Suara.com - Apa yang paling dicari ketika menikmati bakso? Pastinya sensasi kesegaran kuah serta olahan daging yang empuk.
Nah, kalau Anda seorang pemburu bakso, tak ada salahnya mampir ke kedai Bakso Boedjangan. Mendengar namanya mungkin bisa membuat kita tersenyum seraya membatin, kok lucu?
Apakah pemilik dan pelayan semuanya adalah bujangan atau bakso ini khusus bagi yang bujang? Jawabannya ternyata tidak.
Humas Bakso Boedjangan, Cindy Alvionita mengatakan bahwa nama 'Boedjangan' dipilih karena menggambarnya sosok yang menarik bagi banyak orang.
"Bujangan juga identik dengan pria simpel yang tampan dan menarik, sehingga pemilihan nama Bakso Boedjangan didasarkan pada harapan kami agar warung bakso ini dapat menarik minat khalayak ramai," papar kepada Suara.com, Kamis (23/3/2017).
Beragam Inovasi Bakso
Di sini, banyak menu yang bisa Anda nikmati. Baksonya pun tidak sekadar bakso isi telur atau bakso urat, tapi juga bakso dengan isian daging cincang yang pedas dan bakso isi keju.
Menu bakso super keju misalnya, cocok untuk penyuka keju leleh. Ketika bakso besar dibelah dua, Anda akan menemukan jeroan keju gurih dengan campuran adonan bakso yang lembut. Dan tak disangka, menurut Cindy, inovasi ini ternyata banyak disukai konsumen.
Lantaran penasaran dengan inovasi tersebut, saya pun mencicipi bakso super keju. Ketika bakso tersebut dihidangkan di meja, saya tinggal campurkan bumbu tambahan sesuai selera, seperti saus, kecap, sambal dan cuka. Begitu potongan bakso yang bercampur mie dan sawi itu berlabuh di mulut saya, rasanya hmmm ... begitu gurih dan nikmat.
Semangkuk bakso super keju ini dipatok dengan harga Rp24 ribu saja. Sedangkan menu bakso lain seperti bakso super wagyu cincang harganya Rp25.500, bakso kosongan dengan harga seporsi hanya Rp. 14.500, bakso cuanki Rp17.500, bakso super pedas harganya dan bakso super uratnya harganya masing-masing Rp24 ribu.
Namun bila Anda hanya ingin membeli bakso jumbonya tanpa mie, bihun serta bakso kecil yang imut-imut, harga terendah mulai dari Rp15 ribu hingga Rp27.500 untuk bakso super mozzarella.
Ssstt, tunggu dulu! Di Kedai Bakso Boedjangan, tersedia pula kuah bakso dengan rasa yang berbeda lho, seperti apa? Simak di bagian selanjutnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
-
5 Acne Spot Treatment untuk Mengempeskan Jerawat dalam Semalam bagi Remaja
-
Rahasia Benteng Garuda: Nutrisi Ala Rizky Ridho untuk Performa Maksimal!
-
9 Rekomendasi Sunscreen yang Halal dan Wudhu Friendly, Cocok untuk Muslimah Aktif
-
Terpopuler: Jalan Terjal Calon Raja Keraton Solo Gusti Purbaya hingga Zodiak Paling Hoki
-
7 Rekomendasi Sepatu Lokal Sekelas New Balance Harga Rp100 Ribuan untuk Pelajar
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya