Suara.com - Saat ditemukan meninggal di apartemennya di Manhattan, New York, Senin (17/3/2014) pagi waktu setempat L’Wren Scott memang sedang berpacaran dengan front man Rolling Stones, Mick Jagger. Tetapi sesungguhnya, Scott yang selama ini berkarier sebagai perancang busana bukan sekedar pacar Mick Jagger.
"Saya seorang perancang busana, dan tak ingin disebut hanya sebagai pacar seseorang," ujarnya dalam sebuah wawancara beberapa waktu lalu.
Dan Scott bukanlah seorang perancang biasa. Bakatnya telah diakui banyak kalangan. Bahkan ibu negara Michele Obama termasuk mereka yang mengenakan busana rancangan Scott.
"Ia sangat disiplin dan sangat berbakat," ujar artis Sarah Jessica Parker.
Banyak yang tak percaya, Scott harus mengakhiri hidupnya secara tragis. Ia ditemukan dalam kondisi leher terikat dengan skarf karyanya di apartemennya di Manhattan, New York. Orang-orang pun menduga-duga apa yang membuatnya nekad. Ia memang disebut sedang mengalami masalah keuangan. Hutangnya konon mencapai 6 juta dolar atau sekitar Rp 66 miliar.
Tapi boleh dikata saat ini, Scott sedang di puncak baik dalam kehidupan pribadi maupun kariernya. Publik masih belum lupa dengan langkah besar yang dilakukan Scott Desember lalu, saat ia mengenalkan sentuhan femininnya yang kuat ke pasar lewat rancangannya untuk Banana Republic. Walau harus diakui kegagalannya memamerkan rancangannya di London Fashion Week, Februari lalu cukup memukulnya. Tapi tampaknya ini bukan alasan kuat bagi Scott untuk mengakhiri hidupnya.
Scott yang memiliki tinggi badan sekitar 190 cm ini mulai tertarik pada mode di usia 12 tahun. Di usianya yang masih belia, Scott memikat teman-temannya di Utah, dengan baju bergaya vintage yang dijahitnya sendiri. Di usia yang belum genap 20tahun, Scott hijrah ke Paris. Di pusat mode ini, Scott menjadi model untuk Chanel. Ia juga disebut-sebut menjadi inspirasi karya sejumlah perancang terkenal.
Ia pindah ke Los Angeles pada 1990an, lantas malang melintang sebagai model di sana. Scott antara lain menjadi model untuk produk terkenal seperti Pepsi, Calvin Klein, dan Revlon. Ia juga membintangi sejumlah video klip dan pemotretan untuk sejumlah majalah.
Pada 2000 Scott mendapat kepercayaan besar. Ia ditunjuk sebagai 'style director' Academy Award yang bertanggung jawab atas penampilan semua pengisi acara di panggung akbar itu. Ia juga merancang busana yang dikenakan Nicole Kidman, Sarah Jessica Parker, Penelope Cruz, Rene Zellweger dan sejumlah bintang lainnya.
Scott merilis 'labelnya' sendiri pada 2006. Busana rancangannya antara lain dijual di Barneys New York, Maxfield dan sejumlah tempat belanja kelas atas di AS.
Scott mulai berkencan dengan Mick Jagger pada 2001. Ia juga disebut-sebut mendandani penampilan Roling Stones di panggung, setelah itu. Kedekatannya dengan Mick Jagger harus diakui ikut mengangkat namanya. Tetapi seperti katanya, Scott ingin dikenal sebagai perancang busana. Bukan sekadar pacar Mick Jagger. (Sumber: latimes.com/Washington Post)
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun