Kini, setelah Mpok Alpa tiada, keinginan itu menjadi sebuah utang janji yang ingin ia lunasi. Aji Darmaji berharap bisa segera membawa anak-anaknya ke laut sebagai bentuk pemenuhan amanah dari sang ibu.
"Ya, saat ini ya pengin sih kayak gitu, buat ngejalanin amanahnya penginnya ke laut gitu. Pengin coba bawa kayak gitu kan ke laut," tuturnya penuh harap.
Selain ke laut, ada satu lagi keinginan besar Mpok Alpa yang belum terwujud, yaitu membawa seluruh keluarga untuk menunaikan ibadah umrah bersama.
"Keinginan almarhum? Ini, ngajak si, waktu masih zamannya belum ada kembar, ya, ngajak kakak, Al-Fatih, saya tuh umrah kayak gitu," ungkap Aji Darmaji.
Ia pun berharap diberikan rezeki dan kesehatan agar bisa segera mewujudkan impian mulia mendiang istrinya tersebut.
Berita Terkait
-
40 Hari Kepergian Mpok Alpa, Keluarga Mulai Tentukan Nasib Baju-Baju Almarhumah
-
Tak Akan Dibuang, Suami Mpok Alpa Simpan Daster Bolong hingga Mas Kawin Buat Kenang-kenangan
-
Jelang 40 Harian, Suami Mpok Alpa Cium Wangi Khas Istri Saat Magrib
-
Isu Konflik Usai, Suami Mpok Alpa Sebut Keluarga Kini Bersatu: Kita Sudah Tabayun
-
Suasana Berbeda di Tahlilan 40 Hari Mpok Alpa, Suami Ungkap Ada Arahan Khusus dari Pihak Keamanan
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
6 Fakta Menarik Jodoh 3 Bujang yang Bikin Jadi Raja di Netflix
-
Hotman Paris Ledek Firdaus Oiwobo yang Diminta Copot Toga oleh Hakim MK
-
Top 5 Serial Netflix Hari Ini: Drama Korea Mendominasi, Serial Indonesia Bertengger di Tiga Besar
-
Sinopsis The Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Film Dukun Magang: Ketika Logika Mahasiswa Skeptis Terpaksa Berguru pada Ilmu Gaib
-
7 Drama Kim Woo Bin, Aktor yang Siap Menikah dengan Shin Min Ah
-
5 Rekomendasi Drakor Populer Tentang Balas Dendam, Terbaru Taxi Driver 3 Tayang Hari Ini
-
Review Film Wicked: For Good, Penutup Manis yang Kadang Terasa Kurang Bumbu
-
SinopsisThe Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Backtrace: Upaya Sylvester Stallone Mengungkap Perampokan Misterius, Malam Ini di Trans TV